FA Cup: Newcastle Gagal, Spurs & Fulham Lolos

Adamsuhada

New member
Newcastle United harus menelan kekalahan memalukan dari klub divisi Championship Birmingham City. Di babak ketiga Piala FA, Newcastle tunduk 1-5 dari tamunya sekaligus gagal melangkah ke babak keempat.

Bermain di depan publik sendiri di St James Park, Kamis (18/1/2007) dinihari, The Magpies, gagal menunjukkan kelasnya sebagai klub divisi utama. Tim yang terakhir kali menjuarai Piala FA tahun 1955 lalu justru dicemooh pendukungnya sendiri karena kalah mengenaskan.
Birmingham bahkan sudah memimpin lima menit setelah peluit awal dibunyikan berkat gol Gary McSheffrey. Beberapa saat menjelang turun minum kiper Shay Given kembali harus memungut bola dari gawangnya karena gol bunuh diri Nolberto Solano.

Usai turun minum Newcastle kembali mendapatkan harapan baru setelah tendangan James Milner di menit 55 mampu memperkecil ketinggalan timnya. Bernafsu mengejar ketinggalan, mereka malah harus bermain dengan 10 pemain setelah Stephen Taylor menerima kartu kuning kedua.

Taylor juga menjadi biang keladi gol ketiga Birmingham. Pelanggarannya sedikit di luar kotak penalti dimanfaatkan Bruno N'Gotty yang menyambut bola liar hasil tendangan bebas Sebastian Larsson.

Tertinggal 1-3 dan bermain minus satu pemain, Newcastle masih harus menderita setelah lawannya menambah dua gol di sepuluh menit terakhir. Larrson mencetak satu gol di menit 83 sebelum Dudley Campbell menutup kemenangan 5-1 dengan golnya di menit 89.

Hasil berbeda diraih klub Premiership lainnya, Tottenham Hotspur. Bermain di White Hart Lane, Spurs meluluhlantakkan Cardiff City 4-0.

Kedigdayaan pasukan Martin Jol itu bahkan sudah terlihat saat turun minum. Tiga gol sudah mereka lesakkan, masing-masing dari Aaron Lennon di menit ke-27, Robbie Keane menit ke 30, dan gol dari Steed Malbrangue di menit 41. Usai turun minum, Jermain Defoe menutup pesta gol timnya dengan mencetak gol 9 menit sebelum bubaran. Defoe sendiri baru masuk pada menit 70 menggantikan Dimitar Berbatov.

Sementara itu di Craven Cottage, tuan rumah Fulham juga memastikan diri melaju ke babak berikutnya usai menundukkan Leicester City, 4-3. Sempat tertinggal 3-1, pasukan Chris Coleman itu bangkit dimotori oleh pemain pinjaman, Vincenzo Montella.

Dominan di awal pertandingan, Leicester sudah unggul di menit 13 melalui tendangan kaki kiri Matt Fryatt. Fulham menyamakan kedudukan di menit 35 melalui tendangan Brian McBride menyambut umpan silang Tomasz Radzinski.

Tak lama memulai babak kedua, tuan rumah justru kembali tertinggal melalui gol Gareth Mcauley. Tertinggal 2-1, Fulham lagi-lagi dikagetkan oleh gol pemain tamunya, James Wesolowski di menit 47.

Montella yang memainkan laga perdananya bagi Fulham setelah dipinjam dari AS Roma menjadi dewa penyelamat dengan dua golnya di menit ke-51 dan 60 dan membaut kedudukan imbang 3-3. Dua gol itu terbukti ampuh mendorong semangat rekan-rekannya. Hasilnya, Wayne Routledge mencetak gol di injury time untuk menutup skor 4-3 dan memastikan langkah Fulham ke babak keempat Piala FA.
 
Back
Top