20 Tahun Lagi Manusia Bisa Temukan Kehidupan di Luar Bumi!

spirit

Mod
Ilmuwan NASA memprediksi, 20 tahun dari sekarang, mereka akan mampu menemukan bukti bahwa manusia tak hidup sendiri di alam semesta ini.

jupiter%20161213.jpg

Dr. Sara Seager dan Matt Mountain adalah dua dari tim ilmuwan yang terlibat dalam misi ini. Masing-masing adalah mantan astronot dan insinyur yang direkrut NASA.

Mereka mengungkapkan, kemajuan ilmu dalam bidang teknologi roket dan teleskop luar angkasa akan segera memungkinkan manusia untuk memindai tanda-tanda kehidupan di planet lain yang tak berbeda dengan bumi kita sendiri, yang mereka sebut sebagai bumi versi 2.0.

“Kami yakin, kita sangat, sangat dekat, secara teknologi dan ilmu, untuk akhirnya menemukan bumi lain dan kesempatan untuk menemukan tanda-tanda adanya kehidupan di dunia lain,” jelas Dr. Sara.

Pesan mereka kepada dunia adalah sebagai berikut: “Pemahaman kita akan alam semesta di sekitar kita berada di ambang perubahan drastis.”

Dr. Matt berasal dari Institut Ilmu Teleskop Luar Angkasa, yang berkolaborasi dengan NASA untuk meluncurkan alat yang luar biasa untuk mengeksplorasi alam semesta, yakni Teleskop Luar Angkasa James Webb, yang akan diluncurkan pada tahun 2018.

Namun NASA meyakini, bahwa dalam 2 dekade ke depan, pihaknya akan memiliki kemampuan untuk menjelajah kedalaman luar angkasa demi mencari tanda-tanda kehidupan.

Misi ke ‘Europa &rsquo dapat temukan tanda-tanda kehidupan


Tentu saja misi ini menarik perhatian para pemerhati bintang seperti Michael Merrifield, seorang Profesor Astronomi dari Universitas Nottingham di Inggris.

“Dua puluh lima tahun lalu, kita bahkan tidak tahu ada planet lain di luar sistem tata surya, dan sekarang kita sudah menemukan ribuan planet di luar sana. Dan, kita-pun kini mulai mencari mereka di wilayah itu, zona yang bisa dihuni, tempat di mana anda kemungkinan bisa menemukan kehidupan karena ada air dan zat lain yang dibutuhkan,” ungkapnya.

Bukti keberadaan Alien kemungkinan juga sudah ada di depan mata.

NASA tengah menyusun rencana untuk mengirim satelit tak berawak ke salah satu satelit (bulan) planet Jupiter, yakni Europa, tempat di mana lautan air diyakini berada di bawah permukaannya, dan secara teori mampu menampung kehidupan.

Kepada BBC, Bill Nye dari Komunitas Planet Amerika Serikat mengatakan bahwa ia yakin misi tersebut menelan biaya sebesar 2 milyar dolar.

“Oh karena dimana ada lautan, sangat beralasan untuk berpikir bahwa di sana ada kehidupan pula, dan ketika mereka memutuskan untuk menjelajah kehidupan di dunia lain seperti ‘europa &rsquo, maka itu bisa mengubah segalanya,” ujarnya.


~ABC Australia - detikNews
.
 
sekitar 20 tahun lagi ya, mudah2an berhasil, supaya masih dalam generasi kita
pesat juga kemajuan teknologi ya

mungkin bisa berhasil penelitian ini. 60 tahun lalu manusia tak pernah membayangkan jika sepotong besi bisa d jadikan alat komunikasi jarak jauh tanpa batas yg sekarang kita kenal dgn nama Handphone
 
superman ja manusia dr planet krypton dah nyampe bumi.. cptw besok pagi anak-cucunya nyampe jakarta...
mau minta oleh2 gak?

- n1 -
kalo besok ga datang... di bbm/sms. skalian minta oleh2 biar ga lupa bawa.
 
mungkin bisa berhasil penelitian ini. 60 tahun lalu manusia tak pernah membayangkan jika sepotong besi bisa d jadikan alat komunikasi jarak jauh tanpa batas yg sekarang kita kenal dgn nama Handphone
tapi penelitian planet itu kan ga semudah penelitian ilmu teknologi... sama seperti mencari kebenaran UFO/alien... sampai sekarang kemajuan informasinya aja sangat sedikit malah tia ragu akan kemajuan informasinya
 
kelamaan 20 tahun lagi

sekarang aja kehidupan di luar bumi uda sering menanpakan diri nya dengan kendaraan ufo nya

mereka belum yakin saja untuk bertatap muka dengan manusia,karena manusia itu serakah,sombong ,angkuh dan suka berbuat onar maka nya mereka takut untuk bertemu sama manusia sekarang maka nya alien sering menanpakan diri secara sembunyi sembunyi dan hanya orang orang tertentu saja yang kadang bisa melihat nya
 
coba tia nonton film legenda serial "Maha Dewa" di ANTV, pasti terinspirasi akan ehidupan para dewa kayak den lolo tuh :)
hahahahha iya iya tia kadang nonton mahadewa kalo nyokap lagi nonton hahahaha kok bisa nyambung keden lolo?? inspirasi apanya ni?
 
bukan hanya film mahadewa tapi juga coba nonton film thor disitu di perlihatkan bagaimana alien dari jenis nordic yang mirip manusia punya kehidupan seperti di bumi,bahkan mereka juga bisa merasakan cinta

dan ini yang gue yakin mereka punya portal atau jembatan untuk menuju ke bumi
 
Back
Top