[INFO] Phenom II X4 980

crdeikon

New member
AMD kembali merilis prosesor baru untuk keluarga Phenom II X4 mereka, Phenom II X4 980. Prosesor ini bisa dikatakan sebagai prosesor quad-core AMD terkencang hingga saat ini.

6NsVG


Kedatangan processor ini dihiasi dengan sebuah kotak processor yang mengusung warna kebesaran AMD. Walau ini merupakan kemasan yang biasa dikirimkan kepada reviewer tetapi terlihat sekali kesederhanaannya. Tetapi begitulah filosofi yang tercermin dari AMD. “Performance over substance”

0oRHc


ProcOnBoardOverview.jpg


AMD Phenom II X4 980 telah menunggu didalam socket AM3 motheboard testbed kami. Siap menjalani berbagai “halang rintang” telah kami siapkan.

Sebelum melanjutkan kebagian pengujian, mari bersama kita simak spesifikasi dari ketiga proccessor yang akan kita bandingkan.

ES6V7


Tanpa banyak menunda, mari kita lanjutkan ke bagian yang paling penting dari review ini yaitu bagian pengujian. Tapi sebelum itu mari kita platform pengujian yang kita gunakan untuk menguji ketiga processor ini.

r1opi


Hasil Pengujian
Blender 2.49b
rZviE

Terlihat perbedaan sebesar 4% antara Phenom II X4 980 dengan pendahulunya dalam benchmark yang berbasis aplikasi 3D ini. Akan tetapi ketika dalam keadaan di overclock performa dicapai kedua processor tersebut identikal.

Excel 2010 – Montecarlo
S9MmK

Dalam benchmark yang mensimulasikan perhitungan matematis yang rumit ini terlihat bahwa jumlah core masih memberikan keunggulan tersendiri bagi Phenom II X6 1005T, Phenom II X4 980 terlihat tertinggal 18 %. Walau begitu dalam keadaan di overclock Phenom II X4 980 dapat memendekkan jarak ini menjadi 13 %.

7-Zip
hcW0z

HKSc8

Pada benchmark yang kami gunakan untuk mengevaluasi kinerja multi thread Phenom II X4 975 dan 980 bergantian memimpin. Pada saat keadaan dioverclock terlihat kinerja keduanya mampu memuncaki test ini. Terlihat pada test ini kinerja Phenom II X6 1055T tertinggal jauh walaupun memiliki core yang lebih banyak. Ini disebabkan oleh clock speed yang diusungnya hampir setengah dari para pesaingnya.

Resident Evil 5
yV1Hu

Hasil pada benchmark Resident Evil 5 menunjukkan hasil cukup yang bervariasi. Kami dapat simpulkan bahwa pada test ini kemampuan processor terhambat oleh performa graphic card onboard yang kami gunakan dalam pengujian ini.

Sumber: http://www.jagatreview.com/2011/05/review-phenom-ii-x4-980-prosessor-quad-core-terkencang-amd/
 
Back
Top