Aduhhhh Ada Yang Berani Gak Beli Teh-Teh Mahal Di Dunia Ini??

destiination

New member
Mana ada sih orang yang tidak tahu dengan teh minuman yang sangat erat hubungannya dengan suasana pagi hari yang dingin dan digemari oleh banyak orang. Yang kita tahu juga bahwa teh ini sangat mudah di dapatkan dengan harganya yang terjangkau pula sehingga dapat di nikmati oleh semua kalangan. Tapi beda halnya dengan beberapa jenis teh di bawah ini, yu simak!

Tieguanyin Tea

32642703274_59af230b19_m.jpg


Tieguanyin Tea adalah teh Oolong, campuran teh hitam dan hijau semi fermentasi. Ini adalah raja dari semua teh Oolong, dengan rasa cokelat yang khas. Tienguanyin Tea berasal dari Provinsi Fujian pada abad ke-19. Setelah daun teh tersebut dipetik, kemudian didinginkan, dan dikeringkan, lalu dipanggang sampai aromanya benar-benar keluar. Teh ini dibandrol dengan harga $ 3.000 per 1.000 gram.

Vintage Narcissus Wuyi Oolong Tea

33330438442_2be8e5356c_m.jpg


Narcissus Oolong adalah salah satu teh Cina yang paling indah. Teh jenis ini banyak di budidayakan dan dipanen di Gunung Wuyi di Provinsi Fujian, dan diberi nama sama dengan mitos Yunani Narcissus. Teh ini dibanderol dengan harga $ 6,500 per 1.000 gram.

Panda Dung Tea

33486216045_0cc080676e_m.jpg


Panda Dung mempunyai arti yang berarti kotoran panda dan itulah rahasia di balik salah satu teh termahal ini. Panda biasanya mengkonsumsi bambu, tetapi mereka hanya menyerap sekitar 30% dari kandungan nutrisi di dalamnya, yang berarti bahwa sisa dari 70% dikeluarkan melalui kotoran mereka. Namun, jangan membayangkan bahwa Anda akan minum kotoran panda. Semuanya berawal ketika seorang pengusaha Cina memutuskan untuk menanam teh di Ya’an Pegunungan di Sichuan, dan digunakan kotoran panda untuk memupuk tanamannya. Panda adalah simbol nasional Cina, tetapi mereka juga sangat berperan penting dalam produksi teh mahal yang berhasil dijual sekitar $ 35,000 per 500 gram. Teh ini dibanderol dengan harga $ 70,000 per 1.000 gram.

PG Tips Diamond Tea Bag

33445260076_444fbefbb8_m.jpg


Pada tahun 2005, pada kesempatan ulang tahun ke-75 dari PG Tips, yang merupakan sebuah perusahaan teh terkenal di Inggris meluncurkan kantong teh yang bertatahkan berlian dengan harga $ 15.000. Setiap satu dari kantong teh ini sudah dibanderol dengan harga yang sangat mahal berisi 280 berlian dengan kualitas yang sangat baik, dan penuh dengan Silver Tips Imperial Tea dari perkebunan Makibari, teh Darjeeling yang paling mahal di dunia. Teh ini dibanderol dengan harga $ 15.000 per kantong teh.

Da-Hong Pao Tea

32672389563_7e2f3c7daf_m.jpg


Da-Hong Pao adalah jenis teh Cina Wuyi Oolong. Salah satu Dinasti Ming menyimpan rahasia terbaik yang diyakini bahwa ibu dari seorang kaisar Dinasti Ming tersebut dapat sembuh dari penyakit oleh teh misterius tersebut. Kaisar mengutus orang-orangnya untuk melacak asal-usul teh, dan menemukan empat semak-semak bertengger tinggi di atas batu di Gunung Wuyi. Teh yang benar-benar legendaris, Da-Hong Pao memiliki sifat sama halnya dengan obat, dan merupakan harta nasional China yang dihargai, yang ditawarkan sebagai hadiah kepada pejabat dan pengunjung terhormat. Da-Hong Pao hampir tidak dapat ditemukan untuk dijual. Teh ini dibanderol dengan harga $ 1.200.000 per 1.000 gram.

Nah, berhubungan dengan teh dan masih membahas seputar teh, ternyata ada juga loh teh herbal yang dapat menurunkan berat badan dengan cara memperlancar sistem metabolisme, membakar penumpukan lemak jahat, dll. Teh herbal tersebut sangatlah baik untuk kalian yang ingin berencana untuk menurunkan badan dengan sehat tanpa harus menjalani program diet ekstrim atau mengkonsumsi obat-obatan kimia.
 
dengan harga segitu mahal nya siyapa yang beli yaa,,mending teh indonesia sudah di nobatkan teh terbaik di dunia
 
dengan harga segitu mahal nya siyapa yang beli yaa,,mending teh indonesia sudah di nobatkan teh terbaik di dunia

benar mas hihi, karena selain itu ada loh teh herbal yang dapat menurunkan berat badan jadi yg punya masalah berat badan ini akan cepat ditangani hanya dengan teh herbal :)
 
Last edited by a moderator:
dengan harga segitu mahal nya siyapa yang beli yaa,,mending teh indonesia sudah di nobatkan teh terbaik di dunia

benar mas hihi, karena selain itu ada loh teh herbal yang dapat menurunkan berat badan jadi yg punya masalah berat badan ini akan cepat ditangani hanya dengan teh herbal :)

banyak yg mau beli bagi yg banyak uang. kl yg masih kuli ya tentu ga bakal beli
 
Back
Top