Jangan Takut Berkeringat

rizalnche

New member
manfaat%2Bkeringat.jpg


iklanet.id - Saat berkeringat memang tak begitu menyenangkan karena identik dengan suhu ruangan yang panas atau tubuh yang menjadi kotor. Padahal keringat yang timbul ternyata memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Tahukah Anda apa manfaat keringat bagi kesehatan tubuh? Selama ini kita sering mengeluarkan keringat baik disengaja maupun tidak seperti saat dalam kemacetan di jalan, sedang presentasi di kantor atau sedang makan siang dengan nasi hangat dan lauk sambal pedas. Keringat yang mengucur paling hanya sekedar diseka dengan sapu tangan atau tissue. Kita tidak pernah mencari tahu mengapa keringat keluar dan apa fungsinya bagi tubuh.

Apa sebenarnya manfaat keringat bagi tubuh? Berikut ini adalah manfaat keringat bagi kesehatan tubuh :

1. Membuang Racun

Semua limbah beracun yang disimpan dalam tubuh akan dikeluarkan saat Anda berkeringat. Dengan cara ini ginjal, hati, usus dan organ vital lainnya dibersihkan.

2. Memicu Keluarnya Hormon Kebahagiaan

Keringat yang bercucuran bisa keluar saat berlatih di pusat kebugaran atau ketika berjalan di tengah terik matahari. Gerak badan akan meningkatkan hormon endorfin sehingga tubuh merasa nyaman. Memang, hormon jenis ini dilepaskan saat tubuh melakukan aktivitas fisik.

Sebuah penelitian pada 2009 yang diterbitkan dalam jurnal Biology Letters menyebutkan bahwa saat orang berolahraga bersama-sama, tubuh melepaskan lebih banyak endorfin daripada ketika gerak badan seorang diri. Berkeringat bersama-sama saat menari Zumba atau yoga bisa memperlebar senyum di wajah Anda.

3. Menurunkan Berat Badan

Berkeringat adalah salah satu cara yang baik untuk membakar kalori. Lemak yang berada di bawah kulit akan terbakar dan keluar bersamaan dengan keringat. Kalo anda jarang berolahraga, anda bisa aja melakukan sauna selama 30 menit untuk mendapatkan manfaat ini.

4. Menurunkan Resiko Batu Ginjal

Berkeringat bisa menjadi cara yang efektif untuk mengeluarkan garam dan mempertahankan kalsium dalam tulang. Hal ini akan membatasi terjadinya akumulasi garam dan kalsium dalam ginjal dan urine yang biasanya menyebabkan terjadinya batu ginjal.

Bukan sebuah kebetulan jika ternyata orang yang banyak berkeringat cenderung minum air lebih banyak. Inilah yang juga mencegah terbentuknya batu ginjal.

5. Memperlancar Sirkulasi Darah

Berkeringat juga dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darah. Ketika tubuh memanas dan mengeluarkan keringat, jantung bekerja lebih keras untuk meningkatkan sirkulasi darah. Mekanisme ini bermanfaat bagi kesehatan jangka panjang.

6. Meredakan Stress

Banyak yang beranggapan kalo berolahraga itu membantu mengatasi stress. Hal tersebut nggak sepenuhnya salah. Pasalnya, kunci pereda stress justru datang dari keluarnya keringat ketika melakukan latihan fisik.

7. Mencegah Demam Dan Sakit

Berkeringat sebenarnya bisa membantu melawan kuman penyebab tuberkulosis dan bakteri jahat lainnya.

Seorang pakar kulit di Rosacea Treatment Clinic di Melbourne, Australia, kepada Medical Daily mengatakan,"Keringat mengandung peptida antimikroba yang efektif melawan virus, bakteri dan jamur. Peptida ini bisa masuk ke dalam membran bakteri dan kemudian menghancurkannya."

Sebuah studi pada 2013 yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences membuktikan bahwa dermcidin adalah alat yang sangat efektif untuk melawan kuman TBC dan juga bakteri jahat lainnya.

Para peneliti meyakini bahwa bahan alamiah ini lebih efektif dalam jangka panjang daripada antibiotik karena kuman tidak mudah membentuk kekebalan terhadap cara ini. Antibiotik alamiah biasanya dipicu dalam keringat yang asin dan sedikit asam.

8. Mendinginkan Suhu Tubuh

Ketika kelenjar keringat Anda aktif, maka tubuh akan mengeluarkan cairan dari tubuh. Selain itu, berkeringat juga merupakan cara yang bagus untuk mendinginkan suhu tubuh. Bayangkan apa yang akan terjadi jika Anda merasa panas tapi tidak bisa berkeringat. Semua panas tubuh akan terjebak di dalam tubuh dan memberi efek yang tak menyenangkan.

9. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Seperti yang dikatakan sebelumnya, berkeringat mampu membuang racun dalam tubuh. Akibatnya, tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit karena tubuh selalu bersih dari racun.

10. Mempercepat Metabolisme Tubuh

Berkeringat juga membantu tubuh menggunakan kalori lebih banyak dan mempercepat metabolisme tubuh sehingga badan menjadi lebih sehat. Dengan begitu, nafsu makan juga akan terjaga selagi badan tetap bisa langsing karena kalori yang terbakar.

11. Menghilangkan Jerawat

Pori-pori kulit manusia terbuka ketika berkeringat dan melepaskan sumbatan yang menghambat keluarnya keringat. Keringat membersihkan racun tubuh yang biasanya menyumbat pori-pori. Racun inilah yang mengakibatkan jerawat dan noda pada kulit.

Manfaat keringat untuk menghilangkan jerawat hanya bisa dirasakan pada orang yang jumlah keringatnya sedikit sampai sedang. Keringat yang berlebihan, biasanya disebut hiperhidrosis, bisa menyebabkan infeksi kulit seperti kutil dan kulit berjamur. Eksem dan ruam kulit juga lebih banyak terjadi pada orang yang mengalami hiperhidrosis.

12. Mempercantik Kulit

Keringat mengandung sejumlah kecil antibiotik yang dapat melawan bakteri yang ditemukan secara alami pada kulit. Berkeringat juga dapat membersihkan pori-pori yang sehingga membuat kulit terlihat cerah dan halus. Banyak berkeringat juga dapat memperlambat tanda-tanda penuaan dini dan mengurangi efek kerusakan kulit.

13. Melawan Infeksi

Para dokter mengatakan bahwa berkeringat dapat menangkis methicillin-resistant Staphylococcus aureus, lebih dikenal sebagai MRSA, bakteri jahat yang bertanggung jawab untuk beberapa infeksi yang sulit diobati. “Keringat telah terbukti memainkan peran penting dalam memerangi bakteri berbahaya dan jamur pada kulit,”

Menurut Adam Friedman, M.D., FAAD, dokter di Pusat Dermatology. keringat mengandung nitrit, di mana setelah mencapai permukaan kulit akan mengkonversi menjadi oksida nitrat, gas kuat dengan sifat spektrum anti-bakteri dan anti-jamur. “Keringat juga mengandung antibiotik atau peptida antimikroba alami yang disebut DermIcidin, yang dapat membunuh MRSA dan bakteri buruk lainnya yang ada di permukaan kulit,” kata Friedman.

14. Mencegah Asma

Jika anda berkeringat banyak setelah berolahraga, maka memungkinkan anda untuk meminimalisir terjadinya asma. Penelitian dari Universitas Michigan mengatakan bahwa berkeringat dapat membantu menurunkan resiko terjadinya asma. Dan semakin anda berkeringat ketika berolahraga, semakin baik, karena semakin anda berkeringat, semakin rendah resiko anda mengalami asma.

Demikianlah manfaat keringat bagi kesehatan tubuh anda, Akan tetapi jika mengalami keluar keringat dingin atau tidak normal mungkin itu adalah sebuah penyakit dan akan lebih baik kita segera periksakan diri ke dokter. Semoga bermanfaat.
 
selain olahraga banyak hal yg buat org berkeringat. Antaranya ruangan tak ber-AC, makan panas2 atau makan terlalu pedas :)
 
1. berkeringat membuang racun? racun apa yg ada dikeringat! tidak juga.. ntar nyamuk lalat kena keringat pada mati keracunan. kasihan kan?
2. hormon. memang ada hormon kebahagiaan? baru denger nih seumur-umur.
3. menurunkan berat? mungkin perhitungannya gini ya.. keluar 2l keringat bd1 bb turun 2 kg. ntar orang minum 2l berat juga balik. malah bisa lebih berat. bd>1.
4. terjadinya batuginjal karena orang suka makan batu. es batu,gula batu, batu bateray dll... cxixixixi
5. melancarkan darah bersirkulasi. perlu dibuatkan irigasi kalee.. blum ada menteri pengairan sih diperut!
6. meredakan stress. kira2 berlari balapan sama KA malah nambahin seteresss. seharian gak bisa ngejar! palagi nyusul nyalip.
7. mencegah demam. asumsinya badan dilapisin air, jadi sejuk gitu kah?
8.... dst. jik mumet mikir keri keri kenapa ke ingat.

peace... serius mulu! senyum2o dw po-o! biar gak jadi maknyun-nyun yg suka nyundul nyundul...
 
manfaat%2Bkeringat.jpg


iklanet.id - Saat berkeringat memang tak begitu menyenangkan karena identik dengan suhu ruangan yang panas atau tubuh yang menjadi kotor. Padahal keringat yang timbul ternyata memberi banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Tahukah Anda apa manfaat keringat bagi kesehatan tubuh? Selama ini kita sering mengeluarkan keringat baik disengaja maupun tidak seperti saat dalam kemacetan di jalan, sedang presentasi di kantor atau sedang makan siang dengan nasi hangat dan lauk sambal pedas. Keringat yang mengucur paling hanya sekedar diseka dengan sapu tangan atau tissue. Kita tidak pernah mencari tahu mengapa keringat keluar dan apa fungsinya bagi tubuh.

Apa sebenarnya manfaat keringat bagi tubuh? Berikut ini adalah manfaat keringat bagi kesehatan tubuh :

1. Membuang Racun

Semua limbah beracun yang disimpan dalam tubuh akan dikeluarkan saat Anda berkeringat. Dengan cara ini ginjal, hati, usus dan organ vital lainnya dibersihkan.

2. Memicu Keluarnya Hormon Kebahagiaan

Keringat yang bercucuran bisa keluar saat berlatih di pusat kebugaran atau ketika berjalan di tengah terik matahari. Gerak badan akan meningkatkan hormon endorfin sehingga tubuh merasa nyaman. Memang, hormon jenis ini dilepaskan saat tubuh melakukan aktivitas fisik.

Sebuah penelitian pada 2009 yang diterbitkan dalam jurnal Biology Letters menyebutkan bahwa saat orang berolahraga bersama-sama, tubuh melepaskan lebih banyak endorfin daripada ketika gerak badan seorang diri. Berkeringat bersama-sama saat menari Zumba atau yoga bisa memperlebar senyum di wajah Anda.

3. Menurunkan Berat Badan

Berkeringat adalah salah satu cara yang baik untuk membakar kalori. Lemak yang berada di bawah kulit akan terbakar dan keluar bersamaan dengan keringat. Kalo anda jarang berolahraga, anda bisa aja melakukan sauna selama 30 menit untuk mendapatkan manfaat ini.

4. Menurunkan Resiko Batu Ginjal

Berkeringat bisa menjadi cara yang efektif untuk mengeluarkan garam dan mempertahankan kalsium dalam tulang. Hal ini akan membatasi terjadinya akumulasi garam dan kalsium dalam ginjal dan urine yang biasanya menyebabkan terjadinya batu ginjal.

Bukan sebuah kebetulan jika ternyata orang yang banyak berkeringat cenderung minum air lebih banyak. Inilah yang juga mencegah terbentuknya batu ginjal.

5. Memperlancar Sirkulasi Darah

Berkeringat juga dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darah. Ketika tubuh memanas dan mengeluarkan keringat, jantung bekerja lebih keras untuk meningkatkan sirkulasi darah. Mekanisme ini bermanfaat bagi kesehatan jangka panjang.

6. Meredakan Stress

Banyak yang beranggapan kalo berolahraga itu membantu mengatasi stress. Hal tersebut nggak sepenuhnya salah. Pasalnya, kunci pereda stress justru datang dari keluarnya keringat ketika melakukan latihan fisik.

7. Mencegah Demam Dan Sakit

Berkeringat sebenarnya bisa membantu melawan kuman penyebab tuberkulosis dan bakteri jahat lainnya.

Seorang pakar kulit di Rosacea Treatment Clinic di Melbourne, Australia, kepada Medical Daily mengatakan,"Keringat mengandung peptida antimikroba yang efektif melawan virus, bakteri dan jamur. Peptida ini bisa masuk ke dalam membran bakteri dan kemudian menghancurkannya."

Sebuah studi pada 2013 yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences membuktikan bahwa dermcidin adalah alat yang sangat efektif untuk melawan kuman TBC dan juga bakteri jahat lainnya.

Para peneliti meyakini bahwa bahan alamiah ini lebih efektif dalam jangka panjang daripada antibiotik karena kuman tidak mudah membentuk kekebalan terhadap cara ini. Antibiotik alamiah biasanya dipicu dalam keringat yang asin dan sedikit asam.

8. Mendinginkan Suhu Tubuh

Ketika kelenjar keringat Anda aktif, maka tubuh akan mengeluarkan cairan dari tubuh. Selain itu, berkeringat juga merupakan cara yang bagus untuk mendinginkan suhu tubuh. Bayangkan apa yang akan terjadi jika Anda merasa panas tapi tidak bisa berkeringat. Semua panas tubuh akan terjebak di dalam tubuh dan memberi efek yang tak menyenangkan.

9. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Seperti yang dikatakan sebelumnya, berkeringat mampu membuang racun dalam tubuh. Akibatnya, tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit karena tubuh selalu bersih dari racun.

10. Mempercepat Metabolisme Tubuh

Berkeringat juga membantu tubuh menggunakan kalori lebih banyak dan mempercepat metabolisme tubuh sehingga badan menjadi lebih sehat. Dengan begitu, nafsu makan juga akan terjaga selagi badan tetap bisa langsing karena kalori yang terbakar.

11. Menghilangkan Jerawat

Pori-pori kulit manusia terbuka ketika berkeringat dan melepaskan sumbatan yang menghambat keluarnya keringat. Keringat membersihkan racun tubuh yang biasanya menyumbat pori-pori. Racun inilah yang mengakibatkan jerawat dan noda pada kulit.

Manfaat keringat untuk menghilangkan jerawat hanya bisa dirasakan pada orang yang jumlah keringatnya sedikit sampai sedang. Keringat yang berlebihan, biasanya disebut hiperhidrosis, bisa menyebabkan infeksi kulit seperti kutil dan kulit berjamur. Eksem dan ruam kulit juga lebih banyak terjadi pada orang yang mengalami hiperhidrosis.

12. Mempercantik Kulit

Keringat mengandung sejumlah kecil antibiotik yang dapat melawan bakteri yang ditemukan secara alami pada kulit. Berkeringat juga dapat membersihkan pori-pori yang sehingga membuat kulit terlihat cerah dan halus. Banyak berkeringat juga dapat memperlambat tanda-tanda penuaan dini dan mengurangi efek kerusakan kulit.

13. Melawan Infeksi

Para dokter mengatakan bahwa berkeringat dapat menangkis methicillin-resistant Staphylococcus aureus, lebih dikenal sebagai MRSA, bakteri jahat yang bertanggung jawab untuk beberapa infeksi yang sulit diobati. “Keringat telah terbukti memainkan peran penting dalam memerangi bakteri berbahaya dan jamur pada kulit,”

Menurut Adam Friedman, M.D., FAAD, dokter di Pusat Dermatology. keringat mengandung nitrit, di mana setelah mencapai permukaan kulit akan mengkonversi menjadi oksida nitrat, gas kuat dengan sifat spektrum anti-bakteri dan anti-jamur. “Keringat juga mengandung antibiotik atau peptida antimikroba alami yang disebut DermIcidin, yang dapat membunuh MRSA dan bakteri buruk lainnya yang ada di permukaan kulit,” kata Friedman.

14. Mencegah Asma

Jika anda berkeringat banyak setelah berolahraga, maka memungkinkan anda untuk meminimalisir terjadinya asma. Penelitian dari Universitas Michigan mengatakan bahwa berkeringat dapat membantu menurunkan resiko terjadinya asma. Dan semakin anda berkeringat ketika berolahraga, semakin baik, karena semakin anda berkeringat, semakin rendah resiko anda mengalami asma.

Demikianlah manfaat keringat bagi kesehatan tubuh anda, Akan tetapi jika mengalami keluar keringat dingin atau tidak normal mungkin itu adalah sebuah penyakit dan akan lebih baik kita segera periksakan diri ke dokter. Semoga bermanfaat.
ternyata mengeluarkan keringat banyak sekali manfaatnya
 
Back
Top