Jalan Tergenang Air, Kendaraan Balik Arah

kurdadia

New member
JAKARTA, KOMPAS -- Hujan deras pada hari Jumat (16/2) dan Sabtu (17/2) masih menyisakan genangan air hingga Minggu (18/2). Termasuk di Jalan P Tendean, Jakarta Selatan, di ujung jalan layang dekat Gedung Bank Mega. Pengendara mobil dan motor dari Jalan Gatot Subroto yang masuk ke Jalan P Tendean, terpaksa memperlambat kendaraan mereka untuk melalui genangan air. Akibatnya, terjadi antrean kendaraan.

Namun, banyak juga kendaraan roda empat dan roda dua yang mengurungkan niat untuk melalui jalan tersebut. Kendaraan yang sudah telanjur berbelok dari Jalan Gatot Subroto ke Jalan P Tendean, berbalik arah untuk masuk ke Jalan Gatot Subroto lagi. Lalu lintas sempat semrawut, tatkala kendaraan yang berbalik arah bertemu dengan kendaraan yang melaju dari Jalan Gatot Subroto ke Jalan P Tendean.

Budi (31), pengendara motor, mengaku malas harus bermacet-macet dan antre di kepadatan kendaraan yang melalui genangan air itu. "Balik aja ke Gatot Subroto, cari jalan lain," kata Budi, yang berencana menuju kawasan Blok M.
 
Back
Top