seputar Fakta dan Manfaat Si Penghasil lebah

hillaryhoney

New member
Khasiat madu bagi kesehatan manusia sudah sejak lama diketahui manfaatnya sejak dahulu kala. Kandungan bermanfaat dalam madu antara lain adalah antibakteri. Salah satu antibakteri yang cukup kuat dalam madu adalah Methylglyoxal (MGO). Madu ini bisa dihasilkan dari lebah yang mengambil makanannya di bunga Manuka. "Manuka salah satu yang bisa menghasilkan MGO. MGO ini punya kemampuan berkali lipat membunuh bakteri. tidak semua madu manuka mengandung MGO dalam kadar tinggi karena tergantung faktor-faktor tadi. Manuka Health New Zealand, misalnya, memproduksi madu manuka dengan kadar MGO dari 30+ sampai 550+.

Perusahaan madu manuka terbesar di Selandia Baru ini adalah satu-satunya perusahaan yang mematenkan MGO untuk menampilkan kandungan metilglioksal dalam madu manuka secara jelas kepada konsumen. Jika MGOnya 30+, berarti ada minimal 30 mg MGO per 1 kg madu manuka.
Semakin besar kandungan MGOnya, semakin baik sifat antibakterinya. Tanda '+' menandakan bahwa kandungan MGOnya bisa bertambah asal disimpan dengan baik dan benar. "Madu manuka dengan MGO kurang dari 100 digunakan sebagai table honey atau sekadar untuk menjaga kesehatan tubuh, sedangkan MGO lebih dari 100 memiliki sifat antibakteri. Jadi, bisa membantu menyembuhkan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh bakteri.


3 fakta madu yang perlu diketahui



Madu, khususnya dalam bentuk mentah (raw honey), madu menawarkan manfaat kesehatan yang unik yang mungkin tidak kita sadari. Diantaranya:

· Madu sangat baik untuk “obat” batuk
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menggolongkan madu sebagai peringan sakit, yakni substansi yang mengurangi iritasi di mulut atau tenggorokan dengan membentuk sebuah lapisan pelindung. Penelitian menunjukkan madu bekerja seperti dekstrometorfan, suatu bahan umum dalam obat batuk di pasaran, untuk menenangkan batuk dan masalah sulit tidur akibat infeksi saluran pernapasan bagian atas pada anak-anak.

· madu menyehatkan kulit kepala
Madu yang diencerkan dengan sedikit air hangat terbukti secara signifikan bisa mengatasi dermatitis seboroik, suatu kondisi kulit kepala yang menyebabkan ketombe dan gatal-gatal. Setelah menerapkan perawatan tersebut setiap hari selama empat minggu, “semua pasien merespon berefek nyata”. Menurut para peneliti: “Gatalnya mereda dan kerak menghilang dalam waktu seminggu. Kulit yang luka menjadi sembuh dan hilang sama sekali dalam waktu 2 minggu. Selain itu, pasien menunjukkan perbaikan yang subjektif terhadap rambut rontok.

· Madu sama efektifnya dengan glukosa
Laboratorium Nutrisi di Universitas Mempish menyatakan bahwa madu sama efektifnya dengan glukosa pengganti karbohidrat. Hasil riset yang dikeluarkan sebuah jurnal kesehatan menyebutkan kadar glycemic index (Gl ukuran untuk mengukur dampak negatif makanan dalam gula darah) yang rendah pada madu memperlambat penyerapan gula dalam darah sehingga menyehatkan sistem pencernaan dan menjamin ketersediaan karbohidrat selama berolahraga.

· Madu bisa mengobati luka
Madu adalah terapi konvensional untuk memerangi infeksi sampai awal abad ke- 20, saat itu penggunaannya mulai menghilang secara perlahan digantikan dengan penisilin. Kini penggunaan madu untuk perawatan luka mendapatkan kembali popularitasnya, seiring peneliti menyatakan dengan tepat bagaimana madu dapat membantu melawan infeksi kulit yang serius. Madu memiliki khasiat antibakteri, antijamur, dan antioksidan yang membuatnya ideal untuk mengobati luka. Di AS, Derma Science menggunakan madu manuka untuk perban luka dan luka bakar medihoney. Madu manuka dibuat dari serbuk sari yang dikumpulkan dari bunga tumbuhan semak manuka (sejenis tanaman obat di negara 4 musim), dan uji klinis telah menemukan jenis madu ini dapat secara efektif membasmi lebih dari 250 bakteri klinis.

· Madu Menjaga Kulit
Mengoleskan madu sebagai masker membantu melembabkan dan mengenyalkan kulit Anda. Madu juga membantu mempercepat proses pengeringan jerawat karena seperti yang kita tahu sebenarnya jerawat adalah pori-pori yang terinfeksi bakteri. Zat-zat yang terkandung di dalam madu membantu proses penyembuhan jerawat ini.


Khasiat Madu lainnya

· Atasi batuk
Saat tanda-tanda batuk mendera, coba atasi terlebih dahulu dengan madu. Studi yang dilakukan oleh Archives of Pediatrics & Adolescent Medicine yang pernah menguji mengatasi batuk pada 100 anak-anak mengkonfirmasi hal tersebut. Orang tua mendapati pengobatan madu lebih baik dibandingkan dua pendekatan pengobatan lain. Dengan madu, gejala batuk anak hilang dan tidur mereka lebih pulas.

· Atasi Asam Lambung
Dibanding susu, madu adalah cara efektif menenangkan lapisan lambung yang luka. Plus, karena memiliki sifat anti bakteri, madu juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk melindungi lambung dan saluran cerna dari berbagai kuman berbahaya. Kendati demikian, para ahli lain menilai penelitian lebih lanjut diperlukan mengingat efektivitas madu untuk asam lambung adalah madu manuka. Madu ini dari bunga manuka (Lepstospermum scoparium). Madu ini telah digunakan sebagai bahan terapi di New Zealand dan telah mendapatkan persetujuan dari US Federal Drug Administration pada 2007.

· Meredakan gangguan pencernaan
Dalam penelitian tahun 2006 yang dipublikasikan dalam BMC Complementary and Alternative Medicine, para peneliti menyimpulkan bahwa mengganti gula dengan madu dalam makanan yang diproses akan meningkatkan mikroflora dalam usus. Tetapi penelitian itu baru dilakukan pada tikus laboratorium.

· Membunuh bakteri
Beberapa peneliti menguji-coba madu pada bahan "biofilm" yang berisi bakteri sinusitis, dan mendapati bahwa madu sesungguhnya lebih efektif dalam membunuh bakteri dibandingkan dengan anti-biotik, yang digunakan secara tradisional. Direktur Pediatric Clinical Research di Penn State, Dr. Ian Paul, mengomentary studi baru tersebut. "Bakteri tidak berkembang secara baik di dalam madu! Ada data bahwa madu mujarab untuk mengobati luka, dalam memusnahkan bakteri yang berkembang pada luka. Jadi sama sekali tidak mengejutkan bahwa madu akan efektif dalam membunuh bakteri ini."

Sumber : http://hillarycloverhoney.blogspot.co.id/2016/09/kenali-fakta-dan-segudang-manfaat-madu.html
 
Back
Top