Ngarak 10 Ondel-Ondel dan 5 Ribu Anggrek

akbar54

New member
CIPUTAT- Sebanyak 10 Ondel-Ondel masing-masing diarak tinggi 4 meter bakal diarak dari kota tangsel ke Kabupaten Serang. Pasukan berkuda juga dipersiapkan dan saat ini mulai dilatih. Persiapan ini dilakukan Pemkot Tangsel guna mengikuti pawai taaruf Musa-baqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Banten XIV di kabupaten Serang pada 17-21 April mendatang. Kota Tangsel akan menampilkan keragaman sebagai kemajemukan yang dimiliki kota pemekaran Kabupaten Tanggerang ini. Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Tangsel,




Muhamad menjelaskan dalam pawai taaruf tahun ini, pihaknya menginginkan membuat tampilan yang berbeda. Harus mampu menarik perhatian dari kabupaten kota lainnya, setidaknya jika ada ondel-ondel jangan seperti yang biasa ditampilkan, tapi harus berbeda. "Kami meminta tidak biasa, tapi harus luar biasa. Ondel-ondel dengan tinggi 10 meter berjumlah sepuluh unit asal Kecamatan Pondok Aren sedang disiapkan, "katanya dalam rapat persiapan pawai taaruf di lantai empat Balaikota, Maruga, Kecamatan Ciputat, kemarin. Selain ondel-ondel akan menampilkan pasukan berkuda. Biasanya pasukan berkuda hanya empat, berhubung pelaksanaan yang ke-14, maka jumlah pasukan berkudanya sebanyak 14.





"Saya minta pasukan berkuda ditambah jumlahnya sesuai dengan peringatan di tahun ini keempat belas. Tapi mohon Dinas Perhubungan bisa menyesuaikan pejabatnya terlebih dahulu agar nanti kudanya tidak kaget, "saran H Muhamad. Bukan hanya itu, upaya mengerahkan Komunikasi batu cincin yang ada di Tangsel agar bisa memeriahkan pelaksanaan pawai taaruf juga diupayakan Di samping menghadiri mobil hias sebanyak 10 unit dan pencak silat serta kebudayaan lain, semua keunikan di Tangsel Perlu ditampilkan untuk menunjukan keragaman.



"Kita bukan ingin pamer, tapi ingin menunjukan kepada daerah lain, inilah wajah kota Tangsel dengan motto cerdas, modern dan religus dengan suku dan budaya beserta pernik-perniknya, ada seni dan budaya melimpah ruah sebagai porter wajah Tangsel,"tambah Sekda Kota Tangsel ini. dalam rapat, kemarin juga dibahas pemberangkatan rombongan atau kafilah dari kota Tangsel. Hadir dalam rapat yakni, Asisten Daerah 1 Rahmat Salam, Asisten Daerah III Teddy Meiyadi, Ketua MUI Tangsel KH Saidih, Kepala Kemenag Kota Tangsel Zaenal Arifin dan perwakilan dari masing-masing kecamatan serta SKPD.




"Satpol PP komandan defile yang mengatur jarak antara satu regu dan regu lain. Harus terdata dan tertata. intinya kita komitmen tanggal 17 star jam 5 pagi biar di sana bisa beristirahat sebab kita defile pada urutan pertama,"jelas H muhamad. H muhamad pun meminta penambahan jumlah peserta awalnya dibatasi 2.000 ditambah 500 orang lagi sehingga totalnya 2.500. "ini harus komitmen jangan sampai kabupaten kota lain membawa lima ribu dianggap kita tidak punya massa. saya pun meminta jumlah tangkai anggerek ditambah yang awalnya tiga ribu tangkai jadi lima ribu tangkai anggerek. kita kenalkan tanaman itu kepada warga secara luas, "papar mantan camat ciputat ini.





Sekretaris LPTQ Kota Tangsel, Abdul Rojak mengungkapkan, pihaknya berharap pawai taaruf kali ini lebih meriah dibanding ketika Kota Tangsel ikut kegiatan serupa di Kabupaten Lebak. "Masih ingat ketika di lebak, banyak yang ikut defile dan Tangsel dapat pujian. Tangsel dipuji karena keragaman ornamen dan identitas yg kita miliki, "beber Rojak. Dari data sementara, Baznas akan mengirimkan perwakilan sebanyak 10 orang, Majelis Ulama Indonesia (MUI) 50 peserta pakai baju gamis, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) 35. Pembina Kesejahteraan keluarga (PKK) 100, pengajian AL Qhosiah 25,Badan Musyawarah (Bamus) 50 orang plus miniatur mobil Ka'bah, pengajian Al Hidayah 30, ditambah Satuan kerja perangkat Daerah (SKPD) 38 masing-masing mengerahkan 20 orang.


Sumber Tangsel Pos
 
sambil pada nyanyi "nyuk kita ngarak ondel-ondel nyuk" yg nenarin om bennyamin nih...
nyuk kita ngarak ondel-ondel nyuuk..
nyuk kita gendong ondel-ondel nyuk.
ondel-ondel anaknya unyil. nyill
unyil suka iter-iteran.
[ame=http://www.youtube.com/watch?v=VIY0hPu0pSs]Ondel-ondeL[/ame]
....
 
sambil pada nyanyi "nyuk kita ngarak ondel-ondel nyuk" yg nenarin om bennyamin nih...
nyuk kita ngarak ondel-ondel nyuuk..
nyuk kita gendong ondel-ondel nyuk.
ondel-ondel anaknya unyil. nyill
unyil suka iter-iteran.
Ondel-ondeL
....
,,jadi kangen sama benyamin yaa hehe kalo lihat orang lagi ngarak ondel"
 
Back
Top