Produk Bank Syariah Terbaik untuk Masa Depan Anda

winaemilia

New member
Pada umumnya bank syariah memiliki sejumlah produk dasar serta umum yaitu tabungan. Tabungan ini sendiri sangat beraneka ragam jenisnya sesuai dengan tujuan dan juga kebutuhannya. Tetapi di dalam tabungan ini sendiri hal yang paling mendasar serta membedakan antara simpanan tabungan dari bank konvensional dan syariah yaitu pada penggunaan akad atau yang dikenal sebagai bentuk di dalam prinsip transaksi bank syariah terbaik yang sangat menguntungkan untuk nasabah. Tabungan yang secara umum ada adalah simpanan biasa ataupun yang berupa titipan. Tabungan ini sendiri menggunakan akad wadiah atau secara lebih khususnya yaitu wadiah yad dhamanah. Mengapa harus menggunakan akad wadiah?

Alasan yang pertama yaitu karena tabungan biasa bukan merupakan investasi dengan jangka waktu yang ditentukan. Akan tetapi tabungan biasa memang secara umum bersifat simpanan yang berupa titipan. Dimana nasabah akan diizinkan menyimpan dan juga mengambil uang kapan saja. Cara untuk mengambil uang itu sendiri cukup beragam, baik melalui ATM maupun secara langsung mendatangi kantor bank bersangkutan. Oleh karena itu, akad wadiah merupakan pilihan akad yang paling sesuai dengan produk tabungan biasa.

Selanjutnya alasan yang kedua dari penggunaan prinsip wadiah bagi tabungan biasa. Hal ini karena akad ini memang sudah paling sesuai dengan apa yang difatwakan oleh Majelis Ulama Indonesia dan atau Dewan Syariah Nasional. Di dalam produk tabungan yang lebih cenderung menggunakan prinsip wadiah umumnya pihak bank tidak akan mewajibkan nasabah untuk memberikan imbalan apapun pada nasabah yang bersangkutan. Terutama bagi nasabah yang menyimpan sejumlah uangnya pada bank, akan tetapi secara umum bank tetap memberikan bonus sesuai dengan kebijakan yang berlaku.

Selain itu, produk tabungan bank syariah yang menggunakan prinsip akad wadiah sebagai landasan, tentu saja akan menuntut nasabah untuk mengijinkan dana miliknya digunakan oleh pihak bank dari tempatnya menabung ke dalam kegiatan usaha syariah. Hal itu yang membuat produk bank syariah adalah pilihan produk terbaik untuk masa depan anda dan keluarga anda. Kelebihan lainnya adalah setiap saat pihak bank juga memiliki kewajiban untuk mengembalikan dana tersebut pada setiap nasabah jika nasabah nanti akan segera mengambilnya untuk kebutuhan masa kini dan masa depannya.
 
Back
Top