Teladan

d4n1el

New member
Allah Yehuwa akan memberikan kepadanya tahta Daud, bapaknya, dan ia akan berkuasa sebagai raja atas keturunan Yakub selama-lamanya, dan kerajaannya tidak akan berakhir. -- Luk. 1:32, 33.
(Jehovah God will give him the throne of David his father, and he will rule as king over the house of Jacob forever, and there will be no end of his kingdom)


Ketika waktunya tiba bagi Benih yang dinubuatkan itu untuk tampil di bumi, Yehuwa mengutus malaikat Gabriel untuk memberi tahu Maria bahwa ia akan melahirkan seorang putra yang harus dinamai Yesus. (Gal. 3:16; 4:4) Putra satu-satunya yang Yehuwa peranakkan akan datang ke bumi dan diuji sampai batas kesanggupannya. Tanggung jawab untuk menyediakan jawaban yang sempurna atas tantangan Setan kini berada di pundak Yesus. Apakah ia akan tetap setia kepada Bapaknya? Itu berkaitan dengan suatu rahasia suci. Rasul Paulus belakangan menjelaskan peranan Yesus, "Rahasia suci pengabdian yang saleh ini memang besar: 'Ia menjadi nyata dalam daging, dinyatakan adil-benar sebagai roh, tampil dihadapan para malaikat, diberitakan di antara bangsa-bangsa, dipercayai di dunia, diterima diatas dengan kemuliaan.'" (1 Tim.3:16) Ya, melalui integritasnya yang tak tergoyahkan hingga kematiannya, Yesus menyediakan jawaban yang pasti atas tantangan Setan. w 158/2/06 10, 11

Komentar pribadi:
Di Kitab Ayub pasal 1 dan 2, Setan menantang Allah yang intinya bahwa "Tidak seorangpun yang akan tetap setia, jika diuji". Dengan terus setia bahkan sampai kematiannya, Yesus memberikan bukti tak terbantah bahwa tuduhan setan Salah!, dan banyak contoh lain lagi di Alkitab bagaimana hamba-hamba Yehuwa tetap loyal walaupun mengalami banyak sekali tantangan. Bagaimana dengan kita? Apakah kita setia kepada-Nya hanya saat semua kebutuhan kita terpenuhi, bagaimana jika tidak? Bagaimana jika nyawa kita terancam karena berusaha mentaati-Nya? Ya, kita juga berkesempatan untuk turut memberikan bukti bahwa tuduhan-tuduhan Setan tidak sepenuhnya benar, dan itu akan menyukakan hati Yehuwa. Seperti halnya Yesus yang kemudian dikaruniai kedudukan sebagai Raja untuk selama-lamanya, kita juga akan dikarunia kesempatan untuk menikmati kehidupan kekal dibawah pemerintahan Kristus, jika kita terbukti setia.
 
Back
Top