Sejarah Singkat Toyota Sienta di Dunia

rakuat

New member
Baru memulai debutnya di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016, April lalu. Toyota Sienta sudah menarik banyak minat konsumen otomotif Indonesia. Meskipun sejarahnya di Indonesia baru saja dibangun, namun Sienta sudah memiliki sejarah yang cukup panjang, sejak pertama kali diperkenalkan 2003 lalu. Berikut ini adalah sejarah singkat Toyota Sienta di dunia.
76084988098-toyota_sienta_%2528yc_kurniantoro%2529.jpg

Di Jepang Generasi pertama Sienta diperkenalkan pada September 2003. Sienta ini termasuk dalam barisan mobil small subkompak minivan dengan kapasitas tujuh penumpang. Kelebihan Sienta yang paling menonjol adalah bodinya yang kompak (ringkas), serta menggunakan pintu geser (sliding door).

Toyota Sienta yang merupakan mbil keluarga ini hadir dengan kapabilitas kursi tiga baris, dikembangkan berdasarkan basis Toyota Vitz. Dengan kapasitas 7-seater dengan konsep kendaraan yang mampu menunjang beragam aktivitas serta dilengkapi ragam fitur mumpuni.

Cukup berumur panjang, generasi pertama Sienta hadir dari tahun 2003 sampai 2015. Sienta generasi pertama menggunakan mesin berkapasitas 1,5 liter berkode 1NZ-FE I4 DOHC, dengan sistem transmisi Super CVT-i 4-speed automatic yang dapat ditemukan di Jepang, Hong Kong dan Singapura. Dengan daya 110 tk pada 6000 rpm, serta efisiensi bahan bakar mencapai 16 kpl.

Tahun 2006, Sienta Jepang hadir dengan model facelift dengan warna baru Apple Green, Gun-Metal Grey, and Metallic Blue. Ubahan juga dilakukan dengan dikembangkannya fitur pintu geser dengan double electric. Tahun 2007 dan juga pada 2010 diberikan ubahan pada fitur tersebut.

Berikutnya hadir generasi kedua Sienta yaitu pada 9 Juli 2015, di Jepang. Desain yang ditampilkan Toyota jepang pada generasi kedua ini adalah desain boxy tapi tetap dengan lekukan sporty pada eksterior. Gril depan tampak tangguh dengan ukuran besar dan bumper belakang dihiasi garis serta lampu yang terkoneksi.

Bagian interior mendapat pengembangan dengan masih menggunakan 7 seater. Sienta juga hadir dengan jenis hibrida dengan efisiensi bahan bakar yang mencapai 27,2 kpl. Sienta tersebut tersedia dalam tipe G, X, Hybrid X and Hybrid G di Jepang, Hong Kong dan Singapura.
 
Back
Top