Dangkalan Sahul

Mikoto

New member
Dangkalan Sahul

hal_16.jpg

Dalam geologi Indonesia disebut dataran atau paparan Indonesia Timur sebagai interior dan benua Australia, di mane laut transgresi (L. Arafura) yang terletak di antara Irian Jaya dan benua Australia, sebelum jaman Pleistosen (± I juta tahun yang lalu) masih berupa dataran. Bersama dengan Irian Jaya serta Kepulauan Maluku pada saat itu menjadi satu kesatuan dengan benua Australia. Laut transgresi (L. Arafura) rata-rata berkedalaman 200 m. Batas Dangkalan Sahul di sebelah barat yaitu *Garis Weber; garis yang melintang antara Kepulauan Maluku dengan P. Sulawesi serta pulau-pulau di sebelah timurnya; jelas garis yang bersangkutan menyusur antara P. Halmahera, P. Sulawesi Utara, Kepulauan Sula, P. Obi; terus menyusur Seram, perairan sebelah barat P. Buru, ke P. Banda, melintas di perairan sebelah barat Kepulauan Tanimbar (Maluku Selatan) dan berakhir di P. Timor.
 
Back
Top