Osama Bin Laden tewas

Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un.

Ku tahu rumus dunia semua harus berpisah
Tetapi kumohon tangguhkan, tangguhkanlah
Bukan aku mengingkari apa yang harus terjadi
Tetapi kumohon kuatkan, kuatkanlah
 
Bagaimanakah Persembunyian Osama Ditemukan dan Disergap
Selasa, 3 Mei 2011 07:55 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Osama bin Laden tewas oleh sebuah peluru yang ditembakan oleh seorang personel pasukan khusus AL Amerika Serikat, Navy SEAL.

Pasukan komando AL AS itu melakukan penyergapan dari atas helikopter selama 40 menit terhadap satu komplek bangunan yang dijaga amat ketat yang diyakini sengaja dibangun untuk menyembunyikan pemimpin Alqaeda itu.

Tiga pria lainnya terbunuh dalam apa yang seorang pejabat pemerintahan Obama gambarkan sebagai "serangan pembedahan oleh satu tim kecil yang dirancang untuk meminimalkan dampak kerusakannya".

Dua dari ketiga pria ini diyakini sebagai kurir Alqaeda yang sudah tinggal lama di komplek bangunan itu. Mereka tinggal bersama keluarganya, sedangkan seorang pria lainnya kemungkinan besar putera Osama bin Laden.

Seorang perempuan yang digunakan sebagai tameng hidup oleh salah seorang anggota Alqaeda selama tembak menembak itu, juga terbunuh, sementara dua wanita lainnya terluka.

Satu helikopter yang terlibat dalam penyergapan mengalami kegagalan mesin dan kemudian diledakkan oleh tim pasukan AS. Tidak ada satu pun awaknya yang tewas atau terluka.

Pemerintah Pakistan sama sekali tak diberi tahu soal penyergapan ini, sampai kemudian operasi itu dinyatakan berakhir.

Rincian penyusunan tim penyergap yang membunuh bin Laen itu sangat dijaga kerahasiaannya, namun dinas intelijen Amerika CIA terlibat sangat dalam dengan perencanaan dan eksekusi serangan.

Para serdadu dari satu unit SEAL --pasukan khusus Angkatan Laut AS yang akronimnya kepanjangan dari Sea, Air, Land-- diyakini menjadi pasukan inti dalam penyergapan itu.

Bangunan yang terletak di Abbotabad yang jauhnya sekitar 35 mil dari Islamabad, dibangun pada 2005 dan pernah menjadi kediaman keluarga Osama bin Laden selama beberapa waktu.

Dibutuhkan beberapa tahun untuk menjejak bangunan tersebut.

Awalnya, CIA hanya tahu seorang pria yang diyakini sebagai kurir terpercaya dari bin Laden.

Perlu waktu empat tahun untuk mengetahui identitas sebenarnya pria ini dan dua tahun lalu tempat-tempat di Pakistan yang sering dikunjungi lelaki ini berhasil dilacak.

Terobosan penting terjadi pada akhir Agustus lalu manakala bangunan di mana sang kurir tinggal bersama saudara lelakinya yang juga seorang kurir, berhasil dilacak. Presiden Barack Obama kemudian segera diberi tahu.

Komplek bangunan itu terletak di wilayah elite di Abbotabad di mana banyak purnawirawan militer Pakistan tinggal.

Komplek bangunan itu ada di area terpencil di ujung jalan berdebu, namun di dekatnya berjejer banyak rumah mewah lainnya.

Luas bangunan di mana Osama disergap itu delapan kali lebih besar dibandingkan rumah-rumah mewah di sekitar situ. Bangunan ini dijaga oleh dua pos keamanan dan tembok setinggi 18 kaki.

Inti bangunan bertingkat tiga di kompleks rumah tinggal mewah itu memiliki teras yang tersembunyi oleh dinding setinggi 7 kaki. Banyak bagian dari gedung ini ditutupi oleh dinding-dinding dalam gedung.

Kendati nilai dari kompleks bangunan mewah itu diperkirakan mencapai 1 juta dolar AS (sekitar Rp9,8 miliar), tak pernah diketahui dari mana sumber keuangan kedua kurir Alqaeda itu. Di komplek bangunan itu juga tidak ada telepon, apalagi internet.

Dan tidak seperti tetangga-tetangganya, para penghuni kompleks bangunan mewah itu selalu membakar sampah-sampah mereka.

Dinas intelijen Amerika yang terlibat memata-matai bangunan itu adalah CIA, Badan Keamanan Nasional (NSA) dan Badan Geospasial Nasional (NGA).

Akhirnya, disimpulkan bahwa keluarga ketiga yang tinggal di komplek bangunan itu adalah keluarga bin Laden, termasuk sang pemimpin Alqaeda itu dan istri mudanya.

Serangan diam-diam ke kompleks bangunan mewah itu dilakukan demi mempertimbangkan kekhawatiran bakal ikut membunuh sejumlah besar warga Pakistan yang tinggal dekat rumah besar tersebut.

Namun, Obama baru memberikan otorisasi serangan pada Jumat lalu kepada serangan via helikopter yang amat berisiko yang dilakukan Senin dini hari waktu Pakistan.(*)


Sumber : Antaranews



-dipi-
 
Mengenal Si Pembunuh Osama bin Laden
Selasa, 3 Mei 2011 08:19 WIB

20110503081904team-6.jpg


Jakarta (ANTARA News) - Dua lusin anggota Tim Enam Navy SEAL (pasukan khusus Angkatan Laut AS) telah dibawa dalam serangan helikopter terhadap komplek bangunan yang dijaga ketat jauh di dalam wilayah Pakistan dan salah satu tembakan yang mereka lontarkan telah menembus kepala Osama bin Laden dan seketika membunuhnya.

Tim Enam (Team Six) ini berpangkalan di Dam Neck, dekat Virginia Beach di Virginia. Unit ini adalah salah satu dari 15 unit Navy SEAL, namun inilah satu-satunya tim yang keberadaannya tak pernah diketahui.

Para anggota Tim Enam ini direkrut dari sesama anggota SEAL, dalam kata lain mereka adalah yang terbaik dari yang terbaik, atau pasukan elite dalam unit elite. Tak seorang pun boleh bergabung kecuali dari SEAL sendiri.

Pasukan komando SEAL ini namanya ditarik dari kemampuan mereka beroperasi baik di laut, udara, maupun darat.

Kemampuan mereka disetarakan dengan pasukan khusus Inggris, Special Boat Service (SBS).

Namun, kalau SBS direkrut dari marinir (Royal Marine), angkatan laut dan angkatan darat Inggris, maka semua personil SEAL direkrut dari personil Angkatan Laut.

Pasukan khusus yang dibentuk di Vietnam ini kini beranggotakan 6.500 personil, yang 2.000 diantaranya terdaftar aktif dalam tugas-tugas operasi khusus di jangka waktu tertentu.

Mereka masuk dalam bagian Komando Operasi Khusus Gabungan AS (Joint Special Operations Command).

Seperti halnya dengan para sejawatnya pasukan komando Angkatan Darat AS --Delta Force-- identitas para anggota Team Enam SEAL sangat dijaga kerahasiaannya. Unit ini benar-benar diselubungi kerahasiaan.

Tim Enam SEAL dibentuk setelah operasi penyelamatan sandera AS yang gagal di Iran pada 1980. Operasi itu menyingkap kesenjangan dalam kemampuan kontraterorisme Amerika.

Pada 1987, nama kesatuan khusus ini diubah menjadi Naval Special Warfare Development Group, namun terus saja disebut dalam militer AS sebagai Team Six.

Sejak 2001, Team Six terlibat dalam perburuan sejumlah target paling berharga di Afghanistan dan Iraq.

Sejumlah anggota SEAL terbunuh dalam serangkaian operasi rahasia di Afghanistan. Identitas mereka yang gugur kemudian memang diungkapkan, namun rincian kematian mereka selalu ditutupi oleh cerita lain, bahkan kadang disebut gugur karena kecelakaan selama latihan. (*)


Sumber: Antaranews



-dipi-
 
Osama Dimakamkan di Laut
Senin, 2 Mei 2011 20:34 WIB

Washington (ANTARA News) - Osama bin Ladin dimakamkan di laut setelah ditembak mati dalam serangan helikopter Amerika Serikat di vila bentengnya di Pakistan, kata pejabat Amerika Serikat pada Senin.

"Kami ingin menghindari keadaan, yang akan menjadi tempat suci," kata pejabat Amerika Serikat.

Tidak ada waktu untuk berunding dengan negara lain untuk mengatur pemakaman, kata pejabat itu kepada kantor berita Prancis AFP.

Sebelumnya, pejabat pemerintah mengatakan tentang jasadnya, "Kami memastikan jasad itu ditangani sesuai dengan cara dan kebiasan Islam."

"Itu yang kami anggap sangat serius. Oleh karenanya, itu ditangani dengan cara tepat," katanya.

Memakamkan bin Ladin di laut akan menjamin bahwa peristirahatan terahirnya tidak menjadi tempat suci dan tempat berziarah pengikutnya, kata televisi ABC.

(SYS/B002/H-AK)


Sumber: Antaranews



-dipi-
 
Foto Osama yang Tewas adalah Rekayasa
Fikria Hidayat | Senin, 2 Mei 2011 | 18:03 WIB

2041328620X310.jpg

Proses montase wajah foto Osama bin Laden yang mungkin digunakan dalam foto ini. Wajah Osama bin Laden yang tewas berlumuran darah tersiar di Internet. AFP menyebutkan foto tersebut sangat mungkin rekayasa.

KOMPAS.com —Wajah Osama bin Laden yang tewas berlumuran darah tersiar luas di internet dan dipublikasikan oleh Agence France-Presse. Televisi Pakistan menyebutkan, foto tersebut belum dikonfirmasi secara resmi kebenarannya.

Agence France-Presse (AFP) menyebutkan, kombinasi gambar jelas menunjukkan bahwa jenggot dan bagian bawah gambar paling mungkin merupakan kloning dan ditempelkan pada gambar tubuh yang bukan milik Bin Laden. Kesimpulan sementara, kemungkinan besar foto Bin Laden yang tewas (kiri) adalah palsu. Bandingkan dengan foto Bin Laden (kanan) semasa hidup yang bagian jenggot dan bibirnya sangat mirip.

Bin Laden tewas dalam operasi intelijen di pinggiran kota Abbottabad, 50 km (30 mil) barat laut ibu kota Pakistan, Islamabad, Senin (2/5/2011). Kematian Bin Laden resmi diumumkan Presiden AS Barack Obama dalam sebuah pidato yang dilukiskan dramatis.

Terkait operasi militer yang menewaskan Bin Laden itu, sumber militer AS mengungkapkan, Bin Laden terkejut oleh serangan tim kecil Navy SEAL yang mendarat di halaman kompleks tempat ia bersembunyi. Dikatakan, Bin Laden sempat ditawarkan untuk menyerah, tetapi ia menolak dan kemudian terjadi baku tembak. Tiga pendukung Bin Laden, termasuk putranya sendiri, ikut tewas bersama seorang wanita yang mencoba bertindak sebagai perisai manusia dalam baku tembak tersebut.

Warga bersukacita

Warga AS tumpah ruah ke jalan dan bersukacita atas kematian Bin Laden. Ribuan orang berkumpul di depan Gedung Putih di Washington DC dan di Times Square. Bendera AS berkibar di tengah yel-yel kemenangan dan lagu kebangsaan.

Warga AS juga berkerumun dan bersorak-sorai di Ground Zero, lokasi menara kembar World Trade Center pernah berdiri. Seorang mantan petugas pemadam kebakaran New York, yang terpaksa pensiun karena menderita penyakit paru-paru akibat paparan debu di Ground Zero saat serangan yang meruntuhkan menara kembar itu terjadi, mengatakan, dia hadir di Ground Zero agar 343 petugas pemadam kebakaran yang meninggal dalam serangan itu tahu bahwa "mereka tidak mati sia-sia".

"Ini sebuah perang dan saya merasa kami menang," katanya. "Saya ke sini untuk memberi tahu mereka bahwa keadilan telah ditegakkan."

Namun, kematian Bin Laden akan menempatkan Timur Tengah dalam siaga tinggi atas kemungkinan serangan balasan. AS pun telah mengeluarkan peringatan perjalanan global bagi warganya agar berhati-hati dan waspada.


Sumber: Kompas


-dipi-
 
*waaduuhh ketinggalan gw..*

Innalillahi waa'innalillahi rojiun..

Beliau seorang ulama besar dan penjihad besar..
mereka boleh bersenang hati atas wafatnya beliau,.
tapi gak menutup kemungkinan masih banyak Osama2 lain di luar sana..
 
Last edited:
AS Dinilai Buang Jenazah Osama ke Laut karena Benci

Jakarta - Jenazah umat Muslim bisa saja ditenggelamkan ke laut. Namun hal tersebut bisa dilakukan dalam keadaan darurat dan benar-benar tidak bisa diupayakan untuk dikebumikan. Dalam kasus Osama, kebencian dinilai sebagai dasar penenggelaman jenazah.

"Jenazahnya ditenggelamkan karena kebencian, bukan karena kondisi darurat. Makanya kita mengecam itu," ujar Ketua MUI Amidhan saat dihubungi detikcom, Selasa (3/5/2011).

Amidhan mencontohkan, kondisi darurat yang bisa menjadi dasar penenggelaman jenazah ke laut adalah seperti ketika pergi haji menggunakan kapal laut. Dalam perjalanan laut dari Indonesia menuju tanah suci Makkah yang memerlukan waktu 15 hari, bila ada orang yang meninggal dunia di perjalanan, maka saat itu jenazahnya bisa ditenggelamkan ke laut. Hal ini dikarenakan kapal tidak mungkin berlabuh, sedangkan pesawat seperti helikopter pun belum ada.

"Bahkan penjahat sekali pun, kalau dia Muslim dan meninggal harus dikebumikan. Nah dalam kasus Osama ini kan tidak ada keadaan darurat, artinya masih bisa diusahakan untuk dikebumikan," imbuhnya.

Buronan paling dicari AS, Osama bin Laden akhirnya berhasil ditembak mati oleh pasukan elite khusus AS, SEAL Team 6, di kota Abbottabad, Pakistan, Senin (2/5/2011) dini hari waktu setempat. Namun jazad gembong teroris itu segera dibuang ke laut dalam waktu 24 jam setelah Osama tewas.

AS beralasan hal tersebut untuk menghormati praktik dan tradisi Islam. Dalam ajaran Islam menyerukan jenazah orang yang meninggal harus dikuburkan dalam waktu 24 jam. Demikian penuturan seorang pejabat AS seperti dikutip dari Time.com, Selasa (3/5/2011).

"Kami memastikan bahwa hal tersebut ditangani sesuai dengan praktik dan tradisi Islam. Ini adalah sesuatu yang sangat serius, dan karena itu, ini sedang ditangani dengan cara yang tepat," ujar pejabat itu.

Pejabat itu mengatakan bahwa mereka tidak menemukan negara yang mau menerima jenazah teroris paling dicari itu. Sehingga dibuat keputusan untuk membenamkan jasad bin Laden di dasar laut.

Selain itu, AS tidak ingin ada kuburan Osama, karena dikhawatirkan akan menjadi tempat ibadah bagi pengikut Osama. Rumor lain menyebutkan AS telah meminta Arab Saudi untuk mengambil jasad pria berjanggut lebat itu, tetapi negara tempat kelahiran Osama itu menolak.

==============================

Ba'asyir Yakin Kematian Osama Akan Timbulkan Azab Besar

Jakarta - Abu Bakar Ba'asyir telah mendengar kabar tewasnya pemimpin Al Qaeda, Osama Bin Laden. Ba'asyir menyebut pembunuhan terhadap Osama akan menimbulkan azab yang besar bagi Amerika.

"Itu (Osama) ulama besar mujahid besar. Membunuh dia itu akan menimbulkan azab/musibah dari Allah," ujar Ba'asyir seperti ditirukan asisten pribadinya, Hasyim Abdullah di Bareskrim Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Senin (2/5/2011).

Hasyim mengatakan, Ba'asyir juga membantah pernyataan Presiden AS Barack Obama yang menyebut Amerika tidak memusuhi Islam. Padahal sebelumnya, mantan Presiden Bush menyatakan sebaliknya.

"Obama bilang Amerika tidak memusuhi islam itu bohong besar Karena amerika yang mengumandangkan perang salib dari George Bush," jelas Ba'asyir.

Ba'asyir sendiri mendengar kabar kematian Osama dari media televisi. Salah seorang pengasuh Pesantren Al Mukmin, Ngruki, Solo ini juga mengenal cukup dekat sosok Osama.

"Dulu pernah ketemu waktu perang Afganistan melawan Soviet. Beliau mengenal saja, ketemu bareng sama almarhum Ustad Abdullah Sungkar," terang Hasyim.

Operasi militer AS memastikan Osama tewas dalam baku tembak di Pakistan. Selain menewaskan Osama, operasi militer AS juga menewaskan empat orang lainnya, salah satunya perempuan. Dari tiga pria lain yang tewas itu, salah satunya dipastikan anak Osama

sumber: detiknews.com
 
Last edited:
foto jasad osama ternyata palsu

Foto Jasad Osama ternyata palsu​


Foto yang disinyalir adalah jasad osama bin laden yang tewas di tangan pasukank khusus AS diduga adalah foto palsu.
Foto ini disebut dibuat dengan teknologi rekayasa gambar dengan software photoshop.Foto ini dilansir dari Laman The Telegraph ,selasa 2 mei 2011,foto jasad osama dipastikan diambil dari salah satu foto dia sebelumnya.Hal ini diketahui brkat kecermatan wartawan telegrph Conrad Quilty-harper,dan seorang pengguna di laman berbagi foto Redditpics.
 
Re: foto jasad osama ternyata palsu

hehe iya juga ya, mana bisa disebut itu asli orang dari gedung putih aja belum konfirmasi kok tentang keasliannya.

btw aku belum percaya 100% loh kalo Osama Bin Laden sudah meninggal, jasadnya mana? dikubur dimana ya?
 
alamaaaakkkk, ternyata alasan d buang d laut agar pengikutnya ga da yg nyekar/ziarah k makam osama. busuk kali tindakan amerika
 
Back
Top