'Ghozali Everyday' Bikin NPWP Usai Omzet Jual NFT Selfie Tembus Miliaran Rupiah

spirit

Mod
w1200

Ghozali buat NPWP setelah meraup miliaran rupiah dalam penjualan NFT selfie di OpenSea.​

Ghozali adalah seorang pria yang sempat viral karena omzet penjualan NFT selfie di platform OpenSea yang mencapai miliaran rupiah. Ghozali mendapatkan keuntungan dari koleksi NFT selfie yang berjumlah 933 buah. NFT selfie milik Ghozali berhasil laku di OpenSea dalam waktu 3 hari.

Saat pendapatan Ghozali dari penjualan NFT selfie-nya menjadi viral dan tersebar luas, akun Twitter Ditjen Pajak mengucapkan selamat kepada Ghozali sembari memberikan tautan untuk membuat Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Pada Senin (24/1/2022), Ghozali resmi membuat NPWP di Kantor Pajak Semarang dan mengabadikan momen tersebut dengan foto diri sambil menunjukkan kartu NPWP barunya.

NPWP berguna untuk mengurus keperluan perpajakan hingga administrasi di luar perpajakan. Manfaat NPWP juga sebagai kode unik yang bisa digunakan dalam segala urusan perpajakan di Indonesia.

w1200



sumber
 
Back
Top