Combi Ice - Es Campur ala Taiwan Pertama di Indonesia.

Ryoya

New member
Sekilas Mengenai Combi Ice
Awal mula kami tertarik menjalankan bisnis ini di Surabaya, karena kami
melihat belum ada es campur di Indonesia yang pembelinya bisa memilih
sendiri isinya, es di sini pada umumnya hanya itu-itu saja isinya
seperti cao, degan, tape, apokat, nanas, roti dandawet. Kami ingin lebih
bervariasi dan tidak membosankan. Seringkali terdengar, orang tua yang
melarang anaknya mengkonsumsi es campur karena takut batuk padahal
setahu kami, es campur adalah kegemaran anak kecil dan remaja serta juga
tidak menutup kemungkinan orang dewasa, karenanya kami mengutamakan
kualitas produk kami, yaitu:cita rasa, kebesihan, kesehatan dan tanpa
bahan pengawet.
Kami mengawali usaha ini di Tunjungan Plaza I, Surabaya pada bulan
Peburari 2001, kini kami hadir di Pasar Atom Tahap I - Lantai 2 serta di
Food Court ITC Lt. 3, No. 17, Surabaya. Pada awalnya hanya ada 1 macam
sirup tanpa pewarna dan 1 macam topping, yaitu susu putih saja - sesuai
dengan selera pelanggan di negara asalnya, kini COMBI Ice hadir di
Indonesia dengan aneka warnma rasa. Heran? Kalau es ini dibawa dari
Amerika tapi kok COMBI ICE merupakan es campur ala Taiwan pertama di
Indonesia. Memang es campur ini kami kumpulkan dari restoran-restoran
Taiwan yang ada di Amerika.
Asal nama COMBI ICE adalah es yang bisa dikombinasi sesuka selera
pembelinya. Pilihan isi / item / rasa tidak kurang dari 28 macam dengan
kata lain, kita bisa mengkombinasikan dari 28 macam item tersebut.
Semula menu combi ice hanya Es Combo 5 Rasa dan 9 Rasa, namun setelah
kami menemukan pelanggan yang kesulitan dan bingung untuk
mengkombinasikan isi es maka kami punya ide untuk membantu
mengkombinasikannya. Sehingga muncul nama-nama es yang unik, menarik dan sangat menggiurkan seperti:
• Es Adajo = es campur yang terdiri dari Apokat – Degan dan Kacang Ijo

• Es Puding Ta-hwa (es favorit) = Es Puding Almon lembut dan lezat yang
dikombinasi dengan buah Lychee, Lengkeng dan Peach serta sirup yang bisa
dipilih sendiri. Disebut Ta-hwa karena cara memotong pudingnya seperti
memotong ta-hwa (tahu).

• Es Ganja = es Degan Saja dengan pilihan sirup aneka rasa.

• Es Kiyer = es Mangga muda dengan rasa yang pasti asem, manis dan
sangat segar, karena rasanya yg asam sampai–sampai orang Jawa bilang,
“Kiyer-kiyer kecut te."

• Es Pelangi = es yg penuh warna dari berbagai Jelly,pudding dan buah.

• Es Mangkok = es Mangga Cocktail

Dan masih banyak lagi....

Bagi Anda yang berminat untuk menjual produk kami, terbuka kesempatan
untuk membeli franchise / waralaba dari Combi Ice. Segera hubungi kami
melalui telepon di 031.911.633.02 / 081.2316.0124

Info lengkap silahkan kunjungi :
http://www.es-campur.com

Kunjungi halaman Es-Campur.com di FaceBook :
http://www.facebook.com/pages/Surab...n-Pertama-di-Indonesia/117331341631961?v=info
 
Bls: Combi Ice - Es Campur ala Taiwan Pertama di Indonesia.

thread ini nampaknya salah room
ada baiknya d move aja ya
 
Back
Top