Waspadai Tanda – Tanda Keguguran Pada Wanita Hamil

langit_byru

New member
Waspadai Tanda – Tanda Keguguran Pada Wanita Hamil - Tanda – Tanda Keguguran Pada Wanita Hamil – Siapa saja wanita yang sedang hamil tentu tidak ingin dirinya mengalami kondisi keguguran yang sangat menyakitkan bukan hanya pada fisik saja akan tetapi juga pada batinnya. Siapa saja pasti akan shok ketika dirinya keguguran. Karena itu menjaga kehamilan dengan sebaik mungkin agar tubuh dan janin sehat serta tidak mengalami keguguran menjadi langkah yang sangat penting untuk dilakukan.
Bagi Anda yang memang sedang hamil, agar tidak keguguran ada beberapa langkah sebenarnya yang harus dihindari diantaranya adalah terlalu lama duduk, terlalu lama berdiri, mengonsumsi nanas dan ragi, mengonsumsi minuman alkohol, merokok, jalanan turun dan naik dan masih banyak lagi. Ketika kehamilan Anda ternyata mengalami suatu masalah, waspadai juga tanda – tandanya karena siapa saja ibu hamil sangat memungkinkan mengalami keguguran jika ada beberapa hal yang mungkin salah dilakukan. Apa saja tanda – tanda keguguran pada wanita hamil yang perlu diwaspadai?
Waspadai-Tanda-–-Tanda-Keguguran-Pada-Wanita-Hamil.jpg

Tanda – Tanda Keguguran Wanita Hamil

Ibu hamil mengalami pegal – pegal

Ibu hamil akan merasakan pegal, dan rasa pegal tersebut akan Anda rasakan di bagian punggung. Rasa pegal ini juga menjadi suatu indikasi atau tanda yang akan menjadi terjadinya proses persalinan. Akan tetapi jika pegal ini terjadi secara dini kemungkinan Anda akan mengalami rasa pegal.
Kontraksi dini ibu hamil

Perut ibu hamil akan dapat mengalami kontraksi ketika dirinya mengalami rasa pegal. Kontraksi dini dapat terjadi pada ibu hamil yang akan mengalami keguguran dan terjadi sebelum terjadinya pendarahan ibu hamil. Ketika kontraksi dini pada ibu hamil terjadi maka harus dibawa segera ke dokter untuk mendapatkan perawatan intensif.
Pendarahan

Dalam tahap pendarahan ringan, ibu hamil memang hanya akan mengeluarkan flek sedikit saja. Sementara pada pendarahan yang berat nantinya ibu hamil akan mengalami kondisi pendarahan banyak seperti halnya menstruasi dengan disertai gumpalan darah besar.
Nyeri pada ibu hamil

Ibu hamil juga akan dapat merasakan nyeri pada area perutnya. Kondisi ini akan dapat memberikan rasa sakit yang luar biasa, dan perut ibu hamil juga akan merasakan diremas – remas dan terasa ditusuk – tusuk. Nyeri ini biasanya dirasakan ketika peluruhan pada dinding rahim dan terasa lebih sakit dibandingkan menstruasi. Ketika nyeri yang sangat ini dirasakan segera periksakan ke dokter untuk mencari solusinya.
Baca juga: Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Wanita Hamil
Demikian sedikit informasi yang kami dapat berikan kali ini untuk Anda tentang Tanda – Tanda Keguguran Pada Wanita Hamil. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat.
- Source: http://www.wanitahamil.com/259/waspadai-tanda-tanda-keguguran-pada-wanita-hamil/
 
Back
Top