Lanjutkan Pelemahan, Kopi Arabika Terdesak Peningkatan Dollar AS

adidananto

New member
coffee-beans-167001_640-pixa-700x357.jpg




Harga kopi arabika berjangka di bursa ICE Futures melanjutkan pelemahan tajamnya di akhir perdagangan Selasa dini hari tadi (30/6). Kelesuan yang dialami oleh harga komoditas ini tidak lepas dari peningkatan yang dialami oleh dollar AS.

Harga-harga komoditas lunak di bursa komoditas ICE Futures dini hari tadi terpantau cenderung mengalami penurunan, terkecuali harga kakao yang mengalami pergerakan dalam trend bullish yang kokoh. Peningkatan dollar AS membuat harga komoditas yang diperdagangkan dalam mata uang tersebut menjadi relative lebih mahal bagi para pembeli luar negeri sehingga permintaannya mengalami penurunan.

Pada akhir perdagangan Selasa dini hari harga kopi arabika untuk kontrak pengiriman bulan September yang merupakan kontrak paling aktif ditutup melemah sebesar 1,05 sen atau setara dengan 0,79 persen pada posisi 1,3240 dollar per pon. Harga komoditas ini melanjutkan penurunan sebesar 1,22 persen


 
Back
Top