Interior Kantor Minimalis Memang Sedang Ngetrend

officecyber

New member
artikel_18_-_Tren_interior_kantor_minimalis.jpg

Interior Kantor Minimalis Memang Sedang Ngetrend - “Less is more”, kata tersebut pasti sudah tidak asing ditelinga kita semua. Kata yang kurang lebih memiliki arti minimalis tersebut kini tengah manjadi sebuah tren ditengah-tengah masyarakat dunia termasuk juga di Indonesia. Tren tersebut merambah diberbagai hal di dalam hidup kita, termasuk juga dibidang desain, lebih spesifik lagi di bidang desain interior kantor minimalis.

Desain interior kantor minimalis inilah yang memberikan kesan luas dan bersih di ruangan kantor kita karena kesederhanaan dari pemilihan dan peletakan furniture yang menjadikan atmosfir ruangan terlihat bersih. Konsep desain interior kantor minimalis juga meniadakan bayak elemen substansial untuk bisa mendapatkan ruang lebih didalam kantor kita.

Interior kantor minimalis ini dapat membantu anda untuk lebih focus dalam bekerja karena kurangnya gangguan dari ornamen-ornamen yang ada disekitar ruang kerja Anda. Konsep desain interior kantor minimalis ini memiliki berbagai macam varian, diantaranya sebagai berikut

Yang pertama adalah konsep interior kantor minimalis lemari dinding. Konsep ini terbilang unik dimana kita menempatkan ruang kerja kita didalam lemari, jadi kita menyiapkan lemari dengan ukuran khusus dimana semua perlengkapan kerja kita dapat ditampung didalamnya dengan rapi. Ketika kita sedang tidak menggunakan ruang kerja tersebut, kita dapat menutup pintunya dan seakan-akan ruangan tersebut tidak ada.

Kemudian berikutnya adalah jenis separator, dimana didalam satu ruangan kita menempatkan separator atau pembatas ruangan dan dibaliknya kita tempatkan ruangan kerja kita. Dengan begitu kita dapat memanfaatkan ruangan sisa untuk disulap menjadi ruangan kerja pribadi kita.

Berikutnya kita juga dapat menggunakan desain interior kantor minimalis dengan menggunakan kaca sebagai pembatas ruang kerja kita. Desain interior kantor minimalis jenis ini akan memberikan kesan sebuah ruang kerja kompak yang memancarkan kesan kerapian dan juga kebersihan.

Itu tadi beberapa jenis atau tema desain interior kantor minimalis yang dapat saya bagi kepada Anda, semoga dapat menginspirasi Anda dalam mendesain interior kantor Anda.
 
Last edited:
Back
Top