Obama Akan 'Mudik' ke Indonesia Hari Ini, Langsung ke Bali

spirit

Mod
79ed4bf9-7631-48cc-88d6-e953b51303b3_43.jpg

Presiden ke-44 Amerika Serikat, Barrack Obama direncanakan mengunjungi Indonesia pada (23/6) hingga (1/7) mendatang. Rencananya, Obama akan berlibur di Bali hari ini.

"Sudah ada informasi, Beliau (Obama) akan datang tanggal 23 Juni 2017 sore, khusus untuk liburan," kata Gubernur Bali Made Mangku Pastika di Denpasar, Bali, Rabu (21/6).

Kabarnya Obama akan berada di Bali selama 5 hari yakni pada 23-28 Juni 2017. Soal penginapan, sejauh ini masih belum ada kabar yang pasti.

"Baru berita burung, tanggal 23-28 Juni 2017, tapi kami belum tahu apakah di Nusa Dua, atau di Kuta atau di Gianyar. Untuk personel (pengamanan VVIP) belum tahu karena belum ada," kata Pangdam Udayana Mayjen TNI Komaruddin.

Dikabarkan, setelah itu Obama akan berlibur ke daerah lain sebelum ke Jakarta. Namun belum ada pihak yang bisa mengonfirmasi secara pasti ke mana lagi Obama akan berlibur. Sementara itu, Jumat (30/6) mendatang Obama diundang Presiden Jokowi untuk makan siang di Istana Negara.

Setelah memenuhi undangan Jokowi, Obama dijadwalkan berpidato di Konvensi Diaspora Indonesia pada 1 Juli 2017 mendatang dan akan berbicara tentang tentang globalisasi dan pluralisme. Hal itu akan menjadi yang pertama kalinya Obama berpidato di Asia setelah tidak menjabat lagi sebagai presiden.

"Pidato Obama di Diaspora ini adalah pidato pertama Obama di Asia setelah lengser dari presiden. Beliau kan sudah bicara di Eropa sebulan yang lalu. Jadi kita merasa terhormat sekali terutama panitia konvensi Diaspora karena ini adalah First Asia Speech yang akan dilakukan di Jakarta pada 1 Juli 2017," ujar Ketua Board of Trustees Indonesia Diaspora Network (IDN) Dino Pati Djalal di Mayapada Tower, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (12/6).

Secara terpisah, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bali I Dewa Putu Eka Wijaya Wardana menyatakan sudah ada tim advance Obama yang menyurvei lokasi wisata di Bali. Survei itu dilakukan bersama Kementerian Luar Negeri RI.

"Survei sudah dilakukan dan ini Kemenlu yang tahu dengan tim advance-nya. Tapi (Obama) ke sana atau tidak kan tidak tahu karena tentatif," kata Wardana secara terpisah.

Dengan demikian, total waktu kunjungan Obama sekitar 9 hari dengan agenda di 23/6 sampai 28/6 di Bali, 29/6 sampai 1/7 di Jakarta.

sumber
 
Ke Bali, Obama dan Keluarga Dikawal Secret Service

381f113a-abd7-4f06-920e-a812f1633b70_169.jpg

Komandan Korem 163/Wira Satya Kolonel Arh I Gede Widiyana menyebut Barack Obama membawa Secret Service untuk keamanan keluarga dan rombongannya selama di Bali. Namun TNI bersama Polri siap mengamankan keberadaan presiden ke-44 AS tersebut.

"Kami tetap siapkan (pengamanan) sesuai protap. Paspampres ada, Secret Service dari mereka juga ada, sudah melekat. Jumlahnya kami belum tahu," kata Widiyana di kantor Gubernur Bali, Denpasar, Bali, Kamis (22/6/2017).

Widiyana mengatakan pengamanan akan dilakukan berdasarkan SOP, seperti zonasi berupa ring I, ring II, dan ring III. Pengamanan juga akan dikoordinasikan dengan Secret Service yang mengawal Obama beserta keluarga.

"Mereka ingin santai dan privasi. Mereka ingin tertutup saja, tapi kami tidak bisa seperti itu karena perlakuan terhadap mantan presiden tetap berlaku VVIP," ujar Widiyana.

"Kita sudah ada prosedurnya dan kalau mereka nanti tinggal disesuaikan saja. SOP-nya jelas, presiden, mantan presiden, atau setingkat presiden itu sudah ada. Kami laksanakan sesuai SOP, sama saja dengan waktu Raja Salman," imbuhnya.

Belum diketahui objek wisata mana saja yang akan dikunjungi oleh Obama dan keluarganya selama di Bali. Namun Widiyana menyatakan jajarannya siap selalu untuk memastikan keselamatan tokoh dunia yang pernah tinggal di Menteng, Jakarta Pusat, itu.

"Kami sudah menyiapkan semua. Namun beliau (Obama) datang ke sini dalam rangka liburan dan mengedepankan privasi. Tapi kami selalu siap. Beliau ke mana-mana belum tahu, tapi kita sudah siap," katanya.

"Pengamanan destinasi wisata belum ada, makanya kami hanya siap-siap saja. Pengamanan Four Seasons seperti biasa karena mereka ingin privasi tanpa mengganggu kegiatan pariwisata yang lain," sambung Widiyana.

Secara terpisah, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bali I Dewa Putu Eka Wijaya Wardana menyatakan sudah ada tim advance Obama yang menyurvei lokasi wisata di Bali. Survei itu dilakukan bersama Kementerian Luar Negeri RI.

"Survei sudah dilakukan dan ini Kemenlu yang tahu dengan tim advance-nya. Tapi (Obama) ke sana atau tidak kan tidak tahu karena tentatif," kata Wardana secara terpisah.


sumber
 
gimana ya rasanya jadi orang penting gitu, kalau ane sih ngerasa kurang nyaman, karena tidak bisa bebas, semua harus dibatasi dengan SOP dan pengamanan,, kadang hidup itu kan perlu sesuatu yang rilex dan nyaman,, kalau diliat jadwal nya, katanya ada pidato tentang pluralisme nih,, wah mudah mudahan tidak menimbulkan sesuatu yang bergejolak di negara kita yang lagi sensitif ini,
 
katanya ada pidato tentang pluralisme nih,, wah mudah mudahan tidak menimbulkan sesuatu yang bergejolak di negara kita yang lagi sensitif ini,

kl di indonesia msh sangat kurang pemahaman tentang toleransi. Berbeda dengan negara yang sudah lama makmur jadi yg mereka pikir bukan lagi soal ke-kepoan tp bagaimana menata kehidapan pribadi yg lbh baik
 
Haha bener juga ya,obama mudik pulang kampung :))

Btw kenapa masih dikawal secret service juga ya, meskipun bukan presiden lagi & biasanya samai kapan untuk mantan presiden?
 
Tahun 2008 waktu obama ke Indonesia & pidato, harry tanoe datang & memutuskan ikut politik

sekarang setelah membuat partai sendiri, datang lagi ga ya, lagi tersandung kasus hukum juga
 
Haha bener juga ya,obama mudik pulang kampung :))

Btw kenapa masih dikawal secret service juga ya, meskipun bukan presiden lagi & biasanya samai kapan untuk mantan presiden?

aturan hukum indonesia juga seperti itu. seorang mantan presiden tetap ada pengawalan negara hingga ia wafat kecuali jika mantan presiden tersebut menolaknya

Tahun 2008 waktu obama ke Indonesia & pidato, harry tanoe datang & memutuskan ikut politik

sekarang setelah membuat partai sendiri, datang lagi ga ya, lagi tersandung kasus hukum juga

harry tanoe punya bisnis di amerika jadi setiap ada presiden baru selalu ia hadir jika ada kesempatan bertemu. kasus harry tanoe itu kan kasus politik, kejadian udah 1.5 tahun dan baru sekarang diungkit setelah ia mengikrarkan diri maju kandidat capres
 
Kemarin ke istana bogor temuin jokowi



*Dengan Suguhan Teh dan Bakso, Presiden Jokowi Terima Obama di Kebun Raya Bogor*

Awan mendung yang mengitari Kota Bogor, Jawa Barat, tidak mengurangi kehangatan pertemuan Presiden Joko Widodo dan Presiden Amerika Serikat ke-44 Barack Obama di Istana Kepresidenan Bogor pada Jumat sore, 30 Juni 2017.

Obama yang mengenakan kemeja lengan panjang berwarna biru muda dipadukan dengan celana panjang berwarna gelap, tiba di Istana Kepresidenan Bogor pada pukul 15.30 WIB. Kedatangan Obama disambut langsung oleh Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo serta putra Presiden, Kaesang Pangarep.

Saat memasuki Istana Kepresidenan Bogor, Obama terlebih dahulu mengisi buku tamu dan kemudian memasuki ruang Garuda Istana Kepresidenan Bogor untuk kemudian berbincang santai di beranda belakang.

Setelahnya, Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih kemudian mengajak Obama menuju Cafe Grand Garden, yang berjarak sekitar 1 kilometer dari kawasan Istana Bogor dengan menggunakan _golf cart_.

Tiba di Cafe Grand Garden yang berada di kawasan Kebun Raya Bogor, Presiden Jokowi dan Obama kemudian menikmati hidangan teh dan beragam jajanan pasar, seperti onde-onde, talam ubi, kue mangkok, panada cakalang, dan lemper ayam.

Saat tengah berbincang selama 10 menit, hujan pun turun, sehingga keduanya berpindah ke ruangan balkon cafe. Kali ini, bakso kuah menjadi jamuan yang menemani perbincangan keduanya di tengah hujan yang mengguyur kawasan Bogor.

Setelah berbincang cukup lama, Presiden Jokowi dan Obama pun mengakhiri pertemuan tersebut dengan berfoto bersama dan pada pukul 16.30 WIB, Obama meninggalkan cafe tersebut untuk kembali ke Jakarta dengan berkendaraan mobil.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan di tengah-tengah liburannya ke Indonesia, Obama telah meluangkan waktu untuk minum teh bersama Presiden Jokowi di Kebun Raya Bogor.

Retno menjelaskan bahwa undangan Presiden Jokowi kepada Obama sudah mulai disampaikan sejak awal 2015. "Undangan berlibur ke Indonesia diulang kembali pada saat Presiden Jokowi berkunjung ke Washington DC Oktober 2015," ucap Retno.

Setelah Obama tidak menjabat lagi sebagai presiden, Presiden Jokowi kembali mengundang Obama untuk berlibur ke Indonesia.

"Presiden mengirim undangan tertulis kepada Obama untuk berlibur ke Indonesia," ujar Retno.

Sebelum tiba di Jakarta siang tadi, Obama terlebih dahulu menghabiskan waktunya di Indonesia dengan mengunjungi Pulau Bali pada tanggal 23-28 Juni 2017, dan Yogyakarta pada 28-30 Juni 2017.

Esok hari, Sabtu 1 Juli 2017, rencananya Obama akan menjadi pembicara dalam Kongres Diaspora Indonesia ke-4.

Bogor, 30 Juni 2017
Kepala Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Bey Machmudin
 

Attachments

  • IMG-20170701-WA0007.jpg
    IMG-20170701-WA0007.jpg
    196.2 KB · Views: 97
  • IMG-20170701-WA0006.jpg
    IMG-20170701-WA0006.jpg
    236.3 KB · Views: 74
  • IMG-20170701-WA0005.jpg
    IMG-20170701-WA0005.jpg
    185.2 KB · Views: 70
  • IMG-20170701-WA0004.jpg
    IMG-20170701-WA0004.jpg
    101.6 KB · Views: 78
  • IMG-20170701-WA0003.jpg
    IMG-20170701-WA0003.jpg
    125.5 KB · Views: 61
Kemarin ke istana bogor temuin jokowi



*Dengan Suguhan Teh dan Bakso, Presiden Jokowi Terima Obama di Kebun Raya Bogor*

Awan mendung yang mengitari Kota Bogor, Jawa Barat, tidak mengurangi kehangatan pertemuan Presiden Joko Widodo dan Presiden Amerika Serikat ke-44 Barack Obama di Istana Kepresidenan Bogor pada Jumat sore, 30 Juni 2017.

Obama yang mengenakan kemeja lengan panjang berwarna biru muda dipadukan dengan celana panjang berwarna gelap, tiba di Istana Kepresidenan Bogor pada pukul 15.30 WIB. Kedatangan Obama disambut langsung oleh Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo serta putra Presiden, Kaesang Pangarep.

Saat memasuki Istana Kepresidenan Bogor, Obama terlebih dahulu mengisi buku tamu dan kemudian memasuki ruang Garuda Istana Kepresidenan Bogor untuk kemudian berbincang santai di beranda belakang.

Setelahnya, Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih kemudian mengajak Obama menuju Cafe Grand Garden, yang berjarak sekitar 1 kilometer dari kawasan Istana Bogor dengan menggunakan _golf cart_.

Tiba di Cafe Grand Garden yang berada di kawasan Kebun Raya Bogor, Presiden Jokowi dan Obama kemudian menikmati hidangan teh dan beragam jajanan pasar, seperti onde-onde, talam ubi, kue mangkok, panada cakalang, dan lemper ayam.

Saat tengah berbincang selama 10 menit, hujan pun turun, sehingga keduanya berpindah ke ruangan balkon cafe. Kali ini, bakso kuah menjadi jamuan yang menemani perbincangan keduanya di tengah hujan yang mengguyur kawasan Bogor.

Setelah berbincang cukup lama, Presiden Jokowi dan Obama pun mengakhiri pertemuan tersebut dengan berfoto bersama dan pada pukul 16.30 WIB, Obama meninggalkan cafe tersebut untuk kembali ke Jakarta dengan berkendaraan mobil.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan di tengah-tengah liburannya ke Indonesia, Obama telah meluangkan waktu untuk minum teh bersama Presiden Jokowi di Kebun Raya Bogor.

Retno menjelaskan bahwa undangan Presiden Jokowi kepada Obama sudah mulai disampaikan sejak awal 2015. "Undangan berlibur ke Indonesia diulang kembali pada saat Presiden Jokowi berkunjung ke Washington DC Oktober 2015," ucap Retno.

Setelah Obama tidak menjabat lagi sebagai presiden, Presiden Jokowi kembali mengundang Obama untuk berlibur ke Indonesia.

"Presiden mengirim undangan tertulis kepada Obama untuk berlibur ke Indonesia," ujar Retno.

Sebelum tiba di Jakarta siang tadi, Obama terlebih dahulu menghabiskan waktunya di Indonesia dengan mengunjungi Pulau Bali pada tanggal 23-28 Juni 2017, dan Yogyakarta pada 28-30 Juni 2017.

Esok hari, Sabtu 1 Juli 2017, rencananya Obama akan menjadi pembicara dalam Kongres Diaspora Indonesia ke-4.

Bogor, 30 Juni 2017
Kepala Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Bey Machmudin

waktu jadi pembicara di kongres diaspora sempat memuji kiprah ali sadikin dan AHOK
 
Back
Top