8 Trik Mengembalikan Fokus

hairobi

New member
Setelah jam makan siang seperti ini, mata terasa berat.
Semangat pun sudah menurun. Rasanya ingin tidur siang.

Bagaimana cara mencegah ngantuk, sekaligus mengembalikan fokus bekerja?


Ubah Pandangan

Ubah tempat duduk Anda. Dengan mengubah pemandangan, otak Anda harus membiasakan diri dengan pemandangan baru. Proses membiasakan diri ini membuat otak jadi lebih waspada.


Beralih ke Aktivitas Lain

Beralihlah ke aktivitas lain. Hal ini serupa dengan yang tadi. Ketika kita sudah lama bergelut dengan satu aktivitas, otak jadi jenuh. Otak yang jenuh ini minim kewaspadaan, akibatnya jadi sulit fokus dan mudah ngantuk.

Dengan beralih ke aktivitas lain, otak Anda akan membiasakan diri. Ini membuat otak Anda bangun lagi.

Perlu diingat, aktivitas lain pun sebaiknya berkaitan dengan pekerjaan Anda. Bila tidak, maka aktivitas lain ini pun jadi tidak produktif.


Minum Kopi

Salah satu cara agar tetap fokus adalah ngopi.
Kopi mengandung kafein, yang memberi Anda energy booster. Otak Anda jadi lebih melek selama beberapa waktu, setidaknya sampai jam pulang.

Bila Anda tidak suka kopi, apel juga memberi manfaat serupa.


Lihat ke Luar

Lihatlah pemandangan di luar dan hiruplah udara segar. Dengan menghirup udara segar, otak Anda yang tadinya jenuh bisa fokus kembali.
Sebaiknya selama proses ini, Anda tidak memikirkan pekerjaan, agar proses merefresh ini bisa maksimal.


Olahraga

Olahraga mungkin bukan aktivitas yang bisa dilakukan di kantor, tapi sebaiknya lakukanlah saat Anda senggang di rumah.

Olahraga selain menyehatkan badan, juga membuat otak Anda lebih sehat.
Hasilnya mungkin baru akan terlihat dalam jangka panjang, namun ini adalah investasi yang bernilai.


Memastikan nutrisi otak

Nutrisi otak pun perlu diperhatikan.
Bila terlalu sering makan junk food, otak Anda pun tidak memiliki nutrisi yang diperlukan. Cobalah makan makanan berserat dan bernutrisi.

Bila belum mampu melakukan hal ini, setidaknya hindari makan sampai terlalu kenyang. Makan berlebihan pun butuh energi besar untuk diolah. Makanya, kalau kenyang kita suka ngantuk. Dengan makan secukupnya, energi untuk mengolah makanan pun tidak besar. Ini akan menghindari Anda dari ngantuk setelah makan.


Meditasi

Meditasi mampu menyisihkan pikiran-pikiran yang tidak perlu, sehingga Anda bisa mengurangi distraksi dan kembali fokus.

Meditasi tidak harus melakukan yoga, bahkan tidak harus keluar ruangan.

Diam, tenang, dan bernafaslah dengan rileks.
Itu sudah termasuk meditasi.

Ibadah yang khusyuk pun punya dampak yang serupa, jadi cocok juga sebagai pengganti meditasi.


Matikan Wi-Fi dan Paket Data

Cara tetap fokus adalah dengan mengurangi distraksi.
Sumber distraksi saat ini, tentu saja, dari ponsel Anda.

Setiap hari puluhan bahkan ratusan notifikasi bisa masuk ke ponsel kita, mengganggu konsentrasi saat kerja.

Matikan saja wifi dan paket data di ponsel Anda.
Dengan demikian, notifikasi bisa berkurang.
Toh, kalau memang penting, mereka akan menelpon.
 
sepertinya yang terakhir itu paling efektif gan, matikan wifi dan paket data, biar bisa fokus dengan lingkungan sekitar kita, soalnya kebanyak sekarang orang orang terlalu sibuk ber sosial media ya gan, habis waktu, habis duit bwt beli kuota nya,
 
Back
Top