Usaha Scoop Counter (CSC)

Gia_Viana

New member
Pilihlah lokasi yang strategis seperti pusat pembelanjaan dan sekolah sekolah.
Berikan kreatifitas dalam es, misalnya wafer dan coklat bulat.

Tips Memulai Bisnis

1. Campina menentukan syarat, lokasi berjualan haruslah ramai dikunjungi orang, minimal 200 orang perhari. Tim campina akan melakukan survei untuk memastikan kelayakan lokasi, juga meliputi kebersihan, pengunjung dan peluang pasar CSC.

2. Siapkan modal awal Rp. 3jt untuk menjadi mitra CSC.
2 jt untuk membeli perlengkapan gerai berupa gerobak mungil dan pinjaman kotak freezer dari campina. Sisanya dipakai untuk uang jaminan. Namun uang tersebut dapat dikembalikan jika tidak mau menjadi mitra Campina.

3. Untuk kebutuhan sewa tempat , anda di harapkan untuk menyewa ruangan dalam waktu pendek, sekitar 3 bulan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jika lokasi tersebut sepi pengunjung.

4. Anda bisa mengembangkan usaha anda dengan membangun pojok es krim di pusat-pusat pembelanjaan.

Peralatan yang dibutuhkan

- Gerobak kecil
- Kotak freezer
- Kursi plastik

Peluang Usaha Lain yang bisa anda gabung antara :

1. Balon gas ( Untuk Menarik Anak-anak)
2. Pop Corn
3. Arum Manis
4. Aneka Permen
5 Pernak-pernik unik ( Misal gelang, cincin, kalung)

Asumsi Perhitungan dan Balik Modal

Modal Awal
Peralatan gerobak ( gerobak+freezer dari CSC) Rp. 2.000.000
Jaminan Produk Untuk Campina Rp. 1.000.000
Total Rp. 3.000.000

Pengeluaran Sebulan

40 kotak es krim 5 lt @Rp.6000 Rp. 2.400.000
Gaji penjaga gerai cukup Rp. 750.000
Sewa Tempat Rp. 1.000.000
Lain-lain ( Cone, cup, air) Rp. 120.000
Total Rp. 4.270.000

Pemasukan Sebulan
Penjualan 2400 cup/cone @2500 = 6.000.000
Keuntungan
6000000 - 4.270.000 = 1.730.000

Balik Modal :
2 Bulan
 
Back
Top