Jeff Bezos, orang terkaya didunia saat ini, tidak suka main Hp

Administrator

Administrator
Sebelumnya Jeff Bezos sebagai CEO dari salah satu perusahaan teknologi terbesar, Amazon, ternyata tak sepenuhnya terhubung dengan smartphone. Hal itu diungkapkan Bezos beberapa waktu lalu.

Ia beralasan, dirinya bukanlah seseorang yang mudah melakukan banyak hal sekaligus. Ia lebih memilih untuk fokus pada satu hal yang sedang dikerjakan.

"Saya tak suka melakukan banyak hal sekaligus. Itu mengganggu saya. Jika saya membaca email, saya hanya ingin membaca email," tuturnya seperti dikutip dari Business Insider, Minggu, 19 November 2017.

Karena itu pula, ia mengakui tak terlalu sering membuka smartphone-nya untuk sekadar mengecek apakah ada pesan yang masuk. Kebiasaan fokus ini ternyata dilakukannya sejak masa sekolah.

"Saya tak perlu diberi tahu untuk tak terlalu sering mengecek email. Saya memang senang hadir secara langsung," ujar pria yang baru saja dinobatkan sebagai orang terkaya ini.

Untuk itu, ia menyebut apabila ada seseorang yang ingin membahas hal penting, mereka cukup langsung mencarinya. Ia mengakui lebih suka bertemu langsung dengan orang lain.

"Ketika saya makan malam, saya (hanya) makan malam, apakah itu dengan teman atau keluarga. Saya senang berbicara dengan orang yang sedang bersama saya," tuturnya.

Kendati demikian, Jeff Bezos tak menyebut kebiasaan orang lain yang kerap mengecek ponselnya sebagai hal yang salah. Akan tetapi, ia menyebut kebiasaan itu tak sesuai dengan caranya bekerja.
http://bisnis.liputan6.com/read/322...ff-bezos-jadi-orang-terkaya-sepanjang-sejarah


menarik nih, cukup setuju juga
yang pasti notifikasi smartphone benar2 bisa mengganggu pekerjaan, seharusnya di silent saja kecuali yang benar2 penting, misal call yang masuk
 
Sebelumnya Jeff Bezos sebagai CEO dari salah satu perusahaan teknologi terbesar, Amazon, ternyata tak sepenuhnya terhubung dengan smartphone. Hal itu diungkapkan Bezos beberapa waktu lalu.

Ia beralasan, dirinya bukanlah seseorang yang mudah melakukan banyak hal sekaligus. Ia lebih memilih untuk fokus pada satu hal yang sedang dikerjakan.

"Saya tak suka melakukan banyak hal sekaligus. Itu mengganggu saya. Jika saya membaca email, saya hanya ingin membaca email," tuturnya seperti dikutip dari Business Insider, Minggu, 19 November 2017.

Karena itu pula, ia mengakui tak terlalu sering membuka smartphone-nya untuk sekadar mengecek apakah ada pesan yang masuk. Kebiasaan fokus ini ternyata dilakukannya sejak masa sekolah.

"Saya tak perlu diberi tahu untuk tak terlalu sering mengecek email. Saya memang senang hadir secara langsung," ujar pria yang baru saja dinobatkan sebagai orang terkaya ini.

Untuk itu, ia menyebut apabila ada seseorang yang ingin membahas hal penting, mereka cukup langsung mencarinya. Ia mengakui lebih suka bertemu langsung dengan orang lain.

"Ketika saya makan malam, saya (hanya) makan malam, apakah itu dengan teman atau keluarga. Saya senang berbicara dengan orang yang sedang bersama saya," tuturnya.

Kendati demikian, Jeff Bezos tak menyebut kebiasaan orang lain yang kerap mengecek ponselnya sebagai hal yang salah. Akan tetapi, ia menyebut kebiasaan itu tak sesuai dengan caranya bekerja.
http://bisnis.liputan6.com/read/322...ff-bezos-jadi-orang-terkaya-sepanjang-sejarah


menarik nih, cukup setuju juga
yang pasti notifikasi smartphone benar2 bisa mengganggu pekerjaan, seharusnya di silent saja kecuali yang benar2 penting, misal call yang masuk

ada penelitian dari kelompok psikolog, lupa linknya. Bahwa masyarakat indonesia secara umum tidak bahagia dan berpotensi stress 60% dalam hidupnya. Ini dikarenakan gilanya masyarakat indonesia bermain sosial media melalui smartphone
 
Back
Top