Efek Upgrade microSD pada Performa Tablet dan Smartphone

crdeikon

New member
Ternyata upgrade microSD ke class yang lebih tinggi bisa membuat peningkatan kemampuan di tablet/smartphone!

Anda menggunakan smartphone atau tablet Android? Tentunya Anda menginginkan gadget Anda bekerja dengan lebih cepat, bukan? Salah satu yang bisa Anda lakukan adalah dengan meng-upgrade MicroSD bawaan. Seberapa jauh peningkatannya? Simak saja artikel ini lebih lanjut.

android-tweak.jpg


Salah satu masalah yang sering dihadapi adalah saat aplikasi (apps) diinstalasikan di SD card atau dipindahkan ke SD card. Umumnya, aplikasi akan melakukan proses loading lebih lama. Apabila hal ini terjadi hanya di awal aplikasi dijalankan, mungkin tidak menjadi masalah. Akan tetapi, pada saat menjalankan game, terutama yang berukuran besar, hal ini bisa menjadi masalah. Dalam kondisi tersebut, game akan melakukan loading dari SD card berulang-ulang, terutama saat pergantian scene.

Upgrade SD card (MicroSD)
Solusi yang paling baik untuk masalah ini adalah upgrade SD card (MicroSD). Di smartphone yang kami gunakan, SD card standar yang digunakan memang terasa masih pelan. Untuk mengetahui kecepatannya, kami gunakan software AnTuTu benchmark dan memilih opsi uji kecepatan SD card. Berikut adalah spesifikasi produk yang kami gunakan:

  • Smartphone: Sony Ericsson Xperia Arc
  • Android: Gingerbread 2.3.3
  • Storage: MicroSD standar dan Kingston MicroSDHC class10

Dalam rangka meningkatkan kecepatan, kami memilih MicroSDHC Kingston class10 berkapasitas 16GB. Semua isi dari MicroSD standar Xperia Arc kami pindahkan ke MicroSDHC Kingston class10 tersebut. Setelah itu, kami mengulang kembali pengujian dengan AnTuTu benchmark. Hasilnya adalah sebagai berikut:

antutu-bench-read.jpg


antutu-bench-write.jpg


Kami juga mencatat hasil pengujian real-world dengan meng-copy data ke dalam SD card melalui koneksi USB di smartphone. Beginilah hasil dari 3x pengujian yang kami lakukan.

win7copy-chart.jpg


Ternyata, MicroSD standar (8 GB) hanya memiliki kecepatan tulis (write) yang rendah. Perkiraan kami, ini adalah MicroSDHC class2 atau setinggi-tingginya class4. Upgrade ke MicroSDHC class10 berhasil memberikan peningkatan performa tulis hingga 4x lipat. Proses copy ke dalam smartphone pun kini bekerja dengan lebih lancar, tanpa hambatan.

Pengalaman dalam Penggunaan
Upgrade MicroSDHC ke class10 ternyata memang memberikan performa yang cukup jauh berbeda. Smartphone yang kami gunakan kini bisa bekerja dengan lebih lancar, terutama saat mengakses file di dalam SD card. Sebelumnya, pernah terjadi beberapa kali masalah saat melakukan perekaman video dengan resolusi HD (720p). Hasil video kadang tesendat-sendat. Dalam seminggu pengujian, tidak ada satupun rekaman video 720p kami yang terputus atau tersendat. Kami hanya membayangkan, seandainya smartphone ini bisa merekam video 1080p, tentunya MicroSD class10 akan menjadi sebuah keharusan.

Kingston-class-10-micro-sd-600x479.jpg


Kesimpulan
Apabila Anda menggunakan smartphone atau tablet Android, upgrade ke MicroSDHC class10 akan menjadi hal yang sangat kami anjurkan. Harga MicroSDHC class10 saat ini tidak terpaut terlalu jauh dibandingkan class4 atau class6. Akan tetapi, keunggulan jangka panjangnya yang perlu dipertimbangkan.

Perlu diingat:
  • Upgrade MicroSD tidak memengaruhi kecepatan app yang berada dalam internal memori.
  • Ukuran kapasitas MicroSD yang digunakan bukanlah faktor yang memengaruhi kecepatan. Hal yang memengaruhi adalah class-nya.
Tentu saja, tweaking lebih dalam bisa dilakukan setelah Anda melakukan proses rooting di Android Anda. Untuk yang satu ini, akan kita bahas di lain kesempatan.

Sumber: http://www.jagatreview.com/2011/11/efek-upgrade-kecepatan-microsd-di-smartphonetablet-android/
 
yang dimaksud dengan class disituh apa sih?
Megha sebagai orang awam juga pernah berpendapat bahwa, ukuran sebuah Mikro SD mempengaruhi kecepatan pada saat menjalankan applikasi di Hp
 
nanya..: ini berlaku untuk smartphone android ajah atau Hanphone/smartphone windows/symbian bisa juga..??:D

tulung yaaakk..:D
 
yang dimaksud dengan class disituh apa sih?
Megha sebagai orang awam juga pernah berpendapat bahwa, ukuran sebuah Mikro SD mempengaruhi kecepatan pada saat menjalankan applikasi di Hp

Buat mbak Megha

1. Bener seperti kata mbak megha Ukuran Kapasitas dari Mikro SD itu mempengaruhi kecepatan pada saat menjalankan aplikasi atau membuka file dikarenakan hal tersebut berkenaan dalam kecepatan read/write dari MicroSD tersebut, dan semakin besar kapasitasnya, maka semakin kecil kecepatan Read atau Writenya.

2. Class10 adalah klasifikasi teknologi dari kecepatan MicroSD tersebut, bisa dipahami dari tabel dibawah ini


Class 2

Kecepatan Minimal 2MB/s

Class 4

Kecepatan Minimal 4MB/s

Class 6

Kecepatan Minimal 6MB/s

Class 8

Kecepatan Minimal 8MB/s

Class 10

Kecepatan Minimal 10MB/s


nanya..: ini berlaku untuk smartphone android ajah atau Hanphone/smartphone windows/symbian bisa juga..??:D

tulung yaaakk..:D

Ini enggak cuman berlaku untuk smartphone android atau yang lainnya. Ini berlaku untuk semuanya kecuali hape tanpa MicroSD atau memori lainnya ;)

Semoga membantu :)
 
Mikro SD sudah banyak digunakan sekarang ini, jadi bisa dikondisikan. Hal ini tentu membuat kita menjadi mudah menyimpan data.
 
Back
Top