Tim Medis Serahkan Hasil Tes Kesehatan Ke KPUD Tangsel

akram24

New member
058e5-tim-medis-serahkan-hasil-tes-kesehatan-ke-kpud-tangsel.jpg


Kota Tangsel, PROSES penyerahan hasil tes kesehatan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Tangsel akan dipercepat. Hasil akan langsung diproses setelah calon terakhir, Arshid – Elvire diperiksa kesehatannya, Kamis (30/7/15)

Sebanyak 20 dokter memeriksa kesehatan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Tangsel di RSUD Kota Tangsel. Menurut Dr Imbar Umar Basari, Tim medis IDI Tangsel, pemeriksaan kesehatan adalah salah satu tahapan bakal calon untuk menjadi Calon kepala daerah.

“sebelum diperiksan para bakal calon mendapatkan pengarahan dari KPU dan form kesehatan yang harus diisi oleh para bakal calon.” Ujar Dr Imbar Umar Basari.

Ditempat yang sama, Direktur RSUD Tangsel, Maya Mardiana mengungkapkan fasilitas yang diberikan untuk pemeriksaan sesuai dengan protap IDI dan tetap independen dalam memeriksa bakal calon.

“semua sama pemeriksaanya, hari pertam, sampai hari ini semua sama tidak ada perbedaan” Ujar drg. Maya Mardiana.

Pemeriksaaan kesehatan Calon Kepala Daerah memasuki Hari terakhir. KPUD akan mempplenokan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangsel setelah tim medis IDI menyerahkan seluruh berkasnya.(ag)

cahaya.co
 
Back
Top