Alpukat, si Lezat Pengusir Stress

Kalina

Moderator
Vemale.com

"Ah hari ini bikin bete, boss tiba- tiba meminta proyek yang dijadwal akan selesai minggu depan harus diselesaikan besok," pernah mengalami hal tersebut? Atau mungkin hal yang lebih sederhana seperti.. "Telepon dong kalau ada rapat mendadak, aku udah hampir dua jam nungguin kamu di halte bis," upps.. Anda boleh kesal jika mengalaminya. Perasaan yang kacau, bad mood hingga membuat kepala pusing tak hanya dialami satu atau dua orang, hampir semua orang pernah mengalaminya. Padahal, seperti yang sudah sering kami tulis dalam berbagai artikel, stress dapat menjadi penyebab utama penyakit yang berhubungan dengan fisik, sakit kepala adalah yang paling ringan, hingga penyakit jantung. Karena itu, kami selalu menekankan kepada Anda pentingnya menjauhkan stress dari kehidupan sehari-hari. Sebenarnya tidak terlalu sulit, ada banyak makanan lezat di sekitar Anda yang bisa membantu menekan bahkan menghilangkan stress. Ingin makanan yang bisa langsung dikonsumsi tanpa ribet? Alpukat bisa menjadi jawabannya. Daging tebal buah alpukat yang lezat ini mengandung banyak asam lemak tak jenuh
tunggal dan potasium, kedua bahan itu adalah nutrisi yang dapat menangkal stress dan depresi. Dalam sebuah penelitian besar yang dilakukan selama 11 tahun di Spanyol, relawan yang gemar makan alpukat memperkecil risiko depresi. Para ilmuwan sepakat bahwa semua itu adalah asal lemak tak jenuh tunggal pada alpukat dapat memperbaiki suasana hati.
 
Back
Top