Mampukah Persipura Mempertahankan Gelar Juara ISL?

Ragnaros

New member
Target Persipura musim depan tidak hanya mempertahankan trofi juara ISL tapi juga juara AFC.


Klub sepakbola kebanggaan masyarakat Papua yaitu Persipura Jayapura tercatat sudah empat kali mengangkat trofi juara kasta tertinggi liga sepakbola Indonesia. Namun tak satupun trofi tersebut diraih secara beruntun. Persepura selalu gagal mempertahan Gelar Juara.

Musim lalu (2013) Persipura kembali merebut trofi Juara Indonesia Super League untuk yang keempat kalinya. Para fans Persipura pun kini mulai bertanya-tanya, mampukah kali ini klub kebanggaan mereka mempertahankan trofi juara tersebut?

Pertanyaan itu tentu sulit untuk dijawab. Terlebih musim depan Persipura tidak lagi diperkuat oleh pilar-pilar nya musim lalu seperti Zahrahan Krangar, Partich Wanggai, Ortisan Salossa, Oktovio Dutra dan Victor Pae yang telah hengkang ke klub lain.

Namun manajemen Persipura tentu saja tidak tinggal diam. Sejumlah pemain baru pun didatangkan, seperti: Boakay Foday, Andri Ibo, Roni Fakdawer dan si anak hilang Titus Bonai yang musim lalu hijrah ke Semen Padang.

Dari susunan pemain yang dimiliki Persipura saat ini, mayoritas dihuni oleh pemain lokal asli tanah papua. Ada sekitar 6 sampai 7 pemain dari Persipura U-21 yang akan dipromosikan ke Persipur Senior.

Manajer Persipura, Benhur Tommy Mano dengan berani mengatakan, target Persipura ke depan bukan hanya melawan mitos tidak pernah bisa mempertahankan trofi juara ISL, tapi targetnya lebih besar yaitu Juara AFC.

Mari kita tunggu saja sejauh mana perjalanan pasukan Jacksen F. Tiago musim depan. Mampukah mempertahan gelar juara atau tidak?



Live Skor,Hasil dan Jadwal Sepakbola Terkini di http://www.90bola.com/2.shtml
 
Back
Top