Situs Pemda Sulsel 'Dihitamkan' Hacker

irigster

New member
Tanggal: 27 Apr 2006
Sumber: Ni Ketut Susrini

NamaDomain.com, Situs resmi pemerintah daerah Sulawesi Selatan, dikerjai kelompok hacker yang menamai dirinya Starhack Team. Situs itu berubah hitam, berhias sejumlah nama tanpa pesan berarti.

Situs yang beralamat di .:: Official Website Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan ::. itu, seharusnya menampilkan informasi daerah, lengkap dengan fasilitas forum, agenda, buku tamu dan alamat kontak Pemda. Tapi setelah diganggu sekelompok hacker, tampilannya kini hanya berupa halaman dengan warna dasar hitam, bertuliskan sejumlah nick name para hacker yang tergabung dalam Starhack Team (lihat gambar-red).

Salah seorang anggota Starhack, Tilkiandre, mengaku sebagai pelaku dalam aksi tersebut. Aksi ini tampaknya bermotif iseng, karena tidak ada pesan berarti di halaman tersebut.

Saat berkunjung ke situs sulsel.go.id, pengunjung akan disapa senyum manis wanita berbusana adat Sulawasi Selatan. Untuk berjelajah ke bagian dalam situs, pengunjung harus mengklik link 'Enter' yang terdapat di kanan bawah.

Setelah link tersebut diklik, pengunjung harusnya dibawa ke halaman depan situs yang menyajikan informasi daerah serta berita-berita. Tapi halaman depan itu segera berubah dengan halaman yang beralamat di http://asusuu.sitemynet.com/tilki.htm, dengan tampilan seperti pada gambar.

Hacker tampaknya menambahkan sebuah tag meta berupa "meta http-equiv='refresh' content='0; url=http://asusuu.sitemynet.com/tilki.htm'" di bagian footer halaman situs. (nks)
 
Back
Top