Suntik Bulu Mata, Solusi Mata Indah TanpaMaskara

Kalina

Moderator
USAI botox yang membuat wajah terlihat cantik, dunia kecantikan kembali menyuguhkan tren baru untuk memanjakan wanita dalam memelihara asetnya.Ialah suntik bulu mata yang membuat mata indah tanpa tempelan bulu mata palsu atau maskara. Ketika botox menjadi salah satu cara perawatan
kecantikan enam tahun lalu, kehadirannya dianggap
anugerah besar. Seperti artis-artis Hollywood yang
beramai-ramai memakainya, yaitu Simon Cowell,
Nicole Kidman dan Sharon Osbourne yang mengakui
bahwa perawatan tersebut menjanjikan kulit segar dan awet muda pada wajah mereka. Namun saat ini, kehadiran teknologi baru kembali muncul. Para peneliti mulai mengembangkan produk untuk memanjangkan bulu mata. Produk ini diklaim dapat membuat bulu mata lebih tebal, lebat, dan hitam pekat. Healthcare Company Allergan telah menciptakan produk ini dan siap menjadi fenomena masyarakat dunia. Kandungan di dalamnya terdapat bimatropost, di mana berfungsi sebagai perawatan pada glaucoma yang memberikan efek positif bagi bulu mata. Penggunaan produk ini sudah mulai digunakan lebih dari empat juta wanita di Amerika, India, dan Kanada. Saat ini, produk tersebut mulai dipasarkan untuk memenuhi kebutuhan wanita di Inggris, seperti dirilis Sunday Times Style magazine. Penelitian membuktikan bahwa perawatan suntik
bulu mata ini dapat memberikan efek tebal hingga 18
persen lebih dan 25 persen bulu mata lebih panjang
usai menjalani perawatan selama delapan minggu. Cara bekerjanya terdapat dalam kandungan yang
disebut bimatoprost, di mana salah satu bahan yang
berfungsi mengembangkan bulu mata agar tumbuh
lebih lebat. Alex Karidis, dokter bedah plastik khusus selebriti mengatakan, "Produk ini sangat efektif dan saya rasa ini akan menjadi fenomena selanjutnya di dunia kecantikan. Banyak wanita yang menggunakan bulu mata palsu, tapi dengan adanya temuan ini akan
memudahkan mereka untuk mendapatkan bulu mata yang diinginkan. Apalagi, tampilan tersebut tidak
hanya bisa digunakan untuk bulu mata, tapi bisa juga
digunakan untuk alis mata." Demikian yang dilansir
Dailymail.

Source: http://m.okezone.com/read/2012/12/19/195/734232/suntik-bulu-mata-solusi-mata-indah-tanpa-maskara
 
wow,,,memang makin lama makin canggih, hebat ya...
btw kalin, tulisannya diratain dong,,jadi agak susah baca soalnya, :D ty
 
hu um. gak tau napa, gak bisa, sa.. ntar kalo kalin ol pc, mau kalin perbaiki semuanya..


Misa mau nyoba suntik bulu mata? *mulai jail*
 
Back
Top