Penjualan BlackBerry Z10 Lampaui iPhone 5 dan Galaxy S3, di Kanada

jozz78

New member
gopego_Z10_vs_S3_vs_iPhone_big-1051757518573546287_jpg.png

Seperti halnya Galaxy S3 yang sukses di negara asalnya, Korea Selatan, tampaknya hal serupa juga terjadi pada BlackBerry Z10. Jika sebelumnya CEO Thorsten Heins mengatakan jumlah peminat BlackBerry handset terbaru sangat tinggi, hal tersebut tampaknya bukan sekedar ajang provokasi. Pasalnya, toko-toko ritel di Kanada juga mengalami lonjakan permintaan BlackBerry Z10 setelah sebulan dirilis.

Hal tersebut diungkap oleh WirelessWave Group yang menyampaikan laporan terbarunya pada Senin kemarin (25 Feb). Di Kanada, BlackBerry Z10 dijual di 330 toko ritel. Yang menarik, keseluruhan toko ritel tersebut mengatakan telah menjual seluruh stok BlackBerry Z10 mereka dan meminta pihak BlackBerry untuk mengisi stok kembali.

Sayangnya tidak disebutkan berapa juta unit BlackBerry Z10 yang telah terjual. Dalam keterangannya kemarin, CEO Heins juga tidak bersedia mengungkap jumlahnya tetapi dia hanya mengatakan bahwa jumlah tersebut cukup besar dan penting bagi keberlangsungan BlackBerrry. Selain itu Heins juga mengungkap bahwa permintaan BlackBerry menjadi sangat besar tak lepas dari kembalinya pengguna iPhone dan Android smartphone ke BlackBerry.

Menurut laporan Glentle Inc., penjualan BlackBerry Z10 di Kanada telah melampui pemimpin pasar smartphone yang sebelumnya dikuasai oleh iPhone 5 dan Android smartphone Galaxy S3. Akan sangat menarik melihat reaksi pasar Amerika ketika BlackBerry Z10 dirilis di negara tersebut bulan Maret mendatang. Akankah konsumen Amerika seantusias publik Kanada dan BlackBerry Z10 bisa menjadi ancaman baru bagi Apple dan Samsung? Mengingat Amerika adalah pasar smartphone terbesar di dunia, akan sangat menarik jika BlackBerry mampu merebutnya melalui BlackBerry Z10....


Klik Sumbernya >>
 
Penjualan yang mantap jaya kalau begitu gan, bisa profit banyak. Di sini memang banyak sekali orang yang menggunakan gadget.
 
Back
Top