AMD Perkenalkan Kartu Grafis Server Paling Kuat

kin_banjarmasin

New member
5wjrex.jpg


CALIFORNIA - Advanced Micro Devices (AMD), produsen hardware terbesar mengumumkan AMD FirePro S10000. Perangkat ini diklaim sebagai kartu grafis server paling kuat dan dirancang untuk menangani beban kerja komputasi performa tinggi serta aplikasi grafis intensif.

AMD FirePro S10000 merupakan kartu kelas profesional pertama yang melebihi satu teraFLOPS (TFLOPS) dengan kinerja presisi ganda. Dengan kemampuan ini, perangkat dapat secara optimal serta efisien dalam menjalankan calculations1 high-performance computing (HPC) .

Kartu grafis khusus server ini juga menjadi kartu high-end pertama yang membawa puncak presisi tunggal 5.91 TFLOPS yang belum pernah ada sebelumnya. Selain itu 1.48 TFLOPS presisi ganda calculations2 floating-point.

Kinerja ini menjamin kecepatan pemrosesan data untuk profesional yang bekerja dengan sejumlah besar informasi. FirePro S10000 juga cocok untuk virtual desktop infrastructure (VDI) serta pengerahan grafis workstation.

"Permintaan untuk menempatkan (kartu grafis ini) pada server oleh mendukung beban kerja komputasi dan grafis, terus tumbuh secara pesat, di mana profesional bekerja dengan data yang lebih besar untuk desain, produk baru serta layanan," ujar Senior Director and General Manager, Professional Graphics AMD, David Cummings, seperti dikutip Webwire, Senin (12/11/2012)

David mengatakan, AMD FirePro S10000 dilengkapi dengan Graphics Core Architecture terbaru. Kartu grafis ini mendukung server untuk memainkan peran ganda dalam menyediakan kinerja maksimal serta komputasi secara bersama.

Kartu grafis anyar ini menawarkan kinerja tinggi dan visualisasi untuk berbagai bidang seperti keuangan, eksplorasi minyak, aeronautika, desain otomotif serta teknik mesin, geofisika, obat serta pertahanan. Dengan dukungan dual GPU, sehingga performa prima serta perhitungan kompleks dengan akurasi tinggi.
 
Back
Top