Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

her_is_mine

New member
bagi yang punya Informasi/ pertanyaan tentang Obat apa aja yang beredar dipasaran/ Masyarakat silahkan Share/ Request disini (Indikasi/ khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Cara Kerja, Efek samping, Jenis dll )


Amoxicillin (Anti Biotik)

graphics


Indikasi:
Amoksisilina efektif terhadap penyakit:
Infeksi saluran pernafasan kronik dan akut: pneumonia, faringitis (tidak untuk faringitis gonore), bronkitis, langritis.
Infeksi sluran cerna: disentri basiler.
Infeksi saluran kemih: gonore tidak terkomplikasi, uretritis, sistitis, pielonefritis.
Infeksi lain: septikemia, endokarditis.

Kontra Indikasi:
Pasien dengan reaksi alergi terhadap #####ilina.

Komposisi:
Tiap sendok teh (5 ml) suspensi mengandung amoksisilina trihidrat setara dengan amoksisilina anhidrat 125 mg.
Tiap kapsul mengandung amoksisilina trihidrat setara dengan amoksisilina anhidrat 250 mg.
Tiap kaptab mengandung amoksisilina trihidrat setara dengan amoksisilina anhidrat 500 mg.

Cara Kerja Obat:
Amoksisilina merupakan senyawa #####ilina semi sintetik dengan aktivitas anti bakteri spektrum luas yang bersifat bakterisid. Aktivitasnya mirip dengan ampisilina, efektif terhadap sebagian bakteri gram-positif dan beberapa gram-negatif yang patogen.
Bakteri patogen yang sensitif terhadap amoksisilina adalah Staphylococci, Streptococci, Enterococci, S. pneumoniae, N. gonorrhoeae, H. influenzae, E. coli dan P. mirabilis.
Amoksisilina kurang efektif terhadap spesias Shigella dan bakteri penghasil beta-laktamase.

Posologi:
Dosis amoksisilina disesuaikan dengan jenis dan beratnya infeksi.
Anak dengan berat badan kurang dari 20 kg: 20 - 40 mm/kg berat badan sehari, terbagi dalam 3 dosis.
Dewasa atau anak dengan berat badan lebih dari 20 kg: 250 - 500 mg sehari, sebelum makan.
Gonore yang tidak terkompilasi: amoksisilina 3 gram dengan probenesid 1 gram sebagai dosis tunggal.

Efek Samping:
Pada pasien yang hipersensitif dapat terjadi reaksi alergi seperti urtikaria, ruam kulit, pruritus, angioedema dan gangguan saluran cerna seperti diare, mual, muntah, glositis dan stomatitis.

Interkasi Obat:
Probenesid memperlambat ekskresi amoksisilina.

Cara Penyimpanan:
Simpan dalam wadah tertutup rapat, di tempat sejuk dan kering.

Peringatan dan Perhatian:
Pasien yang alergi terhadap sefalosporin mengakibatkan terjadinya "cross allergenicity" (alergi silang).
Penggunaan dosis tinggi atau jangka lama dapat menimbulkan superinfeksi (biasanya disebabkan: Enterobacter, Pseudomonas, S. aureus, Candida), terutama pada saluran gastrointestinal.
Hati-hati pemberia pada wanita hamil dan menyusui dapat menyebabkan sensitivitas pada bayi.

HARUS DENGAN RESEP DOKTER

Jenis: Tablet

Produsen: PT Indofarma

dechacare.com
 
Last edited by a moderator:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Panadol Cold And Flu (obat Flu)

images


Indikasi:
Panadol Cold dan Flu untuk meredakan gejala hidung tersumbat, batuk yang tidak berdahak dan demam yang menyertai influenza.

Kontra Indikasi:
Hati-hati penggunan pada penderita hipertensi, penderita hipersensitif, penderita diabetes mellitus, glaucoma, asma, gangguan jantung, gondok, gangguan fungsi hati, wanita hamil dan menyusui.

Deskripsi:
Panadol Cold & Flu mengandung kombinasi dari paracetamol, pseudoephedrine HCI, dan dextromethorphan HBr, yang berguna untuk demam/meringankan rasa sakit, decongestan dan antitusif.paracetamol adalah derifat non-narkotik dari para aminophenol yang berkhasiat analgesik dan antiperetik. yang timbul karena efek selektif alat persepsi rasa sakit pada talamus dan hipotalamus di susunan saraf pusat.Panadol Cold & Flu dapat di gunakan pada penderita yang sensitif terhadap acetosal, atau gangguan saluran pencernan, pendarahan lambung.Pseudoephedrine HCI merupakan decongestan nasal yang dapat diberikan per oral.Pseudoephedrine HCI bekerja merangsang reseptor alpha adrenegric yang menimbulkan vasokonstriksi kongesti selaput lendir yang menyertai rinitis alergik, koriza akut, sinusitis dan penyakut saluran nafas lainnya.Dextromethorpan HBr, merupakan penekan batuk non-narkotik.

Jenis: Tablet

Produsen: PT Glaxo Smith Kline
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Paramex (obat Flu)

paramex.jpg


Indikasi:
Meringankan sakit kepala dan sakit gigi.

Kontra Indikasi:
- Penderita dengan gangguan fungsi hati.
- Penderita dengan Hipersensitif terhadap salah satu komponen.

Deskripsi:
Kombinasi Propifenazon dan Parasetamol,memperkuat khasiat analgesik (meringankan rasa sakit)

Jenis: Tablet

Produsen: PT Konimex
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Inzana (obat Penurun Panas, Demam)

inzana.jpg


Indikasi:
Untuk menurunkan panas demam dan meringankan rasa sakit seperti sakit kepala dan nyeri otot

Kontra Indikasi:
- Penderita yang sedang di terapi anti koagulan.(konsultasi dengan dokter)
- Penderita hemofolia, trombosittopenia, varicella / cacar air / chickenpox dan gejala flu, hipersensitif terhdap salisilat.
- Penderita alergi (termaksud asma), tukak lambung (maag), pernah atau sering mengalami pendarahan di bawah kulit.

Deskripsi:
Inzana mengandung Acetylsalicylic Acid yang memiliki khasiat analgesik (meringankan rasa sakit) dan antipiretik (menurunkan panas demam)

Jenis: Tablet

Produsen: PT Konimex

dechacare.com
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Ultraflu (Obat Flu)


product_image_3057.png

komposisi
tiap tablet mengandung :

acetaminophenum 600 mg
phenylpropanolamin HCL 15 mg
chlorpheniramini maleas 2 mg

indikasi
untuk meringankan gejala flu seperti demam,sakit kepala,hidung tersumbat
dan bersin-bersin


aturan pakai
dewasa dan anak-anak >12tahun : sehari 3x1 tablet
anak-anak 6-12 tahun : sehari 3x1/2 tablet

interaksi obat
penggunaan bersama anti depresan tipe penghambat MAO dapat mengakibatkan
krisis hipertensi

efek samping
- mengantuk,gangguan pencernaan,gangguan psikomotor, takikardi,aritmia, mulut kering,palpitasi,retensi urine
- penggunaan dosis besar dan jangka panjang menyebabkan kerusakan hati


PT.HENSON FARMA
SURABAYA-INDONESIA
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

ctm

ctm.jpg

Indikasi:
Pengobatan pada gejala-gejala alergis, seperti: bersin, rinorrhea, urticaria, pruritis, dll.

Kontra Indikasi:
N/A

Komposisi:
Tiap tablet mengandung:
Chlorpheniramini maleas 4 mg

Efek Samping:
Kadang-kadang menyebabkan rasa ngantuk.

Perhatian:
Selama minum obat ini, jangan mengendarai kendaraan bermotor atau menjalankan mesin.

Takaran Pemakaian:
Dewasa: 3 - 4 kali sehari 0.5 - 1 tablet.
Anak-anak 6 - 12 tahun: 0.5 dosis dewasa.
Anak-anak 1 - 6 tahun: 0.25 dosis dewasa.

Penyimpanan:
Simpan di tempat yang kering dan tertutup rapat.

HARUS DENGAN RESEP DOKTER

Jenis: Tablet

Produsen: PT Zenith Pharmaceuticals

dechacare.com
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Pilkita

pilkita-300x232.jpg


Indikasi:
Bermanfaat untuk memberikan kesehatan dan kekuatan bagi mereka yang berbadan lemah(sering sakit-sakitan), menambah nafsu makan, mengurangi letih, lesu, lemah, mengobati sakit pinggang, pegal linu, kaki tangan meluang dan encok.

Kontra Indikasi:
N/A

Deskripsi:
Tablet ini amat baik untuk pria maupun wanita.mengurangi capek, lesu dan lemah, mengobati sakit pinggang, pegal linu, encok dll.

Jenis: Tablet

Produsen: PT Marguna Taraluta
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

CDR Fortos


product_image_3923.png

Semakin bertambahnya usia, berarti kebutuhan kalsium anda meningkat. Jika tidak terpenuhi, tubuh akan mengambil kalsium dari tulang dan menyebabkan tulang menjadi rapuh (osteoporosis)

CDR Fortos dengan kombinasi kalsium dan vitamin D yang telah teruji secara klinis dapat membantu mencegah dan megatasi gejala osteoporosis CDR Fortos dalam rasa jeruk segar, cara tepat bagi anda yang ingin tetap hidup aktif

Setiap tablet effervesacent mengandung :
Kalsium..................................... 60 mg(dalam bentuk kalsium karbonat 1500 mg)
Vitamin D.................................. 400 I.U.

Kegunaan :
Suplementasi Kalsium dan Vitamin D untuk memelihara kesehatan tulang dan gigi, bermanfaat bagi penderita osteopenia dan osteoporosis

Anjuran Pemakaian :
1 tablet effervescent per hari atau menurut petunjuk dokter

Cara Penggunaan :
Larutkan tablet effervescent ke dalam segelas air untuk memperoleh minuman
effervescent dengan rasa jeruk segar

Peringatan dan Perhatian :
Mengandung Pemanis buatan rendah kalori aspartemae & acesulfam.
Produk ini tidak boleh digunakan pada orang dengan kadar fenilalanin tinggi dan penderita fenilketonuria
Bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes

Jauhkan dari jangkauan anak anak

No Reg POM SD 051.520.331

pabrik : BAYER

Farmasiku.com
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

MEXTRIL TABLET (obat Batuk )

product_image_4750.png

komposisi
tiap tablet mengandung :
glyceryl guaiacolate 100 mg
dextromethopan HBr 15 mg
phenylpropanolamine 12,5 mg
chlorpheniramine maleate 1 mg

cara kerja
bekerja sebagai antitusif,antihistamin,ekspektoran dandekongestan hidung

aturan pakai
dewasa : 3-4 sehari 1 tablet

efek samping
mengantuk,gangguan pencernaan,gangguan psikomotor,takikardi,aritmia,
mulut kering,palpitasi,retensi urine

SAKA FARMA LABORATORIES
semarang-indonesia
Farmasiku.com
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

SANAFLU FORTE

product_image_2740.png

GOLONGANGENERIK

Per sachet :
Parasetamol 650 mg
Fenilpropanolamin HCl 15 mg

INDIKASI :
Menghilangkan gejala-gejala flu, demam, sakit kepala, hidung tersumbat.

KONTRA INDIKASI :
# Hipersensitifitas.
# Gangguan fungsi hati berat.
# Penderita hipertensi berat dan yang mendapat terapi penghambat mono amin oksidase (MAOI).

PERHATIAN :
# Gangguan fungsi hati dan ginjal, glaukoma, hipertrofi prostat, hipertiroidisme, retensi urin, gangguan jantung, diabetes melitus.
# Anak berusia kurang dari 6 tahun, lanjut usia.
# Hamil, menyusui.
# Alkoholisme.
# Pasien debil/lemah dan hipoksia (kekurangan oksigen dalam jaringan).
# Depresi pernafasan dan susunan saraf pusat pada dosis besar atau pasien dengan gangguan fungsi pernafasan (asma, emfisema).
# Hentikan terapi jika terjadi susah tidur, jantung berdebar, pusing.

Interaksi obat :
- penggunaan bersama dengan obat-obat MAOI bisa mengakibatkan krisis hipertensi.
- penggunaan Parasetamol jangka panjang mempotensiasi antikoagulan oral.

EFEK SAMPING :
Mengantuk, pusing, mulut kering, mual, muntah, kejang seperti epilepsi (pada dosis besar), ruam kulit.

KEMASAN :
Kaplet forte 4's.

DOSIS :
Dewasa : 3 x sehari 1 kaplet.
Anak 6-12 tahun : 3 x sehari ½ kaplet.

Farmasiku.com
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

STOP COLD (Obat Flu)

product_image_2743.png

GOLONGAN GENERIK

Per tablet : Parasetamol 500 mg, Pseudoefedrin HCl 30 mg, Klorfeniramini Maleat 2 mg, Gliseril Guaiakolat 50 mg.

INDIKASI
Meringankan gejala flu seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat, dan bersin yang disertai batuk.

KONTRA INDIKASI
Disfungsi hati, hipertensi, glaukoma, diabetes, gangguan jantung.
Bayi baru lahir dan prematur, gangguan ginjal.

PERHATIAN
Bisa mengganggu kemampuan untuk mengendarai atau mengoperasikan mesin.
Hamil, menyusui.
Interaksi obat : penggunaan bersama antidepresan tipe penghambat mono amin oksidase (MAO) mengakibatkan krisis hipertensi.

EFEK SAMPING
Mengantuk, pusing, insomnia (susah tidur), palpitasi (jantung berdebar).

KEMASAN
Tablet salut gula 60 butir.

DOSIS
1-3 kali sehari 1 tablet.
Farmasiku.com
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

TERMOREX PLUS (obat Flu)

product_image_2957.png

GOLONGAN GENERIK
Per 5 mL : Parasetamol 120 mg, Pseudoefedrin HCl 7,5 mg, Gliseril Guaiakolat 25 mg, Klorfeniramini Maleat 0,5 mg.

INDIKASI
Menghilangkan gejala flu yang disertai dengan demam, sakit kepala, hidung tersumbat, dan bersin-bersin.

KONTRA INDIKASI
# Hipersensitif terhadap komponen obat ini.
# Sensitif terhadap obat simpatomimetik lain.
# Hipertensi berat.
# Bersamaan dengan terapi yang menggunakan penghambat mono amin oksidase (MAOI).
# Disfungsi hati berat.

PERHATIAN
# Disfungsi hati atau ginjal, glaukoma, hipertrofi prostat, hipertiroidisme, penyakit jantung, diabetes melitus, anak berusia kurang dari 2 tahun, hamil, menyusui, hipertensi, kecenderungan untuk stroke.
# Bisa mengganggu kemampuan untuk mengemudi atau mengoperasikan mesin.
# Penggunaan bersama dengan depresan susunan saraf pusat lainnya atau alkohol.

Interaksi obat :
penggunaan bersama dengan MAOI bisa mengakibatkan krisis hipertensi.

EFEK SAMPING

Mengantuk, gangguan lambung-usus, insomnia (susah tidur), keresahan/kegelisahan, eksitasi, gemetar, takhikardia, aritmia ventrikular, mulut kering, jantung berdebar cepat, sulit berkemih. Kerusakan hati (pada dosis besar dan penggunaan jangka panjang).

KEMASAN
Sirup 60 mL.

DOSIS
# Anak berusia 6-12 tahun : 3 kali sehari 10 mL (2 sendok teh).
# Anak berusia 2-5 tahun : 3 kali sehari 5 mL (1 sendok teh).
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

TREMENZA (Obat Flu)

product_image_2951.png


GOLONGAN GENERIK
Per tablet :
Pseudoefedrin HCl 60 mg
Triprolidin HCl 2,5 mg.

INDIKASI :
Menghilangkan gejala-gejala flu.

KONTRA INDIKASI :
Penyakit saluran pernapasan bagian bawah termasuk asma, hipertensi, glaukoma, diabetes, penyakit arteri koroner, terapi penghambat mono amin oksidase (MAOI).

PERHATIAN :
Hamil, menyusui, anak berusia kurang dari 2 tahun.
Dapat mengganggu kemampuan untuk mengendarai kendaraan bermotor atau mengoperasikan mesin.

EFEK SAMPING :
Mulut, hidung dan tenggorokan kering.
Sedasi, pusing, gangguan koordinasi, gemetar, insomnia/susah tidur, halusinasi, telinga berdenging tanpa rangsang dari luar.

KEMASAN :

Tablet 10 x 10 biji.

DOSIS :
Dewasa dan anak berusia lebih dari 12 tahun : 3-4 kali sehari 1 tablet.
Anak berusia 6-12 tahun : 3-4 kali sehari ½ tablet.

Farmasiku.com
 
Last edited:
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Waisan (Obat Maag)

Indikasi:
Untuk mengurangi gejala-gejala yang berhubungan dengan kelebihan asam lambung, gastritis, tukak lambung, tukak usus dua belas jari dengan gejala-gejala seperti mual, nyeri lambung, nyeri ulu hati, kembung, dan perasaan penuh pada lambung.

Kontra Indikasi:
Pada penderita gangguan fungsi ginjal, pemberian antasida yang mengandung magnesium dapat menimbulkan hipermagnesemia.

Komposisi:
Hydrotalcite 200 mg
Mg(OH)2 150 mg
Simethicone 50 mg

Dosis:
Dewasa dan anak-anak > 12 tahun: 3 - 4 kali sehari 1 - 2 bungkus.
Sebaiknya diminum 1 - 2 jam setelah makan dan sebelum tidur malam.

Efek Samping:

Diare, konstipasi, mual, muntah.

Peringatan dan Perhatian:
Tidak dianjurkan untuk anak-anak di bawah 6 tahun, karena biasanya kurang jelas penyebabnya.

Hati-hati pemberian pada penderita diet fosfor rendah dan pemakaian lama, karena dapat mengurangi kadar fosfor dalam darah.

Tidak dianjurkan untuk digunakan terus menerus lebih dari 2 minggu, kecuali atas petunjuk dokter, karena dapat menimbulkan ketergantungan fungsi lambung.

Interaksi Obat:
Pemberian bersama-sama dengan simetidin atau tetrasiklin dapat mengurangi absorpsi obat tersebut. Bila diperlukan bersama harus ditelan dengan selang waktu 2 jam.

Penyimpanan:
Simpan di tempat sejuk (15 - 25 derajat C) dan kering.

Jenis: Serbuk

Produsen: PT Bintang Toedjoe
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

CIMETIDINE (obat Maag)

product_image_1692.png


Tablet 200 mg
KOMPOSISI :
Tiap tablet mengandung Cimetidine 200 mg

CARA KERJA OBAT :
Cimetidine adaiah penghambat histamin pada reseptor H2 secara selektif dan reversible, penghambatan histamin pada reseptor H, akan menghambat sekresi asam lambung baik pada keadaan istirahat maupun setelah perangsangan oleh makanan, histamin, pentagastrin, kafein dan insulin. Cimetidine dengan cepat diabsorbsi setelah pemberian oral dan konsentrasi puncak dalam plasma dicapai dalam waktu 45-90 menit setelah pemberian. Cimetidine diekskresikan melalui urin.

INDIKASI :

- Pengobatan jangka pendekuntuk usus 12 jari tukak aktif
- Terapi pemeliharaan tukak usus 12 jari pada pengurangan dosis setelah penyembuhan tukak aktif.
- Pengobatan jangka pendek tukak lambung aktif yang jinak.
- Pengobatan refluks gastroesofagus erosif.
- Pencegahan pendarahan saluran pencernaan bagian alas pada penderitayang kritis.
- Pengobatan keadaan hipersekresi patologis misalnya: sindroma Zollinger-Ellson, mastositosis sistemikdan adenoma endokhn multiple.

KONTRA INDIKASI :
Pas'enyanghipersensitilterhadap cimetidine

EFEKSAMPING
- Pada saluran pencernaan idiareringan
- Pada susunan saral pusat: sakit kepala, pusing, mengantuk, mental kebingungan, agitasi, psikosis, depresl, cemas, halusinasi.
- Pada sistem endokrin: ginekomastia.
- Pada sistem hematologi: penurunan {umlah sel darah putjh, agtanukisitosis, Irombosilopenia, anemia aplasik atau pansitopenia yang jarang.
- Hipersensif I: demam dan reaksi alergi termasuk anafriaksis.
- Pada sistem kardiovaskuler:bradikardia dan takikardia (jarang terjadi).
- Ginjal: peningkatan krealinin plasma, net itis interstitial, retensi urin.

DOSIS
-Untuk tukak usus 12 jari yang aktif
800 mg, 1 kali sehari pada malam hari. Atau300mg 4 kali sehari padasaatmakan dan malam sebelum tidur. Atau 400 mg 2 kali sehari pagi hari dan malam sebelum tidur. Lama pengobatan 4 hingga 6 minggu. Pemberian dengan antasida sebaiknya diberikan sesuai Kebutuhan untuk mengurangi rasa sakit, akan tetapi pemberian bersamaan dengan antasid tjdak dianjurkan karena antasid dapat mempengaruhi absorbs! cimetidine.
-Terapipemeliharaantukakusus12jari: 400 mg, 1 kali sehari malam hah sebelum tidur.
-Pengobatan tukak lambung aktif yang jinak 800 mg, 1 kali sehari malam hari sebelum tidur atau 300 mg 4 kali sehari pada saat makan dan sebelum tidur selama 6-8 minggu.
-Pengobatan refluks gastroesofagus erosif. 1600 mg sehari dalam dosis terbagi. (800 mg 2 kali sehari atau 400 mg 4 kai sehari) selama 12 minggu.
-Pengobatan pada keadaan hipersekresi patologis 300 mg 4 kali sehari pada saat makan dan sebelum tidur. Pada beberapa penderita Mia diperlukan dapal diberikan dosis lebih besar lebih sering, sesuai dengan kebutuhan tetapi tjdak boleh melebihi 2,4 g sehari

OVER DOSIS
Studi pada hewan menunjukkan dosis toksik ditandai dengan kegagalan sistem pemafasan dan takikardia. Keadaan ini dapat ditanggulangi dengan pemberian Moker dan bantuan pernapasan.

PERINGATAN DAN PERHATIAN
-Cimetidine tidak boleh diberikan pada anak-anak dibawah 16 tahun kecuali alas pertjmbangan dokter.
-Pemberian cimetidine pada ibu hamil dan menyusui hanya bila sangat dibutuhkan.
-Cimetidine tidak dapat dkjunakan untuk pengobatan srmptomatjs pada keganasan lambung.

INTERAKSI OBAT
Cimetidine dapat mengurangi metabolisme anlikoagulan kumarin, feniioin, ptopanotol, nifedipin, klordiazepoksk), diazepam, antkfepresan trisiklik, lidokain, teoflin dan metonidazol, akibatnya akan menghambat eliminasi dan meningkatkan konsentrasi obat-obatan ini dalam darah.

Kemasan :
Dus isi 10 strip 9 10 tablet
No. Reg. : GKL0434003910A1
Simpan pada suhu 15" C - 30" C dan terlindung dan cahaya

HARUS DENGAN RESEP DOKTER
NOVAPHARIN Pharmaceutical Industries nova
Gresik - Indonesia
Farmasiku.com
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

NEOSANMAG (obat Maag)

product_image_4844.png


KOMPOSISI
tiap tablet mengandung :
Famotidin 10 mg
Kalsium Karbonat 500 mg
Magnesium Hidroksida 85 mg

INDIKASI
untuk mengurangi gejala-gejala yang berhubungan dengan kelebihan asam lambungseperti mual,nyeri lambung,nyeri ulu hati,kembung dan perasaan penuh pada lambungyang tidak bisa diatasi dengan antasida.

DOSIS dan PEMAKAIAN
- dewasa dan anak di atas 12 tahun : 1 tablet,maksimal 2 tablet dalam jangka waktu 12 jam
- anak dibawah 12 tahun : menurut petunjuk dokter.

KONTRA-INDIKASI
alergi tehadap famotidin atau pengurang asam lainnya.

EFEK SAMPING
pernah dilaporkan dapat menimbulkan sakit kepala,pusing,konstipasi dan diare

KEMASAN
1 Catch cover @ 4tablet
No.Reg.DTL0722201210A1

PT.SANBE FARMA
Bandung-Indonesia
Farmasiku.com
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

MAGASIDA (Obat Maag)

product_image_4129.png


KOMPOSISI:
Tiap tablet atau @5ml suspensimengandung:
Aluminium-Magnesium Hidroksida Gel Kering 461 mg
(setara dengan Aluminium Hid roksida 200 mg dan Magnesium Hid roksida 200 mg) Simetikon 50 mg

CARA KERJA OBAT:
Kombinasi aluminium hidroksida dan magnesiumhidroksidamerupakanantasid yang bekerja menetralkan asam lambung dan menginaktifkan pepsin, sehingga nyeri ulu hatiakibatiritasiolehasamlambung dan pepsin berkurang. Disarm ping itu.efek laksatif dan magnesium hidroksida akan mengurangi efek konstipasi dari aluminium hidroksida. Simetikon menghilangkan gelembung-gelembung gas dalam saluran cernayangmenyebabkanrasakembung berkurang.

INDIKASI:
Untukmengurangigejala-gejalayang berhubungandengan kelebihanasam lambung, gastritis, tukak lambung, tukak usus duabelas jari, dengan gejala-gejala seperti mual, nyeri lambung,nyeri ulu hati, kern bung dan perasaan penuh pada lambung.

KONTRAINDIKASI:
Jangan diberikan pada penderita gangguan fungsi ginjal yang berat, karena dapat menimbulkan hipermagnesia (kadar magnesium dalam darah meningkat).

EFEK SAMPING :
Efek samping umur adalah trombosit, diare, mual, muntah dan gejala-gejata tersebutakan hilang bila pemakaian obat dihentikan.

PERINGATAN DAN PERHATIAN :
- Tidak dianjurkan digunakan terus menerus lebih dari 2 minggu, kecuali atas petunjukdokter.
- Bila sedang menggunakan obat tukak lambung seperti simetidin atau anti biotika tetrasiklin, harap diberikan dengan selang waktu 1 -2 jam.
- Tidak dianjurkan pemberian pada anak-anak dibawah 6 tahun, kecuali atas petunjuk dokter,karena biasanya kurang jelas penyebabnya.
- Hati-hati pemberian pada penderita diet fosfor rendah dan pemakaian lama,karena dapat mengurangi kadarfosfor dalam darah.



DOSIS DAN CARA PENGGUNAAN:

«
Dewasa : sehari 3-4 kali, l-2 sendok takar @5ml atau 1-2 tablet
Anak-anak 6-12tahun: sehari 3-4 kali, 1-2 sendok takar @5ml atau 1-2 tablet Diminum 1-2 jam setelah dan sebelum tidur.sebaiknya tablet dikunyah dahulu.

INTERAKSI OBAT:
Pemberian bersama-sama dengan simetidin atau tetrasiklin dapat mengurangi absorpsi obat tersebut.

KEMASAN/NO.REG
D Magasida Tablet Kunyah
Dus.berisi 10 strip @ 10 tablet/ No.Reg.DBL8512421163A1 D Magasida Suspensi Dus.Botol berisi 50ml suspensi/No.Reg.DBL8512404433 Al

KOCOK DAHULU,SEBELUM DIMINUM
SIMPAN DITEMPAT YANG SEJUK (15-25°C), SERTA TERLINDUNG DARI CAHAYA

PT.KIMIAFARMA
JAKARTA-INDONESIA
kimia farma
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

A L L E R O N ® (obat Alergi)

product_image_1431.png

CHLORPHENIRAMINI MALEAS 4 mg.

KOMPOSISI :
Tiap kaplet mengandung Chlorpheniramini maleas 4 mg.

CARA KERJA OBAT:

Chlorpheniramini maleas merupakan antihistamm HI bekeria secara antagonis kompetitif terhadap efek antihistamin pada reseptor HI Konsentrasi puncak plasma terjadi setelah 2-3 jam pembenan oral. Eksresi dalam bentuk tidak berubah melalui urin.

INDIKASI :
Bekeria sebagai antihistaminika untuk keadaan alergi seperti urtikaria, rhinitis, hay-fever

EFEK SAMPING:
Dapat menimbulkan rasa kantuk, mulut kering dan pandangan kabur.

KONTRA INDIKASI:
Pasien yang hipersensitif terhadap obat ini.

PERINGATAN
-Jangan mengendarai kendaraan dan menjalankan mesin sesudah minum obat ini.
-Jangan diberikan pada anak-anak dibawah usia 2 tahun tanpa petunjuk dokter.
-Tidak dianjurkan penggunaan pada wanita hamil dan menyusui karena resiko efek samping pada bayi.
-Dapat menyebabkan kantuk.

Dosis :
Dewasa :1 kaplet 3-4x sehari.
Anak-anak 6-12 thn : 1/2kaplet 3-4x sehari.
Anak-anak 2-6 thn :1/4kaplet 3-4x sehari.

KEMASAN :
Pot @ 1000 kaplet Reg. No. DKL8715201004A2
Dus 20 strip @ 10 kaplet Reg. No. DTL8515201004A.

PENYIMPANAN :
Dalam wadah tertutup rapat pada suhu kamar (25 - 30°C), terlindung dari cahaya.

Dewasa Anak-anak 6-12 thn Anak-anak 2 - 6 thn

PT. MEGA ESA FARNIA Jakarta- Indonesia
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

ASMASOLON (obat Asma)

product_image_3754.png

komposisi:
Efedrin HCl..................... 12,5 mg
Teofilin anhidrat................ 130 mg

INDIKASI
Asma bronkhial, bronkhitis asmatik, bronkhitis kronis dengan emfisema, bronkhospasme emfisematosa, asma akibat rinitis alergi.

KONTRA INDIKASI
• Hipertiroidisme, hipertensi, dan penyakit kardiovaskular (jantung danpembuluh darah), glaukoma sudut tertutup, pembesaran prostat.
• Ulkus peptikum.
• Penggunaan bersama dengan MAOI (penghambat mono amin oksidase).

PERHATIAN
• Pasien dengan hipoksemia (keadaan kadar oksigen darah yang menurun), gangguan ginjal dan hati.
• Kehamilan, menyusui.
• Anak-anak & lansia.

Interaksi obat :
- efek Efedrin dihilangkan oleh Guanetidin, Metildopa, Reserpin.
- efek yang menekan efek Asmasolon dipertinggi oleh obat-obat penghambat mono amin oksidase.
- Xantin dapat meningkatkan rangsangan pada susunan saraf pusat yang disebabkan oleh simpatomimetik dan ekskresi Lithium dan Fenitoin.
- Xantin dan ß-bloker saling mengantagonis.

EFEK SAMPING
Mual, muntah, diare, sakit kepala, insomnia (sulit tidur), berdebar, takhikardia, aritmia ventrikular.

KEMASAN
Tablet 25 x 4 biji.

DOSIS
• Dewasa : 3-4 kali sehari 1-2 tablet.
• Anak-anak : ½-1 tab sampai dengan 2 kali sehari.

pabrik:probus
 
Bls: Informasi Obat (Indikasi/ Khasiat, Kontra Indikasi, Komposisi, Carakerja)

Bioacne (Obat Jerawat)

product_image_3868.png

kOMPOSISI :
Setiap gram BIOACNE mengandung Sulfur 50mg, Resorcinol 5mg, dan Cetrimide 5mg dalam dasar krim yang cocok

INDIKASI :
BIOACNE membantu mencegah dan menghilangkan jerawat. Kombinasi sulfur, Resorcinol, dan Cetrimide mempunyai kemampuan anti bakteri, terutama terhadap bakteri yang terlibat dalam pembentukan jerawat (propionibacterium acnes) serta daya keratolitik yang optimal.

CARA PEMAKAIAN :
Setelah kulit dibersihkan, oleskan BIOACNE tipis saja pada jerawat dua atau tiga kali sehari, pagi, siang, malam secara teratur

KONTRA INDIKASI :
Kepekaan terhadap salah satu komponen krim ini.

peringatan :
Jangan digunakan pada luka lecet.

PENYIMPANAN :
Simpan di tempat sejuk.

KEMASAN:
Tube@ 10 g
No.Reg. : Dep. Kes. RI No. CD 1008392236

Diproduksi oleh
PT. IKAPHARMINDO PUTRAMAS
PHARMACEUTICAL LABORATORIES
JAKARTA - INDONESIA
 
Back
Top