Menelepon Lewat Internet Ke Seluruh Jaringan Telepon

Buchori

New member
Perusahaan bernama Jangl melansir sebuah layanan minggu ini yang menjanjikan mampu sediakan panggilan gratis dan bertarif rendah melalui Internet ke semua telepon ke seluruh dunia.

Terdengar akrab? Jelas, layanan itu berada di jalur kesuksesan bisnis Skype dan layanan lainnya yang berusaha menggunakan Web untuk meyediakan panggilan telepon murah. Jajah, Jaxtr, GrandCentral Communications? Semuanya itu menjanjikan hal yang sama.

Aksi Jangl mengklaim bahwa hal yang dibutuhkan agar layanannya bekerja adalah alamat email orang yang ingin dihubungi. Lantas Anda dapat melakukan panggilan gratis ke setiap telepon teman Anda di manapun ia berada. Tentu saja, layanan gratis ini hanya untuk jangka waktu tertentu selagi masih dalam fase beta. Setelahnya Jangl akan mengenakan tarif untuk koneksi panggilan tersebut.

Dengan menyediakan Anda dan orang yang ingin menghubungi Anda dengan nomor lokal, layanan ini tepat untuk orang yang tidak berencana memiliki ponsel internasional tetapi ingin menghubungi seseorang di luar negeri, klaim perusahaan itu.

Rencananya akan tersedia di 31 negara. Karena hanya menggunakan nomor telepon "terselubung," Anda dapat melakukan panggilan ke orang yang Anda temui pada situs jaringan sosial atau melalui lelang dan aksi tertentu tanpa harus memberitahukan nomor telepon Anda yang sebenarnya.

Walaupun belum banyak kalangan mencobanya. Tetapi layanan Jangl terdengar menarik dalam berita pers dan pemberitaan lainnya. Sedangkan cara kerjanya: Pertama kunjungi homepage Jangl dan masukkan nomor telepon Anda dan alamat email orang yang hendak Anda hubungi. Lantas Anda mendapatkan semuah nomor, khusus untuk Anda, yang dapat digunakan untuk menelepon teman tersebut, begitu dilansir News.com.

penulis : Ampon_muda
 
Coba Skype, mereka juga melayani Video Call dan Audio Call gratis di seluruh dunia asal sama - sama memiliki akun skype. Hampir sama dengan Yahoo Messengger tapi yang ini wajib dicoba :)
 
Back
Top