Mau Awet Muda Tanpa Produk Kecantikan?Lihat Tips Disini!

lalamala

New member
Banyak yang mau kulit wajah sehat, mulus, dan pastinya ga keriput. Tapi kadang kalian suka lupa sama hal-hal sederhana yang sebenernya sangat ngebantu dan berpengaruh sama kesehatan kulit kalian. Berikut ada beberapa tips untuk cegah keriput di kulit wajah yang simple dan manjur kalau kalian disiplin terapinnya. Yuk langsung aja kita lihat dibawah ini :

cantik_lembut.jpg

Perlakukan Kulit Wajah Dengan Lembut
Saat membersihkan wajah, jangan menggosoknya terlalu keras, karena hal itu Cuma akan membuak kulit kamu terluka dan tertarik yang nantinya malah membuat kulit keriput.

cantik_tidur.jpg

Cukup Tidur
Kata Ami Shvartzman yang merupakan direktur pendidikan osmosis skincare mengatakan kalau tidur kurang dari 8 jam sehari itu bisa lebih gampang terkena resiko penuaan dini atau keriput, baik di kulit wajah, kulit leher maupun kulit di bagian tubuh lainnya. Jadi, tidur cukup itu ngasih pengaruh besar banget untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

cantik_olahraga.jpg

Cukup Olahraga
Olahraga sangat dianjurkan untuk menjaga kesehatan, karena dengan berolahraga, aliran darah menjadi lancar dan menjaga kelembaban kulit. Minimal dalam seminggu olahraga baiknya dilakukan 3x, lebih banyak lebih baik. Selain itu asupan air putih minimal perhari juga harus 8 gelas ya, kulit yang sehat juga butuh cukup cairan di dalam tubuhnya, jika tidak malah akan menyebabkan kamu dehidrasi.

cantik_uap.jpg

Uap
Partikel air yang ada di dalam uap itu dipercaya bisa buka pori-pori wajah yang tertutup dan ngeluarin kotoran baik kuman ataupun bakteri di kulit wajah, selain itu juga data menjadi pelembab alami kulit wajah dan juga kulit tubuh.

cantik_wortel.jpg

Konsumsi Wortel
Selain dikenal baik untuk kesehatan mata, ternyata wortel juga punya kandungan senyawa yang disebut karotenoid yang berfungsi untuk cegah keriput karena radikal bebas yang menyerang kulit kita.

cantik_ekspresi.jpg

Batasi Berekspresi
Ekspresi wajah yang berlebihan seperti mengerutkan dahi, bibir, ataupun alis dikatakan malah akan menambah kerutan yang sudah ada di kulit wajah menjadi tambah parah. Jadi hindari menarik otot wajah terlalu berlebihan supaya awet muda ya.

Nah, itu dia beberpa tips yang bisa aku rangkum, mudah-mudahan bermanfaat yaa….

Sumber
 
Back
Top