Film Indonesia: Menembus Impian

Zenman

New member
MENEBUS IMPIAN FILM TERBARU BESUTAN HANUNG




Setelah absen beberapa lama setelah memerankan Fahri di film Ayat-Ayat cinta, Fedi Nuril kemabli berperan dalam film Menebus Impian besutan Hanung Bramantyo. Ini memang film terbaru Hanung yang bekerja sama dengan Dapur Film. Ini adalah sebuah visi pribadi Hanung yang ingin menggugah masyarakat Indonesia untuk berani bermimpi, film Menebus Impian bercerita tentang perjuangan Nur yang di perankan Acha Septriasa, seorang mahasiswi dalam menjalani kehidupan yang keras bersama ibunya, Sekar yang di perankan Ayu Diah Pasha yang bekerja sebagai seorang buruh cuci. Keduanya selalu berusaha untuk meraih kehidupan yang lebih baik. Sang ibu lebih memilih agar Nur memfokuskan diri pada kuliahnya, sedangkan Nur sering berpikiran lain. Pada saat itulah hadir Dian ( Fedi Nuril ) yang memberikan jalan baru pada hidupnya. Proses syuting akan dimulai pada pertengahan November 2009 dan rencananya akan tayang pada April 2010, bertepatan pada momen Hari Kartini.
source : megindo.net

wah nih info film terbarunya si fahri :)
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

film22671.jpg


menebus-impian,movie,2267.htm


Perlukah kita untuk selalu memiliki Impian dalam berjuang maju menempuh hidup?

Nur adalah seorang mahasiswi yang menjalani kehidupan keras bersama ibunya, Sekar, yang hanya bekerja sebagai seorang buruh cuci. Keduanya memiliki pandangan yang berbeda untuk meraih kehidupan yang lebih baik, sang ibu lebih memilih agar Nur memfokuskan diri pada kuliahnya, sedangkan Nur berpikiran untuk secepatnya bekerja untuk bisa membantu nafkah mereka.

Dalam perjalannnya, Nur kemudian bertemu Dian, seorang mahasiswa yang walau masih sepantarannya namun sudah mulai mapan. Dian jugalah yang membuat Nur kembali berani untuk bermimpi dan bercita-cita kembali. Setelah beberapa kali jatuh bangun di bawah dukungan Dian, Nur pada akhirnya mulai merasa ragu dengan mimpi miliknya yang tampak tidak mungkin untuk diraih.

"Menembus Impian" adalah sebuah kisah perjuangan sepasang Ibu dan Anak perempuannya dalam usahanya mencari kehidupan yang lebih baik

Film “Menebus Impian” mulai 15 April 2010

Jenis Film :
Drama
Produser :
Ben Soebiakto, Hanung Bramantyo
Produksi :
Dapur Film Production
Durasi :
0


Pemain :
Acha Septriasa
Fedi Nuril
Ayu Dyah Pasha
Haykal Kamil
Eric Scada
Ayu Diana
Cici Tegal
Sutradara :
Hanung Bramantyo
Penulis :
Titien Wattimena

ceritanya klise -_-a
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

126773large.jpg


Hanung Bramantyo Luncurkan Film Terbarunya, Menebus Impian
JAKARTA - Sutradara Hanung Bramantyo kembali menggebrak dunia perfilman tanah air. Dalam film terbarunya, Menebus Impian, pria kelahiran Jogjakarta, 1 Oktober 1975, itu mengangkat cerita tentang kehidupan seorang agen multilevel marketing (MLM). Semangat Kartini dihadirkan dalam sosok sang agen yang diperankan aktris cantik Acha Septriasa.

Film itu bercerita tentang kegigihan Nur Kemala (Acha Septriasa) mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Ayahnya yang kabur dari rumah dan ibunya yang hanya seorang buruh cuci membuat dia harus ikut pontang-panting mencari uang untuk memenuhi kebutuhan hidup. Perjuangannya semakin berat saat sang ibu, Sekar (Ayu Diah Pasha), terbaring di rumah sakit karena penyakit tumor otak dan harus dioperasi.

Berbagai upaya dilakukan Nur Kemala untuk mendapatkan uang demi pengobatan ibunya, termasuk menjadi agen MLM. Penolakan dari para calon downline (bawahan) sempat membuat dia hampir putus asa. Tetapi, semangat dan kegigihannya akhirnya berbuah manis. Bukan hanya biaya pengobatan ibunya yang didapat, tempat tinggal, kendaraan roda empat, dan gelar sarjana pun diperoleh berkat bisnis MLM tersebut.

Nur digambarkan sebagai sosok Kartini masa kini yang berjuang untuk keluarganya. Hanung sengaja mengangkat tema perjuangan seorang wanita untuk menyambut Hari Kartini, 21 April mendatang. "Pahlawan sejati adalah mereka yang berjuang untuk keluarganya," ujarnya di sela-sela peluncuran Menebus Impian di FX Senayan kemarin.

Meski semangat perjuangan Kartini digambarkan dalam sosok seorang agen MLM, dia membantah bahwa film garapannya itu merupakan upayanya mempromosikan perusahaan MLM tertentu, apalagi mengajak penonton berbondong-bondong menjadi agen MLM. Suami Zaskia Mecca itu mengaku termasuk orang yang anti mengikuti bisnis tersebut.

"Saya bukan member MLM, juga bukan ingin mengampanyekan perusahaan MLM tertentu. Sebenarnya bukannya anti, tapi saya bukan pedagang. Saya cuma bisa jual film, bukan produk lain. Saya nggak punya bakat di situ," imbuh bapak satu anak itu lantas tersenyum.

Inspirasi menggarap film yang mengangkat tema MLM, katanya, datang saat dirinya bertemu seorang teman yang sudah lebih dari sepuluh tahun terpisah. Saat duduk di bangku SMP, temannya itu merupakan sosok yang bodoh dan kerap dipalak. Statusnya sebagai anak kepala desa (Kades) di Magelang semakin menjadikannya bulan-bulanan kakak kelasnya.

Kehidupan sang teman jatuh miskin saat bapaknya tak lagi menjabat Kades. Tetapi, saat bertemu lagi beberapa waktu kemudian, dia mendapati temannya itu sudah berubah drastis. Tak lagi bodoh dan kehidupan ekonominya kembali membaik setelah menjalani bisnis MLM. "Lewat film ini, saya bukan mau mengajak orang ikut MLM. Tapi, cuma pengen orang menengok saja, ada orang yang berjuang untuk keluarganya. Saya sangat kagum terhadap agen MLM," tuturnya.

Seperti film-film sebelumnya, Hanung melakukan riset sebelum memproduksi film tersebut. Bersama para pemain, dia mempelajari berbagai hal menyangkut bisnis MLM. "Bisnis MLM sangat unik karena seperti agama. Ada kitabnya yang mengajarkan cara meyakinkan orang untuk menjadi downline, ada ''imamnya'', ada juga ''Jumatan'' atau ''Misa'' (pertemuan downline, Red)," imbuhnya.

Sutradara Terbaik Festival Film Indonesia 2007 itu menambahkan, banyak orang yang meragukan dirinya saat akan menggarap film bertema MLM tersebut. Dalam sebuah situs jejaring sosial, sejumlah rekannya sesama sutradara bahkan terang-terangan mengejeknya dan menganggap tema filmnya itu terlalu ''murahan''.

Namun, hasilnya? Menebus Impian tak sekadar menghadirkan drama keluarga dan percintaan yang mengharukan. Tetapi, juga menyebarkan pesan tentang arti sebuah perjuangan. Usaha apa pun tidak akan pernah sia-sia jika dilakukan sepenuh hati.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Hanung: 'MENEBUS IMPIAN' Bukan Kampanye MLM

3847801868-hanung-menebus-impian-bukan-kampanye-mlm.jpg


Selalu dikenal dengan film-film bermutu adalah hal yang melekat di diri seorang Hanung Bramantyo. Ya, sejumlah karyanya memang bisa membuat pecinta film tertegun dan terbawa suasana. Namun untuk karyanya kali ini Hanung membawa sesuatu yang berbeda. Di film bertajuk MENEBUS IMPIAN tersebut ia mengusung sekelumit cerita mengenai Multi Level Marketing alias MLM. Padahal, suami Zaskia Adya Mecca ini mengaku tidak menyukai dunia MLM itu sendiri.

"Demi Tuhan saya sangat anti dengan MLM. Alhamdulillah saya sampai sekarang tidak masuk ke MLM. Saya tidak bisa berdagang, saya tidak punya bakat dagang, tapi kita punya tekad dan keinginan yang sama yaitu sama-sama ingin maju," kata Hanung usai press-screening MENEBUS IMPIAN di FX Plaza, Jakarta, Senin (5/4).

Diakuinya, pada awal pembuatan film ini memang tidak mudah. Banyak orang yang bertanya kepadanya, kenapa harus MLM? Bahkan Hanung merasa, tidak masuk MLM saya orang sudah alergi kepadanya lantaran film yang dibintangi Fedi Nuril dan Acha Septriasa tersebut. Tapi ia sempat menampik penilaian bahwa film ini dibuat untuk mengajak orang untuk berbisnis MLM.

"Jangan dianggap film ini kampanye tentang MLM. Ini film tentang seseorang yang ingin menebus keinginan ibunya. Ini film yang bercerita tentang jihad untuk keluarga, bagaimana dia melindungi dan mempertahankan keutuhan keluarga," terangnya.

"Saya selalu mencari tema drama yang belum pernah diangkat di Indonesia. Ketika orang ngomong nyinyir tentang MLM, ya saya buat film tentang MLM. Ketika orang bilang Islam teroris, saya buat Islam yang penuh cinta kasih," sambung Hanung mengenai genre filmnya.

Ditanya apakah ada kesulitan mencari pemain, mengingat film ini berhubungan dengan MLM, Hanung tidak mengiyakan. "Sebenarnya nggak kesulitan, tapi mereka kebanyakan menolak, alasannya sibuk, masih ada syuting. Kebetulan Acha pengen banget main di film saya, saya tawarkan tentang film MLM, terus dia terdiam. Saya kira dia diem sinis, nggak tahunya dia nanya, 'MLM itu apaan?' Ya sudah langsung saya ajak main," pungkas Hanung yang juga mengajak adik iparnya, Haikal Kamil - adik Zaskia, di film ini.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Fedi Nuril: Ini Peran Terberat Aku

647846068-fedi-nuril-ini-peran-terberat-aku.jpg


Main film layar lebar bagi Fedi Nuril memang bukan hal yang baru. Sebut saja film-filmnya seperti MENGEJAR MATAHARI, AYAT-AYAT CINTA, dan JANJI JONI. Di situ peran Fedi sudah cukup matang. Namun, saat diajak ikutan main dalam film besutan Hanung Bramantyo terbaru berjudul MENEBUS IMPIAN, aktor yang juga gitaris ini mengaku mendapat peran terberat yang pernah dijalaninya.

"Ini peran terberat aku ya. Sebab harus dalami peran seorang MLM ini, di mana banyak yang bingung dalam tanda kutip. Orang kurang respon dengan MLM. Sebelum syuting, aku harus belajar presentasi MLM, itu yang paling buat berat," ungkapnya saat press-screening MENEBUS IMPIAN di FX Plaza, Jakarta Selatan, Senin (5/4).

Dalam film ini, Fedi didaulat untuk beradu akting dengan Acha Septriasa. Ia mengaku sangat kagum dengan akting yang ditampilkan gadis kelahiran 1 September 1989 tersebut. "Acha lebih menyesuaikan dengan film ini. Acha artis berbakat. Di setiap scene film dia selalu nangis, itu yang membuat aku kagum. Kalau aku kan harus sesuaikan mood dulu. Aku aja kaget, dia gampang banget nangis. Cukup praktis adu peran dengan dia. Acha bisa mengambil peran dengan baik.

Menariknya lagi, di film ini juga Fedi dan Acha berpasangan. Bahkan ada adegan dicium oleh mantan kekasih Irwansyah tersebut. Disinggung soal itu Fedi mengaku biasa saja. Apalagi dia beranggapan chemistry memang sudah didapat di setiap kesempatan ngobrol dan diskusi tentang film.

"Ya nggak gimana-gimana. Kita profesional saja. Dia bisa merasakan adegan yang bagus. Kita hanya menunjukkan kemesraan," pungkas Fedi.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Akting Ayu Diah Pasha di 'MENEBUS IMPIAN' Tuai Pujian

557033380-akting-ayu-diah-pasha-di-menebus-impian-tuai-pujian.jpg


Totalitas dalam memerankan karakter seseorang di film selalu dilakukan Ayu Diah Pasha. Semisal pada film terbarunya, MENEBUS IMPIAN, yang kemarin (Senin, 5/4) dipertontonkan kepada media dan undangan. Usai melihat akting Ayu sebagai ibu yang rela banting tulang dengan mencuci pakaian pesanan tetangga agar anaknya kuliah, seorang perempuan dari KOWANI langsung memuji.

Kepiawaian Ayu berakting ternyata dijalankan tidak mudah. Sebagai aktris kawakan, dia pun rela berdiam beberapa lama di lokasi syuting, di mana dia berperan menjadi seorang pencuci pakaian. Bahkan dia anggap hal tersebut sebagai sebuah tantangan.

"Saya liatin bagaimana tukang cuci pakaian kerja di situ dan saya tongkrongi tempat itu hingga cukup lama termasuk sampai saya mesti baunya sama dengan tempat cuci tersebut," katanya kepada KapanLagi.com, di FX Plaza, Senin (5/4).

Tak hanya itu tantangan yang dihadapi Ayu. Kebawelan Hanung Bramantyo sebagai sutradara mesti didengarnya saat syuting. Sebab suami Zaskia Adya Mecca ini akan terus mengulang adegan jika dirasa belum pas.

"Ini tantangan berikutnya bagi saya. Karena kalau nggak pas di mata dia, syuting pasti terus diulang sampai oke. Tapi sempat juga saya heran kenapa take saya hanya sekali saja. Oh ternyata dia anggap cukup," urai perempuan yang gila film ini lalu tersenyum.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Fedi Nuril : Jadi Agen MLM

ferdi-head.jpg


Lama tidak terlihat di dunia layar lebar tanah air, Fedi Nuril kembali akan menyapa penggemarnya lewat film terbaru produksi Dapur Film berjudul Menebus Impian. Setelah terakhir terlihat wajahnya di film Ayat-Ayat Cinta, nama Fedi seakan menghilang dari kancah film nasional. “Gue ingin break dulu setelah film ayat-ayat cinta, karena syuting film ini sangat menguras energi gue, selain itu juga ingin fokus mengurus album baru,” ujar Fedi saat ditemui di FX Jakarta Selatan (5/4).

Lewat film Menebus Impian Fedi kini mencoba mengasah kemampuannya dalam berakting, karena di film arahan sutradara handal Hanung Bramantyo ini, Fedi menjadi seorang anggota MLM. “Di film ini gue merasa tertantang untuk bisa kembali berakting setelah hampir 2 tahun nggak berakting, dan di film ini sangat jauh dari karakter diri gue, karena di sini jadi seorang agen MLM yang harus bisa ngeyakinin orang untuk ikut program gue, dan gue belum paham apa itu MLM, dan itu ternyata nggak gampang banget,” tambahnya lagi.

Fedi mengaku sangat senang bisa bergabung di film Menebus Impian, selain dari judulnya yang menarik film ini juga sangat menginspirasi dirinya. “Gue mau main film ini karena pertama judulnya menarik dan juga gue tipe orang yang punya banyak impian,” tutur gitaris band Garasi ini. Namun ia mengaku tidak tertarik untuk ikut program MLM, karena menurutnya ia tidak mempunyai bakat di bidang ini. Tapi ia memuji ketangguhan orang-orang yang bergelut dibidang tersebut.

Menebus Impian adalah film ketujuh dalam karir Fedi. Cowo yang sempat disebut-sebut menjadi besar karena perannya sebagai Fahri di Ayat-Ayat Cinta ini memang terbilang selektif menerima tawaran yang datang untuk bermain film. “Gue sendiri sebagai aktor kalau milih film selalu yang ada pesan moralnya, gue mau kalau orang yang nonton mendapatkan sesuatu, nggak sekedar hiburan atau ketawa-ketawa, jadi gue emang agak milih-milih peran, karena dengan memilih gue merasa punya ciri khas dan keunikan sendiri, kalau keseringan muncul nanti orang malah bosen,” ujarnya sambil tertawa. Tapi ia mengaku juga tidak akan menolak bermain film horor atau komedi selama itu memiliki cerita yang bagus.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Hanung Bramantyo : Saya Bukan Pedagang, Tapi Penjual Film

hanung-head(2).jpg


Hanung Bramantyo kembali menelurkan karyanya, setelah sukses dengan Ayat-Ayat Cinta (2008) dan Get Married 2 (2009) di tahun 2010 ini ia bekerja sama dengan Dapur Film memproduksi sebuah cerita yang terbilang unik bahkan tak pernah terpikirkan sebelumnya. Film dengan judul Menebus Impian ini mengangkat tema MLM atau Multi Level Marketing.

“Pertama saya tegaskan saya bukan member MLM, dan film ini bukan kampanye tentang MLM, dan jujur saya katakan saya orang yang anti dengan MLM, tapi mengapa saya akhirnya mau membuat film ini karena cerita yang ada di film ini tentang sebuah perjuangan seorang anak terhadap ibunya dan film ini juga diangkat berdasarkan sebuah kejadian yang pernah dialami oleh kolektifitas keberhasilan semua orang,” ujarnya setelah acara press screening film Menebus Impian di FX Jakarta (5/4).

Menebus Impian memang menjadi tantangan tersendiri bagi Hanung, selain mengangkat tema yang sedikit berbeda, film ini juga sempat mendapat tanggapan yang negatif dari kalangan sineas di tanah air, namun pria yang sukses meraih piala citra lewat film Brownies di tahun 2005 ini memiliki alasan mengapa ia tertarik membesut film akan dirilis pada 15 April itu. “Mengapa harus MLM, memang kenapa kalau MLM, mereka bukan koruptur yang menggerogoti uang negara, tidak ada data yang menyebutkan bahwa MLM itu maling dan tidak ada yang salah dengan mereka, mereka hanya memprospek orang agar ikut program mereka, dan saya kagum dengan perjuangan mereka,” ujar suami Zaskia Adya Mecca itu.

Lalu apakah setelah membesut film ini Hanung akan menjadi anggota MLM? Lulusan Institut Kesenian Jakarta ini dengan tegas mengatakan, “saya bukan pedagang, saya hanya penjual film dan terus terang saya tidak punya bakat disitu." Namun ia menambahkan di film ini ia kagum dengan cerita yang mengangkat perjuangan perempuan, karena baginya perempuan sangat berpengaruh dalam hidupnya. “Secara personal hidup saya sangat dipengaruhi oleh perempuan. Ibu, istri, dan kakak saya mempengaruhi jalan hidup saya, perempuan itu luar biasa bagi saya,” ujarnya.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

128110large.jpg


Acha Dapat Peran dalam Menembus Impian Lewat Casting
JAKARTA - Acha Septriasa sudah beberapa kali membintangi film. Berkat akting dalam Love is Cinta, dia masuk nominasi aktris terbaik Festival Film Indonesia 2007. Namun, hal itu tidak menjadi tiket bagi dia untuk serta-merta mendapatkan peran dengan mudah.

Untuk mendapatkan peran Nur Kemala di film baru berjudul Menebus Impian, perempuan kelahiran 1 September 1989 itu tetap harus melewati casting. Begitu berat usaha tersebut, sampai Acha menggambarkan bahwa dirinya harus mengemis kepada sutradara yang dikaguminya, Hanung Bramantyo.

"Sejak dulu, saya ingin sekali main di film Mas Hanung. Saya sangat senang karena akhirnya bisa main di film itu. Meski, saya harus mengemis kepada Mas Hanung," katanya kemarin (12/4) di Djakarta Theatre saat press screening film Menebus Impian.

Acha menceritakan sebenarnya sudah tidak memiliki harapan lagi untuk bisa bermain di film yang diangkat dari bisnis penjualan langsung (MLM) itu. Sebab, proses casting sudah ditutup. "Maka, saya sudah berpikir tidak akan mendapatkan peran tersebut. Tapi, ternyata saya masih diberi kesempatan untuk casting susulan," lanjut mantan kekasih Irwansyah itu.

Keinginan bermain di film garapan Hanung sebenarnya sudah ada di benak gadis berambut panjang tersebut saat masuk ke dunia film. Namun, sampai beberapa kali dia bermain film, belum ada jalan yang membawanya bertemu dengan suami Zaskia Adya Mecca itu. "Saya sering banget kirim message kepada Mas Hanung lewat Facebook, tapi nggak pernah dibalas. Sebal banget," tuturnya.

Itulah yang dibilang Acha sebagai mengemis. Dia ingin sekali bermain di film Hanung. Hingga suatu saat, gadis yang menimba ilmu di negeri jiran, Malaysia, tersebut bertemu dengan Hanung secara langsung pada suatu acara. "Mas Hanung manggil saya. Acha, Acha, gitu. Awalnya, saya agak malas karena message saya nggak pernah dibalas," ucapnya lantas tertawa.

Di situ, mereka bertukar PIN BlackBerry. Komunikasi lantas terbangun hingga suatu hari, saat Hanung memberi Acha kesempatan untuk casting. Di film yang rilis mulai Kamis (15/4) tersebut, kemampuan berakting Acha lebih matang. Menanggapi pendapat itu, Acha berujar hanya mengimplementasikan yang diutarakan oleh sutradara. "Tidak berarti sutradara sebelumnya jelek, ya. Tapi, mungkin sekarang saya lebih dewasa saja. Saya mulai memikirkan karir saya ke depan. Jadi, saya makin serius berakting," jelasnya.

Acha juga menyumbangkan suara di soundtrack Menebus Impian. Dia menyanyikan dua lagu berjudul Makna Cinta dan Ibu. Lagu terakhir merupakan ciptaan Acha. Saking seringnya mengisi soundtrack film yang dibintangi sendiri, Acha lebih dikenal dengan penyanyi soundtrack. "Tapi sebenarnya, saya nggak ngejar itu. Kebetulan saja, ketika main film, saya sekalian diminta untuk mengisi soundtrack-nya," ucap perempuan yang suaranya menghiasi soundtrack film Heart dan Love is Cinta tersebut.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

yup sebelum tayang di bioskop, nih film diputer trailernya di gathering salah satu MLM dan bakal di rekomendasikan sebagai film yg layak di tonton oleh anggotanya, isis ceritanaya kan tentang perjuangan si acha itu yg kerjanya jadi MLM, pait manisnya kerja jadi mlm ada di film ini.
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

Tapi ceritanya rada gimana, yaa
Gue sendiri gak tertarik untuk nontonnya..
 
Bls: Film Indonesia: Menembus Impian

yup drama banget, kalo nonton di bioskop gw pasti ketiduran.
 
Back
Top