Rhoma Irama tak Setuju Perempuan Jadi Pemimpin

2057981.jpg


INILAH.COM, Jakarta - Bakal calon presiden (Capres) Rhoma Irama tak setuju jika Indonesia pada 2014 dipimpin oleh figur presiden perempuan. Sebab, dalam ajaran Islam pemimpin sebenarnya adalah sosok laki-laki dan bukan perempuan.

"Gender, bahwa laki-laki itu memimpin perempuan. Kerena laki-laki secara struktur fisik dan mental dilebihkan dari perempuan," ujar Rhoma Irama dalam acara seminar Dewan Guru Besar Universitas Indonesia (UI) di Salemba, Jumat (20/12/2013).

Pernyataan Rhoma ini disampaikan menjawab pertanyaan dari salah seorang Gubru Besar UI Profesor Ine tentang sosok pemimpin dilihat dari gendernya.

Rhoma menjelaskan dalam ajaran Islam, sosok laki-laki diciptakan untuk menjadi pemimpin semua umat termasuk perempuan.

"Allah menciptakan laki-laki dari tanah, dan perempuan diciptakan dari unsur laki-laki (tulang rusuk). Dan laki-laki itu mencari nafkah untuk istrinya. Tapi itu konsep dalam rumah tangga. Bukan dalam tata negara. Nanti kalau saya jadi presiden, ibu (Prof Ine) bisa jadi menteri," tegasnya.

Seperti diketahui, Indonesia pernah dipimpin presiden dari kaum perempuan yaitu Megawati Soekarnoputri. Era tersebut menjadi catatan sejarah baru Indonesia dan menjadikan Megawati menjadi presiden perempuan pertama di Indonesia.

Namun kali ini Mega memiliki rencana untuk kembali maju sebagai Capres 2014. Jika hal itu tidak terjadi, maka peluang terbuka bagi Puan Maharani yang merupakan kader terbaik dari PDI Perjuangan. [yeh]
Rekomendasi Untuk Anda

sumber : inilah.com
 
tadi sempat liat tayangan metro, Rhoma ini yakin banget jadi RI 1 dan jika jadi RI 1 akan memberi ruang para ulama utk mengurus agama termasuk kasus ahmadiah dan akan memastikan pemerintahan tak campur tangan. Baginya Ulama dan pemerintah punya tugas masing2 tak boleh saling mencampuri
 
tadi sempat liat tayangan metro, Rhoma ini yakin banget jadi RI 1 dan jika jadi RI 1 akan memberi ruang para ulama utk mengurus agama termasuk kasus ahmadiah dan akan memastikan pemerintahan tak campur tangan. Baginya Ulama dan pemerintah punya tugas masing2 tak boleh saling mencampuri
semuanya juga yakin ya, kalau tidak yakin ya sudah mundur sebelum bertanding

rhoma memangnya maunya jadi presiden aja? ga mau jadi wakil presiden? sepertinya lebih cocok jadi wakil presiden saja, karena artis biasanya untuk mendongkrak popularitas pasangannya aja yang biasanya "politikus beneran" :D
 
nah, kalo masalah kayak gini, Kalin jg setuju :D


cuman kalo ente yg jadi presiden.. no no no no
 
semuanya juga yakin ya, kalau tidak yakin ya sudah mundur sebelum bertanding

rhoma memangnya maunya jadi presiden aja? ga mau jadi wakil presiden? sepertinya lebih cocok jadi wakil presiden saja, karena artis biasanya untuk mendongkrak popularitas pasangannya aja yang biasanya "politikus beneran" :D

betul itu. ga mudah bagi Rhoma jadi RI1 walaupun yakin. Ada beberapa hal yg menyebabkan dia sulit jadi RI1:

1. Perolehan suara yg mengusung rhoma yaitu PKB versi Cak Imin tak samapi 20% (syarat jadi Capres harus memiliki suara minimal 20%)
2. Rhoma tak pernah jadi pemimpin d lembaga pemerintahan jadi blm terbukti punya reputasi
3. Rhoma masih d cap Rasis apalagi dia adalah salahsatu pendiri FPI. banyak daerah yg menolak kehadiran FPI.
4. Poligami






tetap semangat den lolo

1_huaa.gif
 
betul itu. ga mudah bagi Rhoma jadi RI1 walaupun yakin. Ada beberapa hal yg menyebabkan dia sulit jadi RI1:

1. Perolehan suara yg mengusung rhoma yaitu PKB versi Cak Imin tak samapi 20% (syarat jadi Capres harus memiliki suara minimal 20%)
2. Rhoma tak pernah jadi pemimpin d lembaga pemerintahan jadi blm terbukti punya reputasi
3. Rhoma masih d cap Rasis apalagi dia adalah salahsatu pendiri FPI. banyak daerah yg menolak kehadiran FPI.
4. Poligami






tetap semangat den lolo

1_huaa.gif

wah ternyata bang rhoma salah satu pendiri FPI

wah kalau begitu gue mesti berpikir ulang tuk memilih bang rhoma
 
wah ternyata bang rhoma salah satu pendiri FPI

wah kalau begitu gue mesti berpikir ulang tuk memilih bang rhoma

betul den bang rhoma salahsatu pendiri FPI, kemarin sudah menyatakan sikap jika Ormas dan Ulama akan diberi hak mengatur agama jika jadi RI 1.
kl soal lagu2 rhoma itu memang banyak yg minati tp utk jadi RI1 msh banyak ganjalan. Mudah2an jika jadi RI1 tak lagi rasis
 
Satu lagi nih, kl bang rhoma jadi RI1 maka otomatis semua lurah, camat, bupati, walikota, kepala dinas, menteri, gubernur yang bergender wanita akan d turunkan jabatannya dan d ganti oleh pria. Karena rhoma tak mengizinkan wanita jd pemimpin
 
Iya perempuan bukan untuk jadi pemimpin,
Perempuan untuk dikawinin *NgakakBanget



Whaaa? oma salah satu pendiri FPI moja? Wah Jadi mikir agi, OwO;
 
betul den bang rhoma salahsatu pendiri FPI, kemarin sudah menyatakan sikap jika Ormas dan Ulama akan diberi hak mengatur agama jika jadi RI 1.
kl soal lagu2 rhoma itu memang banyak yg minati tp utk jadi RI1 msh banyak ganjalan. Mudah2an jika jadi RI1 tak lagi rasis

wah gue kayak lagu buah simalakama

kalau milih bang rhoma bisa bisa tontonan tv yang menampilkan aurat bakal di sensor sekarang aja tv sudah pakai di sensor
 
wah gue kayak lagu buah simalakama

kalau milih bang rhoma bisa bisa tontonan tv yang menampilkan aurat bakal di sensor sekarang aja tv sudah pakai di sensor

pilih aja den
ntar kliatan kl memang masyarakat indonesia lbh milih beliau ya pastilah jadi RI1. Cuman d beberapa poling bang rhoma ini ga sampe 10 % suara d banding mereka prabowo atau wiranto
 
Back
Top