Abby Wambach Pebola Wanita Terbaik Dunia 2012

jozz78

New member
Tahun lalu, keberhasilan Homare Sawa membawa Jepang menjadi yang terbaik di dunia pada 2011 membuat penghargaan FIFA Women's World Player of the Year Award 2011 jaruh ke tangannya. Sementara tahun ini, giliran pemain timnas Amerika Serikat, Abby Wambach yang meraihnya.

Wambach sendiri menjadi salah satu penggawa timnas sepak bola wanita AS yang harus merasakan pahitnya dibekuk Jepang pada final Piala Dunia Wanita 2011. Namun, pada 2012, dia mampu memimpin rekan setimnya meraih gelar bergengsi di Olimpiade 2012, London, Inggris, yakni medali emas.

Berkat keberhasilan itu, Wambach pun dinobatkan sebagai FIFA Women's World Player of the Year Award 2012. Dia mengungguli legenda sepak bola wanita Brasil, Marta, dan rekan senegaranya, Alex Morgan.

Menariknya, pada tahun lalu Wambach pun masuk dalam nominasi. Namun dia hanya berada di peringkat ketiga di bawah Sawa dan Marta. Sedangkan Sawa sendiri pun menempati peringkat yang sama setahun sebelum dia meraih penghargaan FIFA Women's World Player of the Year Award 2011.

"Aku tak menyangka bisa meriah ini. Terima kasih kepada FIFA dan Presiden Sepp Blatter. Pia, pelatih kami dan seluruh staf. Terpenting, memenangi gelar individu adalah produk dari tim dimana Anda bermain. Aku tak akan pernah mencetak gol tanpa mendapat umpan dari rekan setim. Terima kasih kepada fans yang selalu memberi inspirasi," ucap Wambach.

bola_Wanita_Terbaik_Dunia_2012-8753604471195159104_jpg.png

KLIK : http://www.iyaa.com/olahraga/bola/kompetisi_internasional/2420904_1391.html
 
Back
Top