Nama Domain American Idol Habis Diserobot

irigster

New member
Tanggal: 13 Apr 2006
Sumber: Wicaksono Hidayat

NamaDomain.com, Nama domain .com untuk finalis American Idol ternyata telah terdaftar di internet. Kebanyakan diserobot oleh pihak lain demi meraup keuntungan.

Kegiatan serobot-menyerobot nama domain dikenal juga sebagai cybersquatting. Umumnya ini dilakukan oleh pihak tertentu yang ingin mendapatkan untung besar dengan menjual kembali nama domain yang mereka miliki.

Popularitas American Idol, ajang pencarian bakat yang juga disiarkan di televisi swasta Indonesia, rupanya juga mendorong 'spekulan cyber' untuk mencoba meraup keuntungan. Seperti dilaporkan oleh Wired, yang dikutip detikINET Kamis (13/04/2006), nama domain AceYoung.com, ChrisDaughtry.com, BuckyCovington.com, ElliottYamin.com, dan Mandisa.com telah terdaftarkan.

Jika diakses situs tersebut akan menuju ke halaman yang berisi iklan. Nama-nama domain .com tersebut diparkir lewat jasa GoDaddy, Sedo, dan NameGiant. Nama-nama domain KatharineMcPhee.com, KelliePickler.com, KevinCovais.com, dan ParisBennett.com juga terdaftar lewat jasa perusahaan asal Inggris, NetName.

Di satu sisi aksi spekulasi tersebut memicu cibiran. Penyelenggara American Idol dianggap kurang tanggap dan tidak mengantisipasi hal itu. "Yang penting adalah siapa yang memperhatikan apa yang terbaik bagi para kontestan," ujar seorang pengacara dunia hiburan, Kenneth Freundlich.

Di sisi lain, langkah itu dianggap prospek bisnis yang baik. Don Ching, pengelola situs WilliamHung.net, awalnya juga melakukan cybersquatting. "Langkah yang baik, domain itu bisa menjadi investasi yang baik," ujarnya kepada Wired.

Di NetName juga rupanya telah terdaftar empat nama domain finalis American Idol atas nama produser acara tersebut. Namun praktek tersebut dicibir juga oleh Freundlich. Menurut pengacara tersebut, seharusnya pemilik nama domain adalah masing-masing kontestan dan bukan produsernya. (wsh)
 
Back
Top