Bremen Kembali ke Puncak Klasemen

Adamsuhada

New member
Werder Bremen kembali menempati posisi puncak klasemen Bundesliga, yang sempat dikuasai Schalke 04 selama 24 jam, usai membekuk Hannover 96 dengan skor telak 3-0 di Stadion Wesser hari Minggu (27/1).
Pasukan Thomas Schaaf itu sebenarnya mendapat tekanan psikologis setelah mengetahui Schalke menang atas Eintracht Frankfurt kemarin. Namun di depan pendukungnya sendiri, Bremen membuka keunggulan saat pertandingan memasuki menit kelima melalui Tim Borrowski.

Bahkan setelah unggul, Bremen tak pernah lagi mengendurkan serangan dan berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-67 melalui Hugo Almeida. Penyerang utama Miroslav Klose sempat memiliki peluang untuk memperbesar skor, namun tendangan penaltinya di menit ke-70 gagal menjadi gol. Tetapi empat menit kemudian, Per Mertesacker memastikan Bremen unggul 3-0 dengan golnya.

Bremen kini kembali memimpin klasemen dengan nilai 39 poin dari 18 kali bertanding. Namun Schalke yang tergeser ke urutan kedua hanya kalah dalam hal selisih gol.

Adapun Bayer Leverkusen menempati posisi keenam dengan nilai 28 usai memenangi pertarungan dengan Alemannia Aachen dengan skor 3-2. Sempat tertinggal dua gol melalui penalti Laurentiu Reghecampf dan Vedad Ibisevic, Leverkusen akhirnya mampu membalikkan keadaan. Tiga gol Leverkusen dilesakkan oleh dua gol Bernd Schneider dan Andrei Voronin.
 
Back
Top