Cara Membuat Kue Kering Kastengel Keju Enak Spesial

mahazir

New member
resep-kue-Kastengel.jpg


Bahan-Bahan:

450 gra tepung terigu, rendah protein
200 gram butter
100 gram margarine
200 gram keju edam (ada banyak pilihan), diparut
50 gram susu full cream (bubuk)
3 butir telur, ambil kuningnya saja

Bahan untuk olesan :

75 grm cheddar keju, diparut
1 butir telur, ambil kuningnya, dikocok
1 sendok makan madu (opotional)


Cara Membuat Kue Kastengel:

1. Gunakan mixer kecepatan sedang untuk mengocok butter dan margarin sampai tercampur rata
2. Masukkan kuning telur yang sudah disiapkan satu persatu, aduk kembali sampai rata
3. Masukkan acampuran tepung terigu dan susu bubuk (terlebih dahulu diayak) ke dalam adonan perlahan sambil terus diaduk rata
4. Selanjutnya masukkan keju edam parut, aduk hingga rata
5. Giling adonan dengan tebal tertentu kemudian potong sepanjang 3 centimeter dan lebarnya 1 centimeter
6. Simpan adonan diatas loyang yg telah diolesi margarin terlebih dahulu.
7. olesan/topping: campurkan bahan olesan, olesi bagian atas adonan selanjutnya taburi dgn parutan keju cheddar diatasnya.
8. Siapkan oven dengan suhu 160 derjat dan panggang kurang lebih 30 menit / sampai matang
9. Setelah matang, dinginkan kastengel kemudian masukkan ke dalam toples.

SUMBER: Resep Kue Kastengel
 
Back
Top