Effendi: Jokowi Harapan Baru Warga Jakarta

BlackHorizon

New member
1659362620X310.JPG


KOMPAS. — Permasalahan di ibu kota Jakarta, tidak jauh dari kepadatan penduduk dan keluhan mengenai pelayanan publik. Untuk itu, menurut Efendi Simbolon, Ketua DPP Bidang Sumber Daya dan Dana PDI Perjuangan, Jakarta butuh sesorang yang mempu memecahkan permasalahan tersebut.

Munculnya nama Wali Kota Solo, Joko Widodo, dalam bursa calon gubernur dalam Pilkada 2012 mendatang dianggap menjadi harapan baru bagi Jakarta, mengingat keberhasilannya melakukan pendekatan dalam menyelesaikan permasalahan pedagang kaki lima di Solo. "Model Solo yang dia bawa, mengedepankan cara-cara preventif dan persuasif, tidak harus melakukan kekuatan pamong praja dengan gaya militeristiknya," ujarnya kepada wartawan, Minggu (8/3/2012).

Hal senada juga diungkapkan Adang Ruchiatna dalam kesempatan yang sama. Ia yang digadang-gadang mendampingi Jokowi menuju DKI 1 tersebut mengungkapkan, gubernur DKI Jakarta merupakan posisi yang trategis, untuk itu partainya harus mengedepankan kepemimpinan yang bisa dijadikan teladan. "Pilkada DKI memegang posisi strategis sehingga kita berharap muncul sebagai pemimpin yang betul-betul memberikan keteladanan, betul-betul mengedepankan garis ideologi partai, yaitu Pancasila 1 Juni," tegasnya.

Efendi melanjutkan, jika partai berlambang banteng bermoncong putih tersebut telah menetapkan calon wakil gubernur mendampingi Jokowi, pihak incumbent tetap dirasa menjadi rival terberat karena memiliki perangkat jaringan yang kuat. Namun hal tersebut bukan lah jaminan mengingat kerja gubernur sebelumnya yang jauh dari memuaskan. "Apa pun proses dari sebuah pencapaian, harus dlihat hasilnya. Ini yang membuat orang kecewa, tidak lagi berpengharapan dan muncul kekecewaan," lanjutnya. Untuk itu dengan segala karakter Jokowi, ia yakin akan memberikan harapan baru bagi warga Jakarta.
=========
Ammiieenn..:)
 
klo ngomongin rivall pastinyalah banyak den..:)
tapi kan Org bisa melihat dan memilih yg bagus..:D
yaahh,, untuk pak jokowi semoga sukses..=b=
 
pak jokowi yang minggu kemarin nonton OVJ Live di solo itu ya? bar kenal sebatas itu, jadi kepengen kenal lebih dekat dengan bapak yang dibilang berhasil menangani pedagang kaki lima ini. Kalau di solo caranya kayak apa ya?
 
Kulaitas kepemimpinan dan juga kepribadian yang baik hendaknya menjadi syarat hadirnya seorang pemimpin sehingga rakyat tidak dijadikan sebagai obyek pembangunan dan lahan pemerasan dari para pemimpin yang terpilih nantinya.
 
harusnya jakarta malu klo ini orang jadi petinggi jakarta, memangnya putra asli jakarta gak ada yang becus?
 
Awalnya aku suka dengan statement beliau untuk pro Esemka, kemudian menolak pencalonan Gubernur DKI, belakangan beliau menerima dan siap dalam bursa pencalonan Gubernur DKI, mulai terlihat plin plan dan tidak tegas n teguh pendirian...
 
Back
Top