AMD Fokus pada Cloud Gaming

kin_banjarmasin

New member
144421.jpg


Metrotvnews.com: AMD mulai menyiapkan chip yang kompatibel dengan teknologi gim berbasis komputasi awan.

Menurut Director of ISV Relations AMD, Neal Robison, chip pertama yang dibuat ialah seri Radeon Sky yang diumumkan kehadiranya pada tanggal 28 Maret 2013.

"Kami memiliki lini produk baru yang mendukung cloud gaming," kata Robison.

Menurutnya, produk baru itu tersedia dalam tiga konfigurasi dan AMD bermitra dengan empat perusahaan gim berbasis komputasi awan untuk kartu grafis Sky.

"Ini merupakan cara kerja kami. Kami berkolaborasi dengan CiiNow, G-Cluster, Otoy, dan Ubitus," ujarnya.

AMD memiliki misi menyediakan Graphics Processing Unit (GPU) bagi pemain dan pengembang yang ingin bermain dan bekerja di lingkup komputasi awan.
 
Back
Top