Sony kembali tantang Lee Tsuen Seng

andree_erlangga

New member
Setelah bertemu dan menang pada putaran pertama Malaysia Open pekan lalu, pebulutangkis tunggal putera Indonesia Sony Dwi Kuncoro kembali menantang pemain Malaysia Lee Tsuen Seng.
Kedua pemain itu dipertemukan kembali pada putaran kedua Korea Open yang berlangsung Kamis (25/1) setelah berhasil melalui putaran pertama turnamen yang digelar di Olympic 2nd Gymnasium, Seoul, Korea, Rabu (24/1).
Menurut hasil yang disiarkan situs penyelenggara, Sony, ranking 44 dunia yang harus melalui babak kualifikasi, maju ke putaran kedua dengan menyisihkan Kuan Beng Hong dari Malaysia dua set langsung 21-12, 21-16.
Sedangkan Lee yang berperingkat 20 dunia membutuhkan waktu 31 menit untuk menumbangkan unggulan 5/8 Lee Hyun Il dari Korea dengan skor 21-17, 21-8, sekaligus membukukan tempat untuk bertemu Sony.
Dua ganda putera, Markis Kido/Hendra Setiawan dan Joko Riyadi/Hendra AG juga berhasil lolos ke putaran kedua kejuaraan bulutangkis berhadiah US$300.000 tersebut.
Joko/Hendra melupakan kegagalan di Malaysia saat langsung disingkirkan pada putaran pertama oleh ganda Jerman Roman Spitko/Michael Fuchs, untuk bangkit dan memperbaiki penampilan mereka.
Pasangan peringkat 17 dunia itu berjuang selama hampir satu jam untuk mengalahkan pasangan China He Hanbin/Shen Ye 19-21, 21-16, 21-13, untuk kemudian bertemu pasangan China lainnya Fu Haifeng/Cai Yun yang menjadi unggulan pertama.
Ganda putera nomor empat dunia Markis/Hendra meraih kemenangan mudah atas pasangan Prancis Svetoslav Stoyanov/Mihail Popov 21-9, 21-14 hanya dalam 20 menit.
Semula Pelatnas Cipayung juga akan mengikutsertakan Luluk Hadiyanto/Alvent Yulianto dalam turanmen kedua Super Series tersebut, namun pasangan itu akhirnya mundur karena Luluk sakit.
 
Back
Top