Malaga Akhirnya Masuk ke Perempat Final Champion 2013

asksalman

New member
Kucoba.com - Untuk pertama kalinya Malaga untuk pertama kalinya lolos ke perempat final Liga Champions 2013. Pada leg kedua babak 16 besar di Stadion La Rosaleda, Rabu atau Kamis (14/3/2013) dini hari WIB, mereka sukses menundukkan FC Porto 2-0. Kemenangan itu membuat mereka unggul agregat 2-1.

Kalah 0-1 di leg pertama, Malaga mencoba membalas. Memanfaatkan tuah tampil di kandang, Malaga mencoba menyerang sejak awal. Namun, Porto memberi perlawanan ketat.
Pertandingan pun menjadi berlangsung keras. Wasit terpaksa mengeluarkan lima kartu kuning di babak pertama. Tiga kartu untuk Porto dan dua kartu lagi untuk Malaga.

Porto lengah pada menit ke-43, Isco yang lolos dari kawalan berhasil menjebol gawang Porto yang dijaga Helton. Malaga pun unggul 1-0 hingga akhir babak pertama.

Porto berusaha bangkit di babak kedua namun pertahanan Melaga yang solid sulit mereka tembus. Jual beli serangan terus terjadi sampai menit ke 74, Pelatih Malaga, manuel Pellegrini, mencoba membuat perubahan. Ia menarik Julio Baptista untuk diganti Roque Santa Cruz. Strategi ini ternyata berbuah manis. Baru dua menit bermain, Santa Cruz langsung mencetak gol. Dia dengan baik menanduk bola tendangan penjuru untuk menghujamkan bola ke gawang Porto.

Unggul agregat 2-1, Sang juru racik Pellegrini langsung menarik pemain striker Javier Saviola untuk diganti gelandang Lucas Piazon untuk merapatkan pertahanan.

Sampai menit akhir skor malaga vs porto tidak berubah masih 2-0. Malaga pun melaju ke babak 8 besar liga champions 2013. Sementara itu hasil bayern munchen vs arsenal tadi malam 0-2, walau munchen kalah, mereka tetap lolos ke perempat final liga champions 2013 unggul skor agregat 3-3. Demikian ulasan singkat dari hasil malaga vs porto tadi malam.

Berita Terkait:
Hasil Skor Bayern Munchen vs Arsenal
Video Bayern Munchen vs Arsenal
 
Back
Top