gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Gimana Menurutmu?


  • Total voters
    22
Status
Not open for further replies.

Kalina

Moderator
Draf RUU Nikah Siri sedang digodok. Pelaku nanti bisa dipidanakan. Mantan Ketua MK yang kini menjadi anggota Wantimpres Jimly Ashshiddiqie setuju nikah siri diatur. Bahkan, dia menilai nikah siri hanyalah zina terselubung..

jadi bingung.. apa definisi nikah dan zina itu sebenernya.. kenapa jadi ada yang selubung-selubungan..

kalau aku pribadi..
yap, Nikah Siri memang kebanyakan merugikan pihak perempuan.
tetapi, Allah aja gak mengharamkan.. kenapa pemerintah jadi kayak kebakaran jenggot gitu..?? sampe didenda 5 juta!! yaa aku tau, utang negara terlalu banyak.. jadi sebisa mungkin cari pemasukan dari sana sini.. euwh..
 
Last edited:
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

kenapa harus nikah SIRI
nikah beneran aja kenapa?
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

lah.. Nikah Siri juga sah secara agama, kok.. :) sama dengan nikah beneran.. beda lagi sama nikah kontrak
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Nikah siri emang g salah, cuma niatnya...
kalo niatnya g baik y pasti g boleh dong...
padahal akhir2 ini nikah siri cuma buat kedok doang...
wajar kalo sampe pemerintah mau bikin UU ttg nikah sir...
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

lah.. Nikah Siri juga sah secara agama, kok.. :) sama dengan nikah beneran.. beda lagi sama nikah kontrak

ga sama
nikah siri itu nikah d bawah tangan
syah menurut agama tp kadang d salah gunakan demi menghindari d ketahui istri pertama
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Nikah siri itu sah, jadi tanggung jawab terhadap istri anak dari nikah siri itu juga sama, ga bisa klu nikah siri itu cuma dikamar doang... makan dan segalanya ga dicukupi.... jadi inilah yang salah kaprah, hukum agama di kalahkan dengan hukum manusia, gara-gara ga tahu hukum.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Nikah Siri ko dilarang, kan syah secara agama. Tapi jika nikah siri dilarang, mungkin poligami akan semakin berkurang.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Ane salut dengan cara sudut pandang Anda, tajam dan kritis! Proud to you....[<:)
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

wekekekkee..

Hukum dasarnya adalah Halal alias syah dalam tinjauan Agama Islam...

Umm.. mungkin pemerintah merasa miris, karena banyak pernikahan siri yang berujung pada cerai...

Kita liat contoh kasus nikah siri dari beberapa artis, seperti Bang Oma Irama versus Angel Lelga.. trus sapa lagi yak...?? gw lupa...

Sedangkan kita semua tahu, bahwa Istri dan Anak tidak berhak menuntut waris dari suami siri-nya..

Yang Pasti, Pihak Perempuan banyak kehilangan haknya jika menikah siri...

Selain Menetapkan RUU Nikah Siri, sebaiknya pemerintah mempermudah proses administrasi dalam pernikahan yang syah menurut agama dan negara..

Wekekeeke.. Kalo bisa biaya nya bisa lebih diminimalisir... jadi kalo nanti gw nikah kan bisa hemat biaya
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

100% dukung nikah siri diatur, bahkan dipidanakan kalo perlu... krn merugikan perempuan dan anak....
oleh karena itu spy tidak bertentangan dg agama maka diperbolehkan nikah smp 4 yang dicatat secara resmi KUA dll... shg hak istri dan anak tetap terlindungi.... nah klo lebih dari 4 berarti melanggar hukum pemerintah dan agama .... krn sdh 4 masih aja nikah siri....gitu aja kok repot.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

gini aja kita liat apakah yang menjadi peraturan pemerintan tentang nikah siri, klo itu benar menjadi baik ya kita dukung bersama, tetapi klo tidak ya kita demo bersama juga. toh kan juga masih Rancangan Undang2 belum disahkan.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

pemerintah kita emang udah ebleng, semua sisi kehidupan di Undang2 kan, habis RUU Nikah siri apalagi yang mau di RUU kan ? emang membuat RUU itu tidak buang2 duit?
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Pernikahan siri sering diartikan oleh masyarakat umum dengan:

Pertama; pernikahan tanpa wali. Pernikahan semacam ini dilakukan secara rahasia (siri) dikarenakan pihak wali perempuan tidak setuju; atau karena menganggap absah pernikahan tanpa wali; atau hanya karena ingin memuaskan nafsu syahwat belaka tanpa mengindahkan lagi ketentuan-ketentuan syariat;

kedua, pernikahan yang sah secara agama namun tidak dicatatkan dalam lembaga pencatatan negara.

Banyak faktor yang menyebabkan seseorang tidak mencatatkan pernikahannya di lembaga pencatatan sipil negara. Ada yang karena faktor biaya, alias tidak mampu membayar administrasi pencatatan; ada pula yang disebabkan karena takut ketahuan melanggar aturan yang melarang pegawai negeri nikah lebih dari satu; dan lain sebagainya. Ketiga, pernikahan yang dirahasiakan karena pertimbangan-pertimbangan tertentu; misalnya karena takut mendapatkan stigma negatif dari masyarakat yang terlanjur menganggap tabu pernikahan siri; atau karena pertimbangan-pertimbangan rumit yang memaksa seseorang untuk merahasiakan pernikahannya.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

apapun alasannya gw setuju ada UU yg mengatur pernikahan siri, tentunya sebelum disahkan pamerintah harus memfasilitasi pencatatan pernikahan di KUA dengan lebih mudah artinya masyarakat miskin yg tidak bisa mencatat pernikahan karena alasan administrasi harus diberi kemudahan. jaman dulu boleh2 aja nikah siri mengingat adanya perang yg tidak memungkinkan seseroang mengadakan hajatan atau mencatatkan pernikahan mereka, tapi sekarang kan sudah berbeda, sebagian besar orang menikah siri karena alasan yg menurut saya dibuat-buat dan merugikan pihak wanita dan anak.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Ada banyak pemahaman nikah sirri ( diam - diam ) Jadi boleh saja hal itu dilarang dalam hukum kenegaraan walaupun agama tidak melarangnya, ini kan untuk kepentingan administrasi kependudukan dan penjaminan warga negara, tetapi harus ada imbangannya yaitu di KTP harus dituliskan dalam status perkawinan pemegang KTP itu misalkan menikah disebutkan nama istri/suaminya, bisa satu atau lebih sesuai dengan keadaan sebenarnya.
Dibuat pula satu hukum bahwa nikah sirri yang tidak dapat dibuktikan secara hukum akan dikenankan sanksi dibawah pelaku zina kecuali yang bersangkutan mau memperbarui pernikahannya dan disahkan olah pejabat yang berwenang, maka dibebaskan dari segala tuntutan hukum .
Dibuat pula suatu ketetapan hukum terhadap pelaku zina dengan sanksi seberat beratnya yaitu hingga hukuman mati dengan penyiksaan, karena pelakuy zina telah menikmati hubungan badan yang menimbulkan kenikmatan yang sangat dan berpotensi menghasilkan generasi yang bisa jadi akan berpengaruh buruk di masa depan.
Cobalah dikaji lebih dalam SYARIAT AGAMA ISLAM, kita ambil hikmahnya.
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

Berarti kalau mau nikah siri bikin ktp baru dong?
 
Bls: gimana menurutmu tentang RUU Nikah Siri, yang melarang Nikah Siri?

kalau mau ditinjau menurut sudut pandang agama,seharusnya ditelaah lebih jauh apakah nikah siri ini lebih banyak memberi manfaat atw mudharat?
silahkan direnungkan... :)
nb: just my humble opinion
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top