Bersyukurlah Dalam Segala Hal

graphe

New member
Dikisahkan bahwa pada jaman dahulu di Tiongkok, ada seorang Kaisar yang memiliki Penasehat yang setia. Ketika musim panas berkepanjangan datang, Kaisar bertanya kepada Penasehatnya : " Kenapa musim panas kali ini lama sekali, ada apa ini?

Bagaimana menurutmu Penasehat? " Lalu Penasehat menjawab " Gooddd... " (pake Inggris biar lbh funky)

Lalu musim berganti, dan kini giliran musim dingin yang berkepanjangan. Kaisar lalu memanggil Penasehatnya dan bertanya : " Kenapa musim dingin kali ini juga lama sekali, ada apa ini? Bagaimana menurutmu Penasehatku? "

Sang Penasehat tanpa banyak komentar menjawab " Goooddd...."

Sang Kaisar bingung mendengar komentar Penasehat, tetapi karena dipercaya, akhirnya Kaisar tidak mau banyak mikir.

Kemudian suatu ketika, Kaisar yang suka berburu, pergi berburu dengan pasukannya.

Ketika memasuki daerah hutan yang lebat, Kaisar menggunakan pedangnya utk membuka jalan dan tanpa disengaja memotong putus jempolnya sendiri.

Setibanya sampai di Istana, Kaisar langsung memanggil Sang Penasehat dan bertanya :" Apa maksud dari kejadian ini, kenapa saya bernasib buruk hari ini, pertanda apa ini?"

Sang Penasehat kemudian menjawab " Goooddd..."

Namun kali ini Kaisar menjadi marah besar karena Sang Penasehat malah mengatakan kejadian itu baik adanya. Akhirnya Kaisar memanggil pasukannya dan menjebloskan Sang Penasehat ke penjara.

Beberapa teman Sang Penasehat menyesali jawabannya dan kemudian menanyakan keadaannya dia penjara.

Lucunya Sang Penasehat hanya menjawab : " Goooddd... "

Waktu berlalu, kembali Kaisar pergi berburu, namun kali ini karena keasikan mengejar mangsanya, akhirnya Sang Kaisar dan pasukannya tersesat di dalam hutan dan kemudian tertangkap oleh penduduk pedalaman yang ternyata primitif dan kanibal. Penduduk pedalaman itu tidak tahu bahwa mereka menangkap seorang Kaisar.

Lalu Kaisar dan beberapa pasukannya tertangkap dan diikat.

Lalu tiba saatnya sebelum hendak dimakan, ketua suku pedalaman itu mengadakan upacara ritual kepada dewa2 dan kemudian mengecek mangsa2nya. Ternyata hanya manusia yang tidak bercacat yang diperbolehkan untuk dimakan. Dan ketika memeriksa Sang Kaisar ditemukan bahwa salah satu jempolnya sudah tidak ada, akhirnya Kaisar dibebaskan.

Akhirnya teringatlah Sang Kaisar akan Penasehatnya yang setia, dan setelah berhari hari akhirnya Kaisar bisa menemukan jalan pulang ke istananya dan sesampainya di istana dia langsung memerintahkan untuk membebaskan Penasehatnya.

Begitu keduanya bertemu, Sang Kaisar menceritakan kejadian yang baru saja menimpanya dan menangis menyesali perbuatannya, tetapi anehnya Sang Penasehat berkata "Gooodddd..."

Mendengar jawaban Penasehatnya, Kaisar kebingungan kenapa Penasehatnya berkata demikian dan dia bertanya " Kenapa Goooddddd? Bukankah seharusnya kamu kecewa akan keputusan saya?"

Sang Penasehat kemudian berkata " Kaisar, jika Anda tidak memasukan saya kedalam penjara, pasti hari ini saya sudah binasa, karena saya pasti menemani Anda berburu dan pasti juga ditangkap dan akan dimakan oleh orang-orang kanibal itu ! "

--------------------------------------------------------------------------

"Apa moral dari cerita ini? Dalam segala sesuatu mengucap syukurlah kepada TUHAN, mungkin kita tidak tahu apa maksud kejadian yang menimpa kita, tapi Dia (TUHAN) punya Master Plan yang terbaik untuk kita, asalkan kita mau taat dan bersandar pada-Nya." AMIEN...
 
Back
Top