Geevv, Mesin Pencari Bermisi Sosial Karya Mahasiswa UI

tukangkayu69

New member
images

Halo agan-agan sekalian, sudah tahu tentang geevv? Geevv adalah sebuah mesin pencarian layaknya google, yandex, bing, dll. Website ini masih baru dan belum lama ini launching. Ini adalah mesin pencari yang memiliki misi sosial karya Mahasiswa UI dan sampai saat ini masih terus dikembangkan.

Belum lama ini, pada hari Senin, 7 November 2016, Metro TV mengulas Geevv, mesin pencari bermisi sosial karya mahasiswa Indonesia. Geevv mendonasikan 80% dari penghasilan iklan untuk program di bidang sosial, kesehatan, dan pengentasan kemiskinan. Untuk video lebih lanjut bisa dilihat di Youtube.

Apa Itu Geevv?
Geevv adalah search engine berbasis sosial yang bertujuan untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat dunia. geevv berkomitmen untuk mendonasikan 80% pendapatan iklan untuk program sosial dan 20% lainnya untuk meningkatkan kualitas layanan dan situs Geevv.

Ide yang sangat bagus sekali untuk melakukan donasi cukup menggunakan mesin pencari ini. Mengingat di Indonesia penggunaan internet telah mencapai 40% dari penduduk atau sekitar 100 juta menurut APJII. Yuk, dukung Geevv dengan melakukan mencarian di laman Geevv.com. Kita harus bangga dengan karya anak bangsa. Selamat mencoba gan!
 
Last edited:
sudah banyak sekali perusahaan rintisan yang bermisikan sosial , dimana hampir sebagian besar keuntungannya akan di donasikan,, tapi sebenernya disayangkan kalau basic nya masih mesin pencari,, bukan berarti saya tidak mendukung geevv ini, tapi sejauh mana langkah yang mereka siapkan untuk bersaing dengan mesin pencari lain,,?? apakah geevv punya robot laba laba yang siap merayap ke seluruh konten website di dunia ini ? seprti layaknya google atau bing ?
 
Back
Top