Laptop ASUS Slimbook : Elegan dan Kaya Fitur Visual Grafis

kin_banjarmasin

New member
97ibvb.jpg


Produsen motherboard Asus mengumumkan ketersediaan produk baru Asus Slimbook X401U di Palembang, sebuah notebook 14 inci menggunakan AMD Accelerated Processing Unit (APU). Notebook bergaya ini dilengkapi dengan fitur canggih dan dipasarkan hanya seharga Rp 2,9 juta.

Juliana Cen, Manager of Product Management & Marketing Asus Indonesia mengatakan, Asus Slimbook X401U merupakan sebuah jawaban terhadap ragam gaya hidup konsumen di Palembang saat ini karena menyediakan berbagai fitur terbaru dalam balutan desain yang menarik, tipis, dan ringan hanya seberat 1,7 kg.

Dengan harga yang sangat terjangkau, bukan hanya para pekerja atau pebisnis saja yang bisa memiliki Asus Slimbook X401U. Produk ini menjawab kesulitan para para pelajar dan mahasiswa yang ingin memiliki notebook dengan performa yang tidak mengecewakan.

"Asus Slimbook X401U sangat cocok untuk konsumen yang menginginkan notebook dengan harga terjangkau untuk di rumah, di sekolah, atau tempat kerja. Dengan harga Rp 2,899 juta dan desain yang elegan," katanya, Kamis (27/9).

Slimbook dengan layar 14 inci ini diperkaya dengan beragam fitur menarik seperti instant on, teknologi ice cool, sonic master lite, multi-gesture touchpad.

Hermawan Sutanto, Country Head AMD Indonesia mengatakan, Prosesor dual core AMD APU dalam Asus Slimbook X401U menawarkan fitur visual grafis yang kaya, termasuk meningkatkan kemampuan grafis, mempercepat performa, dengan ketahanan baterai sepanjang hari.

Grafis berbasis Radeon HD 6290 yang disediakan pada Slimbook cukup bertenaga dan memungkinkan pengguna memainkan sejumlah game-game terkini pada resolusi HD dengan lancar.

"Konsumen menginginkan streaming video HD yang cepat, foto-foto tajam, dan game nyata lewat kartu grafis pendukung DirectX 11, dan mesin yang mampu memproses paralel, semuanya dengan harga terjangkau," katanya.

Ditambahkan, fitur andalan itu ditawarkan AMD lewat teknologi prosesor terakselerasi (APU)-nya, yang sudah memenangkan penghargaan Computex's Best Choice Award berturut-turut pada tahun 2011 dan 2012.

Hermawan mengatakan, Asus Slimbook X401U yang gaya ini tersedia dalam dua warna, yakni pure white dan dark blue. Slimbook juga memiliki fitur teknologi instant-On via Super Hybrid Engine II (SHE) yang mampu melakukan resume dengan cepat serta mempertahankan mode stand-by untuk dua minggu.

"Pada Asus Slimbook X401U tersedia pula teknologi ice cool yang berfungsi untuk menjaga agar tangan tetap sejuk meskipun sudah mengetik atau bermain game untuk waktu lama. Selain itu, fitur multi-gesture touch pad menyediakan pengalaman sentuhan yang lebih baik, serta audio yang luar biasa yang dihadirkan oleh SonicMaster Lite, mengantarkan suara sejernih kristal, volume yang bertenaga, bass yang lebih rendah, dan memberikan thater surround pada penggunanya," jelasnya.

Asus merupakan brand nomor 1 untuk motherboard di dunia telah menjual sebanyak 420 juta unit motherboard sejak tahun 1989. Dari 3 komputer yang terjual di dunia di tahun 2011, 1 di antaranya menggunakan motherboard Asus. Di tahun 2011, Asus juga menerima sebanyak 3.886 penghargaan dari berbagai organisasi teknologi dan juga media IT di seluruh dunia.
 
Back
Top