Resiko Aluminium dalam Obat Maag terhadap Lambung

megarista

New member
Banyak obat maag yang sekarang ini beredar di pasaran yang berharga begitu murah sampai Anda bertanya-tanya apakah aman untuk dikonsumsi. Obat untuk meredakan rasa sakit akibat maag tersebut memang memiliki fungsi yang dapat bergerak secara cepat untuk mengurangi produksi asam lambung sehingga rasa sakit menjadi reda dan Anda bisa melakukan aktivitas Anda sehari-hari kembali, tetapi kandungan almuninium yang banyak ditemukan di obat untuk peyakit maag sekarang bisa berbahaya.

Bahaya Aluminium dalam Obat Maag terhadap Lambung
Aluminium merupakan salah satu dari tiga mineral yang umum ditemukan dalam antasida, bersama dengan kalsium dan magnesium. Antasida adalah obat yang sangat umum digunakan untuk meredakan rasa nyeri akibat penyakit lambung. Obat maag yang menggunakan antasida bukan merupakan solusi jangka panjang untuk masalah lambung, karena hanya meredakan gejala tanpa mengatasi sumber masalah. Anda harus peduli tentang bahan kimia atau zat buatan yang Anda masukkan ke dalam tubuh Anda secara berkala. Zat yang ditumpuk dalam tubuh bisa mengakibatkan masalah.

Antasida bekerja pada prinsip bahwa alkalis membatalkan asam. Penyebab rasa nyeri di lambung adalah akibat dari produksi asam lambung yang berlebihan dan mulai mengikis dinding lambung. Dengan kata lain, antasida adalah penetral asam lambung. Antasida hanya efektif digunakan selama beberapa jam, karena hanya berfungsi meredakan gejala saja. Setelah itu, Anda harus mengkonsumsinya lagi dan lagi demi mengurangi rasa nyeri di lambung. Aluminium yang terkandung di dalam antasida pun semakin menumpuk di dalam tubuh Anda.

Efek samping yang paling umum dari antasida yang mengandung senyawa aluminium adalah sembelit. Orang-orang yang mengkonsumsi antasida yang mengandung aluminium dalam jumlah besar dan secara berkala berisiko untuk kehilangan kalsium dalam tubuh mereka, sehingga lama kelamaan akan menimbulkan penyakit osteoporosis. Penggunaan jangka panjang juga meningkatkan risiko batu ginjal. Orang-orang yang memiliki masalah pendarahan juga harus menghindari konsumsi aluminium dalam antasida karena bisa berbahaya, bahkan berakibat fatal.

Jika digunakan hanya sesekali obat maag dengan antasida mungkin tidak memberikan bahaya yang nyata, tetapi jika Anda terus mengkonsumsi antasida, bukan hanya penyakit lambung yang bisa semakin kronis, tapi juga bisa muncul efek samping yang serius.
 
Back
Top