Panasonic luncurkan seri Lumix terbaru

Zenman

New member
PANASONIC LUNCURKAN SERI LUMIX TERBARU



Jakarta, Senin (16/11/09) ― Seiring makin beragamnya situs jejaring sosial seperti Twitter dan Facebook dan juga situs photo sharing seperti Flickr, menawarkan penggunanya untuk berbagi foto ke sesama penggunanya. Hal ini tentu memicu permintaan kamera digital yang semakin tinggi. Di pasaran kini beredar banyak merek kamera digital yang menawarkan beragam fitur. Salah satu produsen elektronik yang bermain di wilayah tersebut adalah Panasonic.

Panasonic baru-baru ini memperkenalkan seri kamera Lumix terbarunya yang diklaim mampu membuat foto sekelas fotografer profesional meskipun dengan digital camera pocket. Terdapat empat tipe baru yang dirilis, yaitu FZ35, ZR1, FX65, dan FP8. Menurut Yulian Duce selaku Panasonic Lumix Project Sales Manager, “Keempat seri digital ini memiliki desain yang stylish dalam berbagai warna, dan berbagai warna, dan berbagai terobosan teknologi terbaru seperti Power O.I.S Image Stabilizer, ultra-thin lens, dan Face Recognition yang telah disempurnakan, yang tajam di setiap kesempatan dengan pengoperasian yang mudah.”

Acara peluncuran yang berlangsung di Indochine, FX Plaza, Jakarta ini menghadirkan fotografer profesional Deniek Sukarya sebagai narasumber. “Kamera compact digital bisa jadi senjata ampuh untuk menghasilkan foto-foto yang tajam dan jernih, apalagi bila kamera tersebut sudah dilengkapi dengan berbagai teknologi untuk memastikan hasil foto yang tajam seperti image stabilizer, face recognition, dan juga sistem otomatis seperti Intelligent Auto (iA) mode untuk mengoptimalkan seluruh fungsi deteksi dan koreksi. Sisanya tinggal dipelajari melalui pengalaman,” kata Deniek. Di sela-sela acara peluncuran, Deniek juga sempat memamerkan hasil jepretannya menggunakan Lumix FZ35.

Beberapa teknologi terbaru yang ditawarkan di seri Lumix adalah Power O.I.S Image Stabilizer, yang memiliki double corrective power dari model sebelumnya sekaligus meningkatkan ISO sensitivity sehingga pengguna dapat mengambil foto dengan hasil tajam, meskipun lokasinya minim cahaya, atau foto diambil pada malam hari, atau tangan si pemotret bergerak saat mengambil foto. Selain itu, terdapat juga teknologi face recognition. Jika sebelumnya, face recognition hanya mampui mengenali satu wajah, kini fitur tersebut mampu mengingat tiga wajah sekaligus meskipun ditengah keramaian. Panasonic Lumix yang pertama kali dirilis pada 2002 ini kini juga telah menggunakan lensa ultra-tipis pertama di dunia yaitu 0.3mm aspherical lens. Dengan lensa ultra-tipis tersebut, Lumix dapat menghasilkan gambar yang tajam bebas dari flare.


Jika Anda berniat menjadi fotografer dan ingin membeli kamera baru, ada baiknya Anda memperhatikan apa yang disampaikan oleh Deniek. “Siapapun bisa jadi fotografer sekarang, kenali kebutuhan Anda dan pelajari kamera digital yang sudah Anda miliki atau akan Anda beli, lalu rajin berlatih dan mencari obyek yang akan difoto. Anda bisa jadi fotografer handal.” source: megindo.net

info mengenai kamera digital pocket panasonic terbaru :D
 
Last edited:
Back
Top