TAHUKAH ANDA

Status
Not open for further replies.
Tahukah anda

Rata-rata sifat atau kelakuan seseorang sangat dipengaruhi oleh 6 teman yang paling sering ditemui.
 
Tahukah anda, cewek kalau dibohongi cowok, marah

padahal pipinya didempul bedak, bulu mata palsu, bibir diwarnai lipstik, rambut diwarnai (sebagian), bohong semua :p




ini cuma hiperbola ya, dilebih2kan aja & agak bercanda, tapi ada benernya kan, hehe
 
Tahukan Anda

Demam tinggi manusia hanya 42 derajat Celsius, jika lebih dari itu bisa mengakibatkan kerusakan otak.
 
Tahukah anda

Di usus kita ada 25.000-40.000 spesies bakteri yang hidup di usus kita. Menurut pakar kesehatan, ada bukti yang berkembang bahwa bakteri ini sebagian besar mendikte pola kesehatan kita.
 
Tahukah anda

Kafein dalam kopi adalah stimulan saraf. Usus memiliki sistem saraf mereka sendiri yang disebut sistem saraf enterik. Kafein dapat merangsang dan menyebabkan kontraksi otot usus dan dengan demikian membangun keinginan buang air besar.
 
Tahukah anda

Mengapa Bintang di Malam Hari Tampak Berkedip-kedip?
Bumi kita dilapisi oleh lapisan atmosfer yang yang terdiri dari berbagai gas. Saat cahaya bintang masuk ke atmosfer kita, udara akan membiaskan cahaya tersebut dengan tingkat yang berbeda-beda, tergantung dari kerapatannya. Perubahan intensitas inilah yang menyebabkan bintang yang kita lihat tampak berkedip-kedip
 
Tahukah anda

Lebah membutuhkan 40.000 kali mondar-mandir dari sarangnya ke bunga untuk mengumpulkan 1 Kg madu. Tetapi lebah bukan mengumpulkan madu dari bunga, melainkan mengumpulkan nektar yang dihasilkan oleh bunga. Nektar terdiri dari 80% air, sukrosa (gula alami) dan esensial asam amino yaitu arginin, prolin, alanin, isoleusin, serin, valin, glisin.
 
Tahukah anda

Salah satu materi buatan yang tertua, yakni kaca, dibuat sekitar 5.000 tahun lalu. Kaca sebenarnya adalah pasir cair yang didinginkan. Seperti sirup, kaca adalah cairan yang tidak pernah tetap – selembar kaca yang sudah lama selalu sedikit lebih tebal pada bagian dasarnya daripada bagian atas. Kaca sangat berguna karena mudah dibentuk, anti karat, dan membentuk benda yang keras dan transparan yang tidak terpengaruh oleh bahan kimia.
 
Tahukah anda

Saat dilahirkan, semua bayi buta warna. Dibutuhkan proses perkembangan sekitar 1 tahun untuk bayi bisa melihat warna. Pada usia 7 tahun mata kita baru sepenuhnya berkembang secara fisiologis.
 
Tahukah anda

Bumi memiliki lapisan seperti bawang, lapisan paling luar merupakan kerak bumi, tempat kita tinggal. Lapisan Inti Bumi berupa bola padat panas dan diperkirakan memiliki suhu antara 5000 - 7000 derajat Celcius
 
Tahukah anda

Warna pada bintang sendiri memiliki ragam yang tergantung dari suhunya. Atom gas panas dalam bintang mengeluarkan partikel-partikel cahaya yang biasa disebut dengan foton. Semakin panas gas, semakin tinggi energi foton dan semakin pendek pula panjang gelombang cahayanya. Bintang paling panas dan paling muda akan mengeluarkan cahaya putih kebiruan. Sedangkan bintang tua yang mulai mendingin biasanya mengeluarkan cahaya merah. Dan bintang setengah baya, seperti matahari kita, bersinar kuning.
 
Tahukah anda

Darah membawa oksigen ke seluruh tubuh melalui saluran halus yang disebut pembuluh kapiler. Darah kemudian kembali ke jantung melalui pembuluh darah vena cava superior dan vena cava inferior.
 
Tahukah anda

Toga berasal dari kata “tego”, yang dalam bahasa Latin artinya adalah “penutup”. Meski sering dikaitkan dengan bangsa Romawi kuno, toga sebenarnya merupakan pakaian yang sering dikenakan bangsa Etruskan (pribumi Italia) sejak 1.200 SM. Kala itu, bentuk toga belum berupa jubah, tetapi hanya berupa kain sepanjang 6 meter yang cara pakainya dililitkan ke tubuh. Meski tidak praktis, toga merupakan satu-satunya pakaian yang dianggap pantas saat seseorang berada di luar ruangan.
 
Tahukah anda

Amfibi dewasa bernafas dengan menggunakan paru-parunya, tetapi juga menggunakan kulitnya sebagai alat pernafasan keduanya.
 
Tahukah anda

Gunung berapi baru yang diklaim sebagai yang terbesar di bumi baru-baru ini dikabarkan muncul di Hawaii, Amerika Serikat. Tepatnya gunung berapi tersebut muncul di 952 kilometer dari barat laut Honolulu, Hawaii. Secara mengejutkan gunung berapi yang diberi nama Pūhāhonu tersebut muncul dengan tinggi 170 kaki (52 meter) di atas permukaan laut. Pūhāhonu sendiri memiliki arti kura-kura mencari nafas.

Diketahui Pūhāhonu merupakan rantai panjang yang terbentuk dari gunung berapi bawah laut, serta membentang dari Kepulauan Hawaii hingga ke tepi timur Rusia. Setidaknya terdapat 120 gunung berapi yang sudah mati dan terkubur di bawah laut membentang dalam rangkaian tersebut.

Namun puncak gunung berapi yang muda adalah yang membentuk Kepulauan Hawaii. Dalam studi terbaru yang dipublikasikan di jurnal Earth and Planetary Science Letters menyebutkan, bagian Pūhāhonu yang masih tenggelam di lautan mengandung 36.000 mil kubik (150.000 km kubik) batu, dan ukuran itu adalah dua kali lipat dari Mauna Loa, yakni gunung berapi di kawasan Hawaii.
 
Tahukah anda

Tahukah Anda apa yang menyebabkan laut dan langit tampak berwarna biru? Buku 'Kisah 1001 Fakta Sains Tersuper di Dunia' menjelaskan bahwa atmosfer Bumi mengandung molekul gas kecil dan partikel (butiran) debu.


Sinar matahari yang memasuki atmosfer tersebut bertemu dengan molekul gas dan partikel debu tadi. Warna sinar yang memiliki gelombang sinar lebih panjang seperti merah dan kuning, dapat melewati dan menembus molekul gas dan debu tersebut.

Akan tetapi, warna biru yang memiliki gelombang sinar lebih pendek dipantulkan kembali ke atas atmosfer. Itulah mengapa langit terlihat berwarna biru.
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top